Covid-19 di Olimpiade Tokyo: Ahad Ini Ada 10 Kasus Baru, Termasuk 2 Atlet Bola

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 18 Juli 2021 19:00 WIB

Ilustrasi Olimpiade Tokyo. REUTERS/Thomas Peter

TEMPO.CO, Jakarta - Kasus positif Covid-19 terus bermunculan di arena Olimpiade Tokyo. Setiap hari, sejak 14 Juli lalu, kasus baru tak pernah berhenti muncul.

Pada Ahad, 18 Juli 2021, tiga anggota tim sepak bola Afrika Selatan, termasuk dua atlet, dinyatakan positif virus corona.

Pada saat sama, Seorang anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC) Korea Selatan dinyatakan positif saat tiba di Tokyo.

Dua pemain sepak bola Afrika Selatan yang dikornfirmasi positif Covid-19 adalah Thabiso Monyane dan Kamohelo Mahlatsi. Analis Video Mario Masha juga dinyatakan positif.

"Kami memiliki tiga kasus positif COVID-19 di kamp di sini, dua pemain dan seorang ofisial," kata manajer tim Mxolisi Sibam dalam rilis media dari Asosiasi Sepak Bola Afrika Selatan, Minggu.

Advertising
Advertising

Karena kasus itu, kata Sibam, seliruh tim menjalani dikarantina hingga diizinkan berlatih, menunggu hasil tes pada Ahad. "Situasi yang tidak menguntungkan ini membuat kami melewatkan sesi latihan intensif pertama kami tadi malam," kata dia.

Sementara itu, anggota IOC Korea Selatan yang positif adalah Ryu Seung-min, yang meraih medali emas tenis meja di Olimpiade Athena 2004. Dia didiagnosis terinfeksi virus corona saat tiba di Jepang, Jumat.

"Dia saat ini berada di fasilitas isolasi, di mana dia akan tinggal sampai pihak berwenang Jepang memutuskan bahwa dia dapat meninggalkan kamarnya," kata juru bicara IOC, dikutip dari AFP.

"IOC lega mendengar bahwa semua protokol telah diikuti dengan benar yang mengarah pada penemuan kasus ini."

Juru bicara tersebut menambahkan bahwa semua anggota IOC yang menghadiri Olimpiade Tokyo telah divaksinasi.

Pada Ahad, panitia Olimpiade Tokyo juga mengungkapkan temuan 10 kasus baru positif Covid-19, menurun dibanding sehari sebelumnya yang mencapai 15 kasus.

Dari kasus itu, dua di antaranya terjadi pada atlet di Kampung Atlet Olimpiade. Satu kasus lainnya juga terjadi di lokasi sama, tapi bukan menimpa atlet. Sedangkan satu atlet lain yang positif berada di luar Kampung Atlet. Belum jelas apakah dua atlet yang disebut panitia itu anggota tim sepak bola Afrika Selatan atau yang lain lagi.

Munculnya tiga kasus di Kampung Atlet itu telah menimbulkan kekhawatiran akan munculnya klaster di lokasi tersebut, yang akan menampung ribuan atlet dan ofisial.

Olimpiade Tokyo ditunda selama satu tahun karena pandemi dan menghadapi tentangan dari masyarakat Jepang karena risiko COVID-19.

Selanjutnya: Tiada Hari tanpa kasus Covid-19
<!--more-->

Berikut adalah daftar dan urutan kronologis kasus positif Covid di Olimpiade Tokyo, seperti dikutip Reuters:

20 Juni 2021:
Seorang pelatih skuad Uganda dinyatakan positif setibanya di Bandara Narita dan dikarantina di tempat yang ditunjuk pemerintah. Anggota tim lainnya berangkat dengan bus ke kota tuan rumah, Izumisano dekat Osaka di Jepang barat.

23 Juni:
Seorang atlet Uganda dinyatakan positif.

4 Juli:
Seorang anggota tim dayung Olimpiade Serbia dinyatakan positif pada saat kedatangan. Empat anggota tim lainnya diisolasi karena kontak erat.

9 Juli:
Satu atlet Lithuania dan satu atlet Israel dinyatakan positif. Laporan selanjutnya mengatakan hasil tes Lituania tidak jelas dan kemudian dinyatakan negatif.

14 Juli:

• Seorang tukang pijat untuk tim rugby sevens putri Rusia dinyatakan positif, yang memaksa tim tersebut diisolasi selama dua hari.

• Tim pengungsi Olimpiade telah menunda kedatangannya di Jepang, menyusul kasus positif dengan seorang ofisial tim di Doha. Pejabat yang terinfeksi tanpa gejala dikarantina, dan 26 dari 29 pengungsi akan tetap berada di kamp pelatihan mereka di Doha.

• Tujuh staf di sebuah hotel di Hamamatsu, Jepang tengah, tempat puluhan atlet Brasil menginap dinyatakan positif.

• 21 anggota tim rugbi Afrika Selatan diisolasi setelah mereka diyakini telah melakukan kontak erat dengan sebuah kasus dalam penerbangan mereka.

15 Juli:

• Delapan atlet dari tim rugby wanita Kenya diklasifikasikan sebagai kontak dekat, setelah kasus positif virus corona ditemukan dalam penerbangan mereka ke Tokyo.

• Bintang bola basket AS Bradley Beal harus melewatkan Olimpiade Tokyo karena memasuki protokol virus corona di kamp pelatihan di Las Vegas.

16 Juli:

• Pemain tenis Australia Alex de Minaur dinyatakan positif Covid-19 sebelum keberangkatannya ke Olimpiade Tokyo.

• Seorang anggota delegasi Olimpiade Nigeria yang dites positif terkena virus corona di bandara Narita pada Kamis telah dirawat di rumah sakit. Orang itu, berusia 60-an, hanya memiliki gejala ringan tetapi dirawat di rumah sakit karena usia lanjut dan kondisi yang sudah ada sebelumnya.

• Seorang non-residen terkait Olimpiade dinyatakan positif terkena virus. Tiga kontraktor Tokyo 2020, yang semuanya adalah penduduk Jepang, juga dinyatakan positif.

17 Juli:

15 orang dinyatakan positif Covid, termasuk kasus pertama di perkampungan atlet. Orang yang positif itu merupakan pengunjung dari luar negeri dan terlibat dalam penyelenggaraan Olimpiade. Sisanya dua awak media, tujuh kontraktor, dan lima personel Asian Games.

18 Juli:

• Tiga anggota tim sepak bola Afrika Selatan, termasuk dua atlet, positif Covid-19.

• Anggota IOC Korea Selatan, Ryu Seung-min, dinyatakan positif saat tiba di Jepang.

• Panitia Olimpiade Tokyo menyebut ada 10 kasus baru yang terjadi sepanjang hari itu, termasuk dua atlet di Kampung Atlet.

REUTERS

Baca Juga: KOI Bantah Kedatangan Atlet Indonesia Ditolak Jepang

Berita terkait

Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

1 hari lalu

Pelapor COVID-19 Cina Diperkirakan Bebas setelah 4 Tahun Dipenjara

Seorang jurnalis warga yang dipenjara selama empat tahun setelah dia mendokumentasikan fase awal wabah virus COVID-19 dari Wuhan pada 2020.

Baca Selengkapnya

Ernando Ari Ungkap Pesan Shin Tae-yong ke Pemain Timnas U-23 Indonesia Usai Gagal Lolos Olimpiade

3 hari lalu

Ernando Ari Ungkap Pesan Shin Tae-yong ke Pemain Timnas U-23 Indonesia Usai Gagal Lolos Olimpiade

Ernando Ari meminta Shin Tae-yong agar tidak terlena dengan pencapaian Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Usai Piala Asia U-23, Shin Tae-yong Yakin Masa Depan Sepak Bola Indonesia Cerah

3 hari lalu

Usai Piala Asia U-23, Shin Tae-yong Yakin Masa Depan Sepak Bola Indonesia Cerah

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong (STY) menilai bahwa masa depan sepak bola Tanah Air akan cerah. Skuad sudah mumpuni untuk turnamen besar?

Baca Selengkapnya

Faisal Halim Pesepak bola Malaysia yang Disiram Air Keras Mulai Stabil, Begini Statistiknya saat Bermain

5 hari lalu

Faisal Halim Pesepak bola Malaysia yang Disiram Air Keras Mulai Stabil, Begini Statistiknya saat Bermain

Faisal Halim sempat mendapat hukuman dari Federasi Sepakbola Malaysia sebelum disiram air keras.

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Guinea, Bagas Kaffa Starter

5 hari lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Guinea, Bagas Kaffa Starter

Shin Tae-yong memilih Bagas Kaffa untuk mengisi posisi wingback kanan di laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

5 hari lalu

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Masih Optimis Dapat Tiket ke Olimpiade, Siapkan Strategi Berbeda

5 hari lalu

Shin Tae-yong Masih Optimis Dapat Tiket ke Olimpiade, Siapkan Strategi Berbeda

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong menyiapkan strategi berbeda menghadapi Guinea demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

5 hari lalu

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat

Baca Selengkapnya

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

5 hari lalu

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

Perusahaan farmasi AstraZeneca telah memutuskan menarik stok vaksin Vaxzefria dari seluruh dunia. Waktunya bareng dengan sidang gugatan.

Baca Selengkapnya

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

6 hari lalu

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC akan memainkan turnamen persahabatan internasional di Jakarta, mulai 30 Mei 2024.

Baca Selengkapnya