Giannis Antetokounmpo dan Milwaukee Bucks Juara NBA, Ada Peran Kobe Bryant

Rabu, 21 Juli 2021 18:19 WIB

Pemain Milwaukee Bucks Giannis Antetokounmpo berselebrasi dengan trofi MVP Final NBA 2021. Reuters/Jeff Hanisch-USA TODAY Sports

TEMPO.CO, Jakarta - Giannis Antetokounmpo berhasil membawa Milwaukee Bucks memenangkan gelar NBA dalam 50 tahun terakhir. Gelar juara liga ini juga menjadi gelar pertama Giannis yang sudah menyabet dua penghargaan MVP NBA.

Di balik performa apik Giannis, Kobe Bryant disebut berperan dalam menginspirasi pemain asal Yunani itu untuk meningkatkan level permainannya. Hal itulah yang tercermin dari pemain berusia 27 tahun itu ketika Bucks mengalahkan Phoenix Suns di Game 6 Final NBA.

Kembali pada tahun 2017, bintang Milwaukee Bucks itu mengirim pesan kepada Bryant di Twitter untuk meminta tantangan baru. Setelah memenangkan penghargaan MVP NBA 2019, legenda LA Lakers itu memberi Giannis tantangan untuk memenangkan gelar. "Pada awalnya, ini hampir seperti lelucon," katanya setelah kemenangannya.

Bryant mungkin tidak bisa langsung Giannis yang memenangkan cincin juara pertamanya. Awal 2020, ia dan putrinya, Gianna, bersama tujuh orang lainnya tewas dalam sebuah kecelakaan helikopter di California, Amerika Serikat. Sebab itulah, Giannis, memberikan penghormatan kepada legenda LA Lakers dalam konferensi pers pasca-pertandingannya.

Kobe Bryant, berpose dengan Piala Oscar kategori Best Animated Short Film Award pada film "Dear Basketball" dalam acara Piala Oscar di Hollywood, California, 5 Maret 2018. REUTERS/Mike Blake

Advertising
Advertising

"Ketika dia menjawab tantangan memenangkan MVP, dia membuat saya percaya. Kobe Bryant berpikir bahwa saya bisa melakukan ini dan bermain di level yang lebih tinggi dan memimpin tim saya dan memenangkan MVP," kata Giannis dikutip dari Marca, Rabu, 21 Juli 2021.

Ia meneruskan, “Saya harus melakukannya. Saya harus bekerja keras untuk tidak mengecewakannya. Saya harus bekerja keras karena orang percaya bahwa saya bisa melakukannya. Namun, itulah masalahnya. Saya adalah orang yang menyenangkan. Saya tidak suka mengecewakan orang lain."

"Ketika saya menandatangani ulang kontrak dengan kota Milwaukee, itu menjadi alasan utama saya. Saya tidak ingin mengecewakan orang. Saya bekerja sangat keras untuk mereka dan itu yang saya lakukan. Mampu mencapai hal-hal itu dalam periode waktu ini, itu gila dan tidak nyata," kata Giannis Antetokounmpo.

Baca juga : Phoenix Suns Gagal Juara NBA 2021, Chris Paul: Ini Menyakitkan Sementara Waktu

Berita terkait

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

16 hari lalu

Pelicans dan Miami Heat Melaju, Ini Daftar Lengkap Tim yang Lolos Playoff NBA 2024

New Orleans Pelicans dan Miami Heat melengkapi posisi delapan pada babak playoff NBA Wilayah Barat dan Wilayah Timur.

Baca Selengkapnya

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

31 hari lalu

Putra LeBron, Bronny James, Akan Masuk NBA Draft 2024

Putra LeBron James, Bronny James, akan masuk dalam draf pemain NBA 2024. Apa kata ayahnya?

Baca Selengkapnya

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

34 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

43 hari lalu

Kisah Para Pemain Muslim NBA Berlaga Sambil Berpuasa Ramadan

Sejumlah pemain muslim NBA membagikan kisah mereka mengenai tantangan hingga kiat mereka agar tetap bisa tampil maksimal saat puasa Ramadan.

Baca Selengkapnya

Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

56 hari lalu

Profil Luka Doncic, Pebasket Muda yang Mencetak Triple-Double Rekor Baru

Pebasket Dallas Mavericks Luka Doncic, belakangan menjadi sorotan, karena berhasil triple double

Baca Selengkapnya

NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

57 hari lalu

NBA: Bintang Dallas Mavericks Luka Doncic Torehkan Rekor Triple-double

Bintang NBA dari Dallas Mavericks Luka Doncic mencetak sejarah dengan mencatat triple-double di atas 30 poin sebanyak enam laga beruntun.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

5 Maret 2024

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.

Baca Selengkapnya

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

4 Maret 2024

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

Para fans begitu bergembira ketika LeBron James melakukan tembakan yang sangat dinantikan untuk capai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

3 Maret 2024

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

Di hadapan penonton yang antusias, LeBron James menjadi pemain NBA pertama yang berhasil mencapai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

1 Maret 2024

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.

Baca Selengkapnya