Enea Bastianini Juara MotoGP Qatar, Sandiaga Uno: Semoaga Jadi Pertanda Baik

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 7 Maret 2022 13:33 WIB

Pembalap Gresini Racing MotoGP, Enea Bastianini merayakan kemenangannya di atas podium dengan trofi setelah memenangkan balapan MotoGP Qatar di Sirkuit Internasional Losail, Lusail, Qatar, 6 Maret 2022. Bastianini berhasil memenangkan balapan pembuka di musim ini. REUTERS/Ibraheem Al Omari

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berharap kemenangan pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, pada seri pertama MotoGP di Qatar menjadi pertanda baik untuk kebangkitan Pariwisata Indonesia.

Dalam unggahan di Instagram, Senin, Sandiaga Uno turut mengucapkan selamat kepada tim Gresini Racing yang sukses membuka gelaran MotoGP 2022 dengan kemenangan di Sirkuit Internasional Losail, Minggu, 6 Maret 2022. Sandiaga juga bangga karena kemenangan tim asal Italia ini juga turut mengangkat nama Indonesia.

Gresini Racing memang kental dengan nuansa Indonesia. Hal tak lepas adanya sponsor dari berbagai perusahaan asal Indonesia yang mendukung kiprah Enea Bastianini dan tim. Yang menjadi perhatian tertulis juga Wonderful Indonesia di motor Ducati Desmosedici yang merupakan branding utama dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mempromosikan berbagai destinasi di Tanah Air.

Sandiaga berharap kemenangan Gresini Racing menjadi pertanda kebangkitan pariwisata Indonesia setelah dua tahun berjuang di tengah kondisi pandemi COVID-19.

"Motor yang memasang logo Wonderful Indonesia ini berhasil menduduki podium pertamanya lagi tadi malam setelah 16 tahun penantian. Semoga ini menjadi pertanda bahwa pariwisata Indonesia bangkit setelah dua tahun menghadapi tantangan ekonomi yang begitu berat akibat pandemi," kata Sandiaga sembari memamerkan foto tengah menunggangi Ducati Desmosedici.

Lebih dari ucapan selamat, Sandiaga juga bakal menyuguhkan makanan khas Indonesia saat tim Gresini Racing tiba di Indonesia untuk melakoni seri kedua MotoGP di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 18-20 Maret.

"Selamat untuk team @gresiniracing. Jangan merayakannya dulu, rayakan saat di Lombok nanti. Saya akan kirimkan ayam taliwang dan plecing kangkung ke tempat kalian menginap. Sampai jumpa di Mandalika, guys," kata Sandiaga menambahkan.

Gresini Racing melalui Enea Bastianini membuktikan sebagai salah satu tim kuat pada MotoGP musim 2022. Khusus untuk Bastianini, kemenangan di Qatar didedikasikan untuk mendiang Fausto Gresini.

Bastianini menunjukkan kelasnya dan muncul sebagai salah satu penantang serius gelar juara MotoGP musim ini setelah tampil konsisten sejak awal race. Mengawali balapan dari posisi kedua, Bastianini mampu melesat menjadi yang terdepan. Dia finis di depan Brad Binder (KTM Red Bull) yang berada di urutan kedua dan ada Pol Espargaro (Repsol Honda) di posisi ketiga.

Baca Juga: Klasemen MotoGP Usai Balapan Qatar dan Jadwal di Mandalika

Berita terkait

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

18 jam lalu

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.

Baca Selengkapnya

Banjir Sumbar Berdampak ke Pariwisata, Sandiaga Uno: Keselamatan yang Paling Utama

1 hari lalu

Banjir Sumbar Berdampak ke Pariwisata, Sandiaga Uno: Keselamatan yang Paling Utama

Sandiaga Uno menyebut banjir Sumbar turut berdampak ke sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca Selengkapnya

PPP Belum Kunjung Bersikap, Sandiaga Berkukuh Dukung Pemerintahan Prabowo

2 hari lalu

PPP Belum Kunjung Bersikap, Sandiaga Berkukuh Dukung Pemerintahan Prabowo

Menurut Sandiaga, dukungan untuk pemerintah sejalan dengan nama PPP.

Baca Selengkapnya

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

2 hari lalu

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

Masa jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno tersisa lima bulan lagi. Ini rencana dia.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Ingatkan Cek Bus Sebelum Berwisata: Pakai Aplikasi Spionam

2 hari lalu

Sandiaga Uno Ingatkan Cek Bus Sebelum Berwisata: Pakai Aplikasi Spionam

Menteri Pariwisata Sandiaga Uno mengingatkan untuk cek kendaraan sewa sebelum berwisata menggunakan aplikasi Spionam.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

2 hari lalu

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

Menteri parekraf Sandiaga Uno tengah menyiapkan UMKM yang akan mengisi acara HUT Kemerdekaan RI Agustus mendatang

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Pariwisata, Sandiaga Uno Minta Pelaku Wisata Cermat Pilih Kendaraan

2 hari lalu

Kecelakaan Bus Pariwisata, Sandiaga Uno Minta Pelaku Wisata Cermat Pilih Kendaraan

Menteri Sandiaga Uno minta pelaku wisata untuk lebih hati-hati dalam memilih kendaraan. Buntut peristiwa kecelakaan bus pariwisata di Subang.

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

2 hari lalu

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.

Baca Selengkapnya

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

2 hari lalu

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.

Baca Selengkapnya

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

3 hari lalu

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya