Jokowi Izinkan PSSI Naturalisasi 7 Pemain untuk Timnas U-20

Reporter

Skor.id

Kamis, 8 September 2022 16:24 WIB

Dua pemain keturunan, Kai Boham (kanan) dan Jim Croque (kiri), ikut berlatih bersama Timnas U-19 Indonesia di Stadion Madya, Jakarta, pada Selasa, 21 Juni 2022. Tempo/Muhammad Nurhendra Saputra

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi sudah memberikan izin untuk melanjutkan program naturalisasi pemain. Kali ini, federasi sepak bola Indonesia sedang memproses naturalisasi untuk Timnas U-20.

Menurut Iriawan, rencananya bakal ada tujuh pemain keturunan yang dinaturalisasi dan semuanya berada di Belanda. Program naturalisasi tersebut sudah disampaikan ke Presiden Jokowi saat rapat terbatas pada Kamis, 8 September 2022.

"Kami melaporkan rencana naturalisasi yang diminta oleh pelatih," ujar Mochamad Iriawan, dikutip dari kanal Youtube Sekretariat Prediden RI. "Ada tujuh pemain naturalisasi yang mungkin akan kami hire di Belanda karena semuanya berasal dari Belanda."

Meski demikian, Mochamad Iriawan menyebutkan di antara calon-calon pemain naturalisasi tersebut, masih ada yang belum mencapai kesepakatan untuk memperkuat Timnas U-20 Indonesia.

Lelaki yang akrab disapa Iwan Bule ini tidak menyebutkan nama-nama pemain yang akan dinaturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia. "Dua sudah pasti, lima sedang kami jajaki. Presiden menyampaikan tidak ada masalah karena ini permintaan dari pihak pelatih," tutur Iriawan.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong pernah memberi kesempatan kepada tiga pemain keturunan untuk bergabung dalam pemusatan latihan Timnas U-20 Indonesia.

Mereka adalah Kai Davy Boham, Jim Croque dan Max Christoffel. Namun ketiganya belum memenuhi ekspektasi dari Shin Tae-yong.

Lebih lanjut, Timnas U-20 dalam waktu dekat akan mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 2023 di Surabaya. Timnas Indonesia tergabung di Grup F bersama Timor Leste, Hong Kong, dan Vietnam.

Indonesia menjadi tuan rumah pertandingan Kualifikasi Piala AFC U-20 di Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya yang akan berjalan 14-18 September ini. Ke depan, skuad Merah Putih juga bakal tampil di Piala Dunia U-20.

Baca: Kualifikasi Piala AFC U-20: Persija Jakarta Dominasi Skuad Timnas Indonesia

Berita terkait

Sri Mulyani Lapor Perkara Bea Cukai ke Jokowi di Istana, Janji Lakukan Perbaikan

39 menit lalu

Sri Mulyani Lapor Perkara Bea Cukai ke Jokowi di Istana, Janji Lakukan Perbaikan

Sri Mulyani juga menyampaikan tantangan Bea Cukai di era pesatnya perkembangan teknologi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

47 menit lalu

Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Penugasan untuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro dari Jokowi berlaku per hari ini.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

1 jam lalu

Shin Tae-yong Ingin Perlancar Bahasa Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Kebersamaan antara Timnas Indonesia dan pelatih Shin Tae-yong hampir pasti bertahan lebih lama menyusul kesepakatan perpanjangan kontrak antara PSSI.

Baca Selengkapnya

Sekretariat Presiden Kucurkan Bantuan untuk Korban Luka Saat Kunjungan Jokowi di Kabupaten Muna

1 jam lalu

Sekretariat Presiden Kucurkan Bantuan untuk Korban Luka Saat Kunjungan Jokowi di Kabupaten Muna

Seorang warga Kabupaten Muna terluka kejatuhan dahan pohon saat helikopter superpuma yang ditumpangi Presiden Jokowi mendarat di alun-alun.

Baca Selengkapnya

198 PSN Rp1.614 Triliun Selesai Dibangun pada 2016-2024, Jokowi Akan Evaluasi yang Lelet

1 jam lalu

198 PSN Rp1.614 Triliun Selesai Dibangun pada 2016-2024, Jokowi Akan Evaluasi yang Lelet

Sebanyak 198 PSN telah rampung dibangun selama periode 2016 hingga 2024, dengan nilai proyek Rp1.614 triliun, sementara yang lelet akan dievaluasi.

Baca Selengkapnya

Bunyi Sumpah 7 Anggota LPSK di Hadapan Jokowi Hari Ini

2 jam lalu

Bunyi Sumpah 7 Anggota LPSK di Hadapan Jokowi Hari Ini

Sebanyak 7 anggota LPSK mengucapkan sumpah di hadapan Presiden Jokowi. Apa bunyi sumpahnya?

Baca Selengkapnya

Grace Natalie Diberi Tugas di Pemerintahan oleh Presiden Jokowi

2 jam lalu

Grace Natalie Diberi Tugas di Pemerintahan oleh Presiden Jokowi

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengaku dapat amanah untuk mengemban tugas baru di pemerintahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

2 jam lalu

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

4 jam lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Pendiri PSI Grace Natalie Dapat Jabatan di Pemerintahan dari Jokowi, Ini Profilnya

4 jam lalu

Pendiri PSI Grace Natalie Dapat Jabatan di Pemerintahan dari Jokowi, Ini Profilnya

Presiden Jokowi memanggil Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia atau PSI Grace Natalie di Istana Kepresidenan Jakarta

Baca Selengkapnya