Jadwal Bola Sabtu 31 Desember 2022: Liga Inggris dan Liga Spanyol; MU, Man City, Arsenal, Barca Berlaga

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 31 Desember 2022 11:09 WIB

Pemain Arsenal Eddie Nketiah melakukan selebrasi bersama rekannya Kieran Tierney usai mencetak gol ke gawang West Ham dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 27 Desember 2022. Arsenal berhasil menang atas tamunya dengan skor 3-1. Action Images via Reuters/Andrew Couldridge

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal bola pada Sabtu malam hingga Minggu dinihari, 1 Januari 2023, akan menampilkan rangkaian pertandingan Liga Inggris dan Liga Spanyol. Sejumlah tim besar akan bermain, termasuk Manchester United, Manchester City, Arsenal, dan Barcelona akan berlaga.

Inilah ringkasannya:

Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan ke-18. Malam ini akan hadir aksi tiga tim besar di laga berbeda: Manchester United, Manchester City, dan Arsenal.

Manchester United akan berlaga di kandang Wolves. Mereka akan berusaha mejaga torehan positif setelah terus menang dalam dua laga terakhirnya.

MU ada di posisi kelima klasemen Liga Inggris dengan nilai 29. Mereka unggul 13 poin ddari Wolves yang ada di zona degradasi.

Advertising
Advertising

Dalam laga lain, Manchester City akan menjamu Everton. Man City akan berusaha menjaga jarak dari Arsenal yang ada di puncak klasemen. Mereka ada di urutan kedua klasemen dengan nilai 35, tertinggal lima angka dari The Gunners.

Everton akan berusaha bangkit setelah gagal menang dalam empat laga, termasuk tiga kali kalah beruntun. Mereka menempati posisi 17 klasemen dengan nilai 14, hanya unggul satu angka dari Wolves di zona degradasi.

Malam ini, Arsenal juga akan bermain. Konsistensinya sebagai calon kuat juara akan diuji tuan rumah Brighton, yang kini menepati posisi ketujuh klasemen dengan nilai terpaut 16 poin.

Simak jadwa selengkapnya:

Sabtu, 31 Desember 2022
19:30: Wolves vs Manchester United
22:00: Bournemouth vs Crystal Palace
22:00: Fulham vs Southampton
22:00: Manchester City vs Everton
22:00: Newcastle vs Leeds (Moji TV).

Minggu, 1 Januari 2023
00:30: Brighton vs Arsenal (Moji TV)

Liga Spanyol

Jadwal Liga Spanyol akan memasuki pekan ke-15. Ini adalah pekan pertama setelah kompetisi bergulir lagi seusai jeda Piala Dunia Qatar.

Malam ini akan hadir aksi Barcelona dalam derby melawan Espanyol. Barca membutuhkan kemenangan untuk merebut kembali posisi klasemen, yang baru direbut Real Madrid.

Madrid menang 2-0 di kandang Real Valladolid sehingga mampu naik ke puncak berkat torehan 38 poin. Barca hanya terpaut satu angka di belakangnya, sehingga bisa kembali ke puncak bila menang dalam laga ini.

Espanyol ada di posisi ke-17 klasemen dengan nilai sama dengan Sevilla dan Cadiz yang ada di zona degradasi. Di atas kertas, Barcelona lebih diunggulkan. Namun, laga derby kerap memberi tambahan tenaga bagi para pesertanya sehingga kejutan bisa saja terjadi.

Jadwal Liga Spanyol malam ini juga akan menampilkan laga Real Sociedad Vs Osasuna dan Villarreal Vs Valencia.

Simak jadwal selengkapnya:

Sabtu, 31 Desember 2022
20:00 WIB Barcelona Vs Espanyol
22:15 WIB Real Sociedad Vs Osasuna
22:15 WIB Villarreal Vs Valencia.

Selanjutnya: Jadwal Bola Minggu, 1 Januari 2023
<!--more-->


Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan ke-18. Malam ini akan hadir aksi dua laga: Tottenham Hotspur vs Aston Villa dan Nottingham Forest vs Chelsea.

Tottenham Hotspur akan berusaha menemukan konsistensinya. Mereka hanya menang dua kali dalam lima laga terakhir. Hasil seperti itu membuat mereka tergeser oleh Manchester United dari posisi empat besar.

Spurs kini menempati posisi kelima dengan nnilai 30, tertinggal dua angka daru MU. Mereka unggul 12 poin dari Aston Villa di posisi ke-12.

Dalam laga lain, Chelsea akan berusaha menjaga kebangkitan. Pekan lalu mereka mampu mengakhiri rentetan hasil buruk dalam empat laga dengan kemenangan 2-0 atas Bournemouth.

The Blues kini menempati posisi kesembilan klasemen dengan nilai 24. Mereka unggul 11 poin dari Nottingham Fores di urutan ke-17.

Baca Juga: Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris

Simak jadwa selengkapnya:

Minggu, 1 Januari 2023
21:00: Tottenham Hotspur vs Aston Villa (Vidio)
23:30: Nottingham Forest vs Chelsea (SCTV).

Liga Prancis

Liga Prancis memasuki pekan ke-17. Malam ini akan hadir laga Lens vs PSG, yang akan jadi duel antara tim di dua besar klasemen. PSG mengemas nilai 44, unggul tujuh angka dari lawannya.

Pekan lalu, ketika bermain tanpa Lionel Messi, PSG menang 2-1 atas Strasbourg. Sedangkan Lens ditahan Nice 0-0.

Jadwal Liga Pancis lainnya malam ini antara lain Monaco vs Brest, Nantes vs Auxerre, dan Lyon vs Clermont.

Simak jadwal selengkapnya:

Minggu, 1 Januari 2023
21:00 Angers vs Lorient
21:00 Monaco vs Brest
21:00 Nantes vs Auxerre
21:00 Toulouse vs AC Ajaccio
23:00 Lyon vs Clermont.

Senin, 2 Januari 2023
02:45 Lens vs PSG.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Soal Al Nassr, Klub Baru Ronaldo di Arab Saudi

Berita terkait

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

3 jam lalu

Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester City di Laga Tunda Liga Inggris

6 jam lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester City di Laga Tunda Liga Inggris

Berikut link live streaming Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris yang digelar Rabu pukul 02.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Skenario Arsenal Juara Liga Inggris, Butuh Bantuan Tottenham Hotspur Nanti Malam

9 jam lalu

Skenario Arsenal Juara Liga Inggris, Butuh Bantuan Tottenham Hotspur Nanti Malam

Pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester City dalam laga tunda Liga Inggris akan mempengaruhi peluang Arsenal jadi juara.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

11 jam lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris Selasa Malam Ini

12 jam lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris malam ini.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris Masuki Pekan Terakhir: Simak Jadwal Sisa, Klasemen, dan Peta Persaingan Perebutan Gelar Juara

17 jam lalu

Liga Inggris Masuki Pekan Terakhir: Simak Jadwal Sisa, Klasemen, dan Peta Persaingan Perebutan Gelar Juara

Kompetisi Liga Inggris memasuki pekan terakhir. Persaingan berebut gelar juara masih berlangsung sengit antara Manchester City dan Arsenal.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris Malam Ini: Ange Postecoglou Heran Ada Fans yang Harapkan Tottenham Hotspur Kalah dari Manchester City

17 jam lalu

Liga Inggris Malam Ini: Ange Postecoglou Heran Ada Fans yang Harapkan Tottenham Hotspur Kalah dari Manchester City

Pelatih Tottenham Hotspur Ange Postecoglou mengatakan bahwa ia tidak dapat memahami fans yang mengharapkan kekalahan dari Manchester City,

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur vs Manchester City: Pemain Arsenal Kai Havertz Mendadak Jadi Pendukung Spurs, Paul Merson Bahkan Janjikan Tato

18 jam lalu

Tottenham Hotspur vs Manchester City: Pemain Arsenal Kai Havertz Mendadak Jadi Pendukung Spurs, Paul Merson Bahkan Janjikan Tato

Arsenal, yang biasanya menjadi rival terberat Tottenham Hotspur, akan berubah menjadi pendukung berat saat Spurs melawan Manchester City malam ini.

Baca Selengkapnya

Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

18 jam lalu

Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

Pendukung Tottenham Hotspur berada dalam dilema berat saat timnya menjamu Manchester City dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

19 jam lalu

Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

Liverpool bermain imbang 3-3 dengan Aston Villa dalam matchday ke-37 Liga Inggris. Simak klasemen terkini dan top skornya.

Baca Selengkapnya