All England 2023: Praveen Jordan Tampil Prima di Babak Pertama setelah Absen Selama 6 Bulan

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 16 Maret 2023 06:27 WIB

Praveen Jordan dan Melati Daeva Octavianti. ANTARA/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Pebulu tangkis ganda campuran Praveen Jordan tampil prima pada babak pertama All England 2023 setelah pulih dari cedera pinggang yang memaksanya absen bertanding selama enam bulan.

Praveen, yang berpasangan dengan Melati Daeva Oktavianti, lolos ke babak kedua. Mereka mengalahkan pasangan Indonesia lain, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dengan skor 19-21, 21-17, 21-18 dalam laga di Birmingham, Rabu, 15 Maret 2023.

"Memang sejauh ini kondisi saya sudah balik 100 persen, tapi memang tetap masih harus ada penguatan-penguatan lagi di pinggangnya. Intinya usai operasi, sekarang saya sudah siap bertanding," kata Praveen lewat keterangan PBSI, Kamis.

Pada pertandingan babak 32 besar tersebut, Praveen/Melati dan Dejan/Gloria hadir di Birmingham sebagai pasangan non-pelatnas yang berasal dari klub PB Djarum Kudus. Praveen, Melati, dan Gloria merupakan pebulu tangkis eks-Pelatnas PBSI Cipayung menyusul degradasi pada awal 2022.

Soal pertemuannya dengan rekan satu klub, Praveen menilai hal tersebut kurang menyenangkan. Namun sebagai atlet profesional, ia dan Melati harus bermain maksimal dan berusaha mengalahkan setiap lawan.

Advertising
Advertising

"Kalau ditanya hari ini bagaimana pastinya saya tidak senang, karena babak pertama harus bertemu sesama Indonesia. Tapi kalau dari segi permainan kami sudah maksimal walau masih banyak yang harus dievaluasi, harus lebih siap lagi untuk pertandingan besok," Praveen menjelaskan.

Pada babak 16 besar turnamen BWF Super 1000 ini, Praveen/Melati akan bertemu mantan ganda campuran peringkat satu dunia Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai asal Thailand.

Untuk persiapan, juara All England 2020 itu akan melihat kembali rekaman gambar dari pertandingan sebelumnya untuk mempelajari pola permainan Dechapol/Sapsiree.

Pertemuan antara Praveen/Melati dan Dechapol/Sapsiree di All England terakhir terjadi pada babak final edisi 2020, dengan duet Indonesia keluar sebagai pemenang.

"Besok lawan Dechapol/Sapsiree, semua harus disiapkan ya. Kondisi, motivasi dan melihat lagi permainan mereka seperti apa. Karena kami juga sudah lama tidak bertanding dan setelah sekian lama baru bertemu lagi sama mereka," Melati menjelaskan.

Selain itu, Melati mengaku punya kenangan manis saat kembali menginjakkan kaki di Utilita Arena Birmingham. Bahkan dia juga masih mengingat momen saat menaiki podium tertinggi di All England 2020.

"Tidak hanya tadi pas masuk lapangan, dari kemarin pas latihan masuk ke sini memorinya langsung, 'wah saya dan Jordan pernah juara di sini'. Semoga hal itu bisa terulang," kata Melati menceritakan.

Pilihan Editor: Daftar 24 Tim Peserta Piala Dunia U-20 di Indonesia

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Piala Uber 2024: Ini Alasan Fadia Dipasangkan dengan Lanny untuk Laga Indonesia vs Jepang

2 jam lalu

Piala Uber 2024: Ini Alasan Fadia Dipasangkan dengan Lanny untuk Laga Indonesia vs Jepang

Pelatih Eng Hian menjelaskan alasan Fadia tidak turun bersama Apriyani tetapi dipasangkan dengan Lanny saat Indonesia vs Jepang di Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024 Hari Ini: Simak Susunan Pemain Indonesia vs Jepang, Lanny Dipasangkan dengan Fadia

3 jam lalu

Piala Uber 2024 Hari Ini: Simak Susunan Pemain Indonesia vs Jepang, Lanny Dipasangkan dengan Fadia

Gregoria Mariska Tunjung turun sebagai tunggal pertama dan akan berduel dengan Akane Yamaguchi saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs India di Piala Thomas 2024, Pelatih Irwansyah Prediksi Laga Bakal Berat

13 jam lalu

Duel Indonesia vs India di Piala Thomas 2024, Pelatih Irwansyah Prediksi Laga Bakal Berat

Irwansyah mengatakan anak asuhnya siap turun dengan kekuatan terbaik menjelang pertandingan terakhir fase grup Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kondisi Terkini Atlet Tunggal Putri Indonesia Jelang Laga Lawan Jepang di Piala Uber 2024

16 jam lalu

Kondisi Terkini Atlet Tunggal Putri Indonesia Jelang Laga Lawan Jepang di Piala Uber 2024

Pelatih tunggal putri bulu tangkis Indonesia, Herli Djaenudin, memastikan bahwa keempat pemainnya sudah siap menghadpai Jepang di Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber 2024 Rabu 1 Mei, Tim Putra dan Putri Bulu Tangkis Indonesia Berjuang Jadi Juara Grup

17 jam lalu

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber 2024 Rabu 1 Mei, Tim Putra dan Putri Bulu Tangkis Indonesia Berjuang Jadi Juara Grup

Di pertandingan terakhir penyisihan grup Piala Thomas dan Piala Uber 2024, tim putra dan tim putri Indonesia berjuang meraih posisi juara grup.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Kemenangan Lanny / Rachel Bawa Indonesia Kalahkan Uganda 5-0

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Kemenangan Lanny / Rachel Bawa Indonesia Kalahkan Uganda 5-0

Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024, untuk perebutan juara grup, Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

Chico Aura Dwi Wardoyo menggenapi kemenangan Indonesia 4-1 atas Thailand pada fase grup C Piala Thomas 2024. Indonesia lolos ke perempat final.

Baca Selengkapnya

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin kedua untuk Indonesia pada laga menghadapi Thailand di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

1 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

Tim bulu tangkis putra Indonesia masih imbang 1-1 saat melawan Thailand pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya