Lolos ke Babak Kedua Australian Open 2023, Ana / Tiwi Siap Balas Kekalahan dari Ganda Jepang

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 2 Agustus 2023 05:22 WIB

Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi. | TEMPO/Randy

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Ana / Tiwi) melewati babak pertama Australian Open 2023 yang penuh tekanan. Mereka berhail lolos ke babak 16 besar berkat permainan yang taktis pada pertandingan rubber game di Sydney, Selasa, 1 Agustus.

Ana/Tiwi itu menghadapi lawan tangguh asal India Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa, namun sukses memetik kemenangan 21-11, 14-21, 21-17 setelah berjuang selama 57 menit.

"Alhamdulillah bisa bermain baik. Kami bisa menerapkan pola dengan bermain lebih taktis," kata Ana melalui keterangan tertulis PP PBSI.

Duo Indonesia kehilangan momentum permainan pada gim kedua, akibat lawan mengubah strategi bermain menjadi lebih agresif. Tak hanya itu, Ana/Tiwi juga banyak mati sendiri sehingga memberikan keuntungan bagi lawan.

Kesalahan itu tak mereka ulangi pada gim penentu dan berusaha bermain lebih baik. Strategi anyar pun mereka terapkan agar tidak terbaca oleh lawan.

Advertising
Advertising

"Gim ketiga kami mencoba bermain lebih baik. Memang lawan menerapkan pola bermain no lob. Kami sendiri juga tidak mau main bertahan terus karena juga malah banyak mati sendiri. Kami harus menyerang untuk menang," Tiwi menjelaskan.

Dengan kemenangan tersebut, Ana/Tiwi selanjutnya akan bertemu ganda putri asal Jepang Rena Miyura/Ayako Sakuramoto pada babak kedua dari turnamen berkategori BWF Super 500 itu.

Pada Australian Open edisi tahun lalu, Ana/Tiwi pernah merasakan mengakui pasangan Rena/Ayako.

"Untuk melawan wakil Jepang di babak kedua, kami harus bisa bermain lebih siap lagi. Kami ingin membalas kekalahan tahun lalu," ungkap Tiwi.

Sementara itu, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga lolos ke babak kedua Australian Open 2023 usai mengalahkan Lee Yu Lim/Shin Seung Chan asal Korea Selatan.

Ganda putri unggulan ketujuh itu menang dua gim langsung dengan skor 24-22, 21-15.

Pilihan Editor: Rekap Hasil Australian Open 2023: 5 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua

Berita terkait

Gloria Emanuelle Widjaja Target Amankan Posisi di BWF World Tour Finals 2024 saat Hadapi Tur Asia

9 jam lalu

Gloria Emanuelle Widjaja Target Amankan Posisi di BWF World Tour Finals 2024 saat Hadapi Tur Asia

Gloria Emanuelle Widjaja akan berfokus menghadapi tur Asia untuk mengamankan posisi di BWF World Tour Finals 2024.

Baca Selengkapnya

Di Turnamen Bulu Tangkis BDMNTN-X, Lee Yong-dae dan Hendra Setiawan Main Satu Tim di Pertandingan 3v3

11 jam lalu

Di Turnamen Bulu Tangkis BDMNTN-X, Lee Yong-dae dan Hendra Setiawan Main Satu Tim di Pertandingan 3v3

Lee Yong-dae mengaku senang bisa bermain di turnamen bulu tangkis BDMNTN-XL di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Badminton BDMNTN XL: Hendra Setiawan Kelelahan dengan Sistem Pertandingan 10x4

14 jam lalu

Badminton BDMNTN XL: Hendra Setiawan Kelelahan dengan Sistem Pertandingan 10x4

Hendra Setiawan berbagi kesan saat berpasangan dengan pemain Malaysia Chen Tang Jie pada turnamen BDMNTN XL.

Baca Selengkapnya

Sebanyak 28 Atlet Bulu Tangkis dari Berbagai Negara Seru-seruan Tanding di Turnamen BDMNTN-XL

15 jam lalu

Sebanyak 28 Atlet Bulu Tangkis dari Berbagai Negara Seru-seruan Tanding di Turnamen BDMNTN-XL

Turnamen bulu tangkis bertajuk BDMNTN-XL ini digelar di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta mulai 31 Oktober hingga 3 November 2024.

Baca Selengkapnya

Bintang Bulu Tangkis Anthony Sinisuka Ginting Akhiri Masa Lajang, Nikahi Mitzi Abigail

5 hari lalu

Bintang Bulu Tangkis Anthony Sinisuka Ginting Akhiri Masa Lajang, Nikahi Mitzi Abigail

Pemain bulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting resmi menikahi kekasihnya, Mitzi Abigail pada Sabtu, 26 Oktober 2024. Dengan begitu, pebulu tangkis berdarah Batak Karo itu mengakhiri masa lajangnya.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Denmark Open 2024, Begini Kabar Terbaru Kondisinya

7 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Denmark Open 2024, Begini Kabar Terbaru Kondisinya

Kepala Tim Medis PP PBSI Nicolaas C. Budhiparama menjelaskan kondisi terbaru cedera Gregoria Mariska Tunjung.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Final Denmark Open 2024: Cina Jadi Juara Umum Raih 3 Gelar, Tuan Rumah Sabet 1 Gelar

11 hari lalu

Rekap Hasil Final Denmark Open 2024: Cina Jadi Juara Umum Raih 3 Gelar, Tuan Rumah Sabet 1 Gelar

Tunggal putra Anders Antonsen menjadi wakil tuan rumah yang menjadi juara Denmark Open 2024 setelah mengalahkan Koki Watanabe dari Jepang.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Denmark Open 2024 Hari Ini: Cina Punya 5 Wakil, 1 Gelar Sudah Pasti Dibawa Pulang

11 hari lalu

Jadwal Final Denmark Open 2024 Hari Ini: Cina Punya 5 Wakil, 1 Gelar Sudah Pasti Dibawa Pulang

Pertandingan final Denmark Open 2024 pada hari ini, Minggu, 20 Oktober, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Jelaskan Detail Kondisi Cederanya yang Membuatnya Mundur di Semifinal Denmark Open 2024

12 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Jelaskan Detail Kondisi Cederanya yang Membuatnya Mundur di Semifinal Denmark Open 2024

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kondisi cedera yang dirasakannya sehingga memutuskan mengundurkan diri di semifinal Denmark Open 2024.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Semifinal Denmark Open 2024, Ini Keterangan Pelatih

12 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Semifinal Denmark Open 2024, Ini Keterangan Pelatih

Pelatih Herli Djenudin mengungkapkan bahwa Gregoria Mariska Tunjung sudah merasakan sakit sejak game ketiga babak perempat final Denmark Open 2024.

Baca Selengkapnya