Rinov / Pitha Siap Kerja Keras Demi Capai Target Semifinal di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023

Rabu, 16 Agustus 2023 07:13 WIB

Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari. Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari siap bekerja keras demi mencapai target lolos ke babak semifinal di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 yang berlangsung di Kopenhagen, Denmark mulai 21-27 Agustus 2023.

Pitha mengungkapkan keinginannya bermain sampai babak akhir di ajang tersebut. Ia pun menjadikan target dari PBSI sebagai motivasi agar dapat tampil maksimal.

"Kami ingin bisa bermain sampai akhir, sebanyak-banyaknya hari. Semoga itu (target semifinal) menjadi doa ya, itu juga menjadi motivasi. Semoga kami bisa menunjukkan hasil yang pelatih mau juga," ujarnya saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Senin, 14 Agustus 2023.

Di sisi lain, Rinov menilai persiapan mereka menjelang pertandingan cukup singkat. Dengan begitu, fokusnya pun lebih fokus pada evaluasi kesalahan dari turnamen-turnamen sebelumnya.

"Persiapan sedikit, pulang dari Australia kemarin cuma ada jeda satu sampai dua minggu. Pasti ya kami belajar dari kesalahan sebelumnya," ucapnya.

Advertising
Advertising

Rinov / Pitha akan menghadapi pasangan Jepang Hiroki Midorikawa / Natsu Saito di babak pertama. Secara rekor pertemuan, pasangan Indonesia ini unggul jauh atas lawannya.

Dari tiga pertemuan terakhir di semua kompetisi, Rinov / Pitha selalu menang. Terakhir, saat mereka berjumpa di Badminton Asia Championships 2023, pasangan Indonesia ini menang lewat tiga game dengan skor 21-12, 16-21, 21-13.

Unggul secara rekor pertemuan tak membuat Rinov / Pitha jemawa. Mereka tetap menganggap pertandingan nanti bakal berjalan sulit dan untuk mengantisipasinya, strategi khusus pun telah dipersiapkan.

"Yang pasti semua pemain kan ingin menang ya. Kami juga ingin, jadi mesti sudah tahu dan sudah menyiapkan strategi serta kondisi," tutur Rinov.

"Nggak ada yang mudah, pertandingannya juga bukan pertandingan kecil juga. Saya berharap kami bisa menampilkan semaksimal mungkin yang kami bisa dan punya. Drawing semua bisa berubah asalkan kami mau bekerja keras," kata Pitha menambahkan.

Pilihan Editor: Soal Target Raih Gelar di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023, Irwansyah: Fokus Tiap Laga Dulu

Berita terkait

Komang Ayu Cahya Dewi Sering Terkaget-kaget tapi Akhirnya Lolos ke Babak Kedua Thailand Open 2024

1 jam lalu

Komang Ayu Cahya Dewi Sering Terkaget-kaget tapi Akhirnya Lolos ke Babak Kedua Thailand Open 2024

Pemain tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi, berhasil melewati babak pertama (32 besar) turnamen bulu tangkis Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Langsung Kandas di Babak Pertama

1 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Langsung Kandas di Babak Pertama

Pemain tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo, langsung kandas di babak pertama (32 besar) Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 pada Selasa 14 Mei: 4 Ganda Campuran Indonesia Semuanya Catat Kemenangan

20 jam lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 pada Selasa 14 Mei: 4 Ganda Campuran Indonesia Semuanya Catat Kemenangan

Sembilan wakil Indonesia lainnya akan melakoni laga pertama Thailand Open 2024 pada Rabu, 15 Mei 2024, termasuk Gregoria Mariska Tunjung.

Baca Selengkapnya

Thailand Open 2024 Selasa Hari Ini 14 Mei: 4 Ganda Campuran Indonesia Berjuang di Babak Pertama

1 hari lalu

Thailand Open 2024 Selasa Hari Ini 14 Mei: 4 Ganda Campuran Indonesia Berjuang di Babak Pertama

Empat ganda campuran Indonesia siap berlaga pada babak pertama turnamen BWF Super 500 Thailand Open 2024 hari ini.

Baca Selengkapnya

173 Atlet Bulu Tangkis Dunia Lolos ke Olimpiade 2024 Paris, Termasuk 6 dari Indonesia

2 hari lalu

173 Atlet Bulu Tangkis Dunia Lolos ke Olimpiade 2024 Paris, Termasuk 6 dari Indonesia

Sebanyak 173 atlet bulu tangkis dunia siap berkompetisi dalam pesta olahraga terbesar Olimpiade 2024 Paris, termasuk enam dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bersiap Tampil di Thailand Open 2024, Semangat Ester dan Komang Berlipat Usai Tampil Apik di Piala Uber

3 hari lalu

Bersiap Tampil di Thailand Open 2024, Semangat Ester dan Komang Berlipat Usai Tampil Apik di Piala Uber

Thailand Open 2024 dijadwalkan berlangsung pada 14-19 Mei di Stadion Nimibutr, Bangkok.

Baca Selengkapnya

Cerita Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang Saling Dukung Saat Piala Thomas Uber 2024

4 hari lalu

Cerita Ester Nurumi Tri Wardoyo dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang Saling Dukung Saat Piala Thomas Uber 2024

Atlet bulu tangkis Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo membagikan cerita kedekatannya sebagai kakak-adik.

Baca Selengkapnya

Dipuji Netizen Karena Cantik dan Piawai Berbahasa Inggris, Komang Ayu Cahya Dewi Menanggapi dengan Bahasa Bali

6 hari lalu

Dipuji Netizen Karena Cantik dan Piawai Berbahasa Inggris, Komang Ayu Cahya Dewi Menanggapi dengan Bahasa Bali

Komang Ayu Cahya Dewi mengaku lebih senang dipuji karena kemampuannya di lapangan ketimbang hanya dilihat dari fisik.

Baca Selengkapnya

Setelah Bersinar di Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Incar Ranking 30 Besar Dunia dan Naik Podium

6 hari lalu

Setelah Bersinar di Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Incar Ranking 30 Besar Dunia dan Naik Podium

Komang Ayu Cahya Dewi menjadi penentu kemenangan saat tim bulu tangkis Indonesia mengalahkan Korea Selatan di semifinal Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Sebut Piala Thomas 2024 Jadi Simulasi Bagus Buat Olimpiade Paris 2024, Ini Alasannya

6 hari lalu

Jonatan Christie Sebut Piala Thomas 2024 Jadi Simulasi Bagus Buat Olimpiade Paris 2024, Ini Alasannya

Tekanan yang dirasakan Jonatan Christie di Final Piala Thomas 2024 memberinya gambaran pertandingan di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya