Liga 1: Barito Putera Gagal Menang dalam 3 Laga Terakhir, Rahmad Darmawan Minta Pemain Jaga Emosi

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 12 Desember 2023 17:36 WIB

Rahmad Darmawan memimpin latihan Barito Putera. (Instagram/@psbaritoputeraofficial)

TEMPO.CO, Jakarta - Barito Putera tengah menjalani periode suram di pekan kedua ajang Liga 1. Mereka gagal menang dalam tiga laga terakhirnya.

Mereka kalah 1-4 saat menghadapi Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu, 10 Desember 2023. Mereka kini menempati posisi ke-9 klasemen sementara dengan perolehan 29 poin.

Seusai laga ini, pelatih Barito mengingatkan timnya soal mengendalikan emosi. Maklum dalam laga itu, Barito sempat unggul lebih dahlu dan kemudian ada pemainnya yang terkena kartu merah.

Barito berhasil membuka keunggulan melalui gol yang diciptakan Gustavo Tocantins di menit ke-29. Tetapi Malik Risaldi berhasil menyamakan skor jelang turun minum.

Babak kedua Madura United membalikkan keadaan melalui penalti Hugo Gomes pada menit ke-66. Di masa injury time penghujung laga menambah dua gol melalui Dalberto menit 90+4 dan Francisco Rivera menit 90+7.

Advertising
Advertising

Selain memberi selamat buat Madura United, Rahmad juga menyoroti emosi timnya. "Hasil ini karena kami buat kesalahan yang tidak penting dan diawali dari emosi. Kami tak bisa mengendalikan diri," kata dia, seperti dikutip laman Liga Indonesia Baru.

"Ini rekor kekalahan terbesar musim ini. Evaluasi buat saya penanggung jawab semuanya. Tapi penting pemain menyadari untuk tetap mengontrol dan mengendalikan diri sendiri," kata dia.

Rahmad Darmawan mengaku kecewa karena pemain terpancing emosi sejak Madura United mendapatkan penalti di pertengahan babak kedua.

Pemain asing Barito Renan Alves melakukan protes berlebihan yang berujung mendapatkan kartu merah. Selain itu bermain dengan 10 pemain, pertahanan tim terlihat longgar.

"Timbul emosi itu dan sangat disayangkan. Terpancing emosi, akan selalu rugi. Itu bisa terjadi dan harus siap sebagai pesepak bola," tutur pelatih berlisensi AFC Pro itu.

"Ketika tidak puas, protes wasit. Kemarahan itu buat hilang konsentrasi. Seharusnya kami bijak, fokus mengendalikan permainan dan tetap tenang walaupun ada kesalahan wasit," kata dia.

Dalam laga selanjutnya, Barito Putera akan menjamu Arema FC di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Minggu, 17 Desember 2023, mulai 19.00 WIB.

Pilihan Editor: Jadwal Persib Bandung Lawan Bali United, Skuad Maung Bandung Lebih Lengkap

Berita terkait

Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

2 jam lalu

Prediksi Bali United vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1 Malam Ini: Jadwal Live, Fakta Penting, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 mulai bergulir Selasa malam ini, 15 Mei 2024. Laga Bali United vs Persib Bandung jadi pembuka.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

3 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 Mulai Selasa Malam Ini 14 Mei 2024: Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

Jadwal Liga 1 2023-2024 akan memasuki babak Championship Series. Laga Bali United vs Persib Bandung akan hadir pada Selasa malam ini.

Baca Selengkapnya

Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

3 jam lalu

Kata Teco Soal Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco mengomentari soal pemindahan stadion untuk laga Championship Series Liga 1 lawan Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

3 jam lalu

VAR Akan Digunakan Pertama Kali di Laga Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Hari Ini

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, mengungkapkan harapannya dengan digunakannya VAR untuk Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

19 jam lalu

5 Fakta Liga 1 Putri akan Dihidupkan Kembali untuk Bentuk Timnas Putri yang Lebih Baik

Wacana menghidupkan kembali liga sepak bola putri muncul menyusul kekalahan telak timnas putri Indonesia.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Championship Series Liga 1 2023-2024: Format, Jadwal, hingga Penggunaan VAR

21 jam lalu

3 Fakta Championship Series Liga 1 2023-2024: Format, Jadwal, hingga Penggunaan VAR

Empat tim teratas Regular Series Liga 1 2023-2024 akan berebut gelar juara di babak Championship Series.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 dan Rekam Jejak Persib Bandung, Bali United, Borneo FC, Madura United

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 dan Rekam Jejak Persib Bandung, Bali United, Borneo FC, Madura United

Liga 1 Indonesia kembali mengubah format dengan menggunakan Championship Series setelah musim reguler berakhir.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Pelatih PSM Makassar Diberi Kewenangan Susun Skuad, Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Persebaya

1 hari lalu

Berita Liga 1: Pelatih PSM Makassar Diberi Kewenangan Susun Skuad, Paul Munster Isyaratkan Perubahan Besar di Persebaya

Bernardo Tavares diberi kewenangan untuk menyusun komposisi pemain PSM Makassar untuk Liga 1 musim depan.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

1 hari lalu

Berita Liga 1: Arema FC Selamat dari Degradasi, Tak Mau Buru-buru Tunjuk Pelatih

Arema FC gonta-ganti pelatih hingga empat kali selama Liga 1 musim 2023-2024, terakhir Widodo Cahyono Putro yang menyelamatkan tim dari degradasi.

Baca Selengkapnya

Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

1 hari lalu

Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

Duel Bali United vs Persib Bandung pada laga leg pertama Championship Series Liga 1 akan digelar pada Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Selengkapnya