Della dan Husaini Persembahkan Emas Pertama Jawa Timur

Reporter

Editor

Rabu, 14 Oktober 2009 21:13 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Peloncat indah asal Jawa Timur Della Dinarsari membuka kejuaraan nasional loncat indah dengan hasil gemilang. Atlet yang tergabung dalam Program Atlet Andalan (PAL) itu membuktikan dirinya masih yang terbaik di nomor menara 10 meter putri, Rabu (14/10).

Della mempersembahkan emas untuk daerahnya setelah tampil dengan nilai 272,95. Medali perak diraih Maria Natalie Dinda Anasti dari DKI Jakarta dengan nilai 190,40. Adapun atlet Jawa Timur, Sheila Dewi, mendapatkan perunggu setelah mendapatkan nilai 170,20.

Sayangnya, sukses Della itu harus dibayar dengan cedera ringan pada pundak kirinya. “Tadi awalan saya agak tidak sempurna, jadi ototnya sempat tertarik,” kata Della. Namun, Della berharap cederanya itu tidak akan mempengaruhi penampilannya di nomor menara lima meter yang akan dipertandingkan hari Kamis (15/10) ini.

Selain Della, atlet senior putra Husaini Noor juga tampil gemilang di nomor menara 10 meter. Husaini ikut mempersembahkan medali emas untuk Jawa Timur setelah membukukan nilai 367,10. Medali perak menjadi milik Rizky Alfajri dari Sumatra Selatan dengan nilai 315,15. Sementara, perunggu diperoleh atlet Jawa Timur lainnya, Dennis Harimurti, dengan nilai 299,75.

Kejuaraan ini merupakan ajang seleksi untuk mengisi tim nasional yang akan tampil di SEA Games Laos Desember nanti. Pelatih loncat indah, Harly Rahmayani, menyatakan dia mencari tiga atlet yang dapat melengkapi timnya. Sampai saat ini, tim loncat indah baru diisi tiga atlet dari PAL yaitu Della, Sari Ambarwati, dan Sukran Jamjami.

Advertising
Advertising

Harly menyatakan bahwa dia sedang mencari para atlet yang akan menjadi pasangan anak-anak asuhnya di PAL untuk turun di nomor sinkronisasi. Husaini sudah dipastikan akan melengkapi tim nasional untuk turun di nomor sinkronisasi menara putra. Di sektor putri, Maria Natalie Dinda Anasti, menjadi kandidat kuat untuk membantu di nomor sinkronisasi putri.

Meski sudah menyiapkan kandidat, Harly tetap akan melihat penampilan para atlet lainnya yang tampil di kejuaraan nasional ini. Menurutnya, semua atlet tetap mempunyai kesempatan yang sama untuk ikut memperkuat tim nasional. “Yang penting mereka mampu menunjukkan hasil yang sesuai dengan standar yang kita inginkan,” katanya.

EZTHER LASTANIA

Berita terkait

Perenang Penyintas Leukemia, Rikako Ikee, Siap Berkompetisi di Olimpiade 2024 Paris

37 hari lalu

Perenang Penyintas Leukemia, Rikako Ikee, Siap Berkompetisi di Olimpiade 2024 Paris

Perenang asal Jepang yang merupakan penyintas leukemia, Rikako Ikee, siap berkompetisi di Olimpiade 2024 Paris.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Periksa Ahli Gestur Tubuh dalam Kasus Kematian Anak Tamara Tyasmara

27 Februari 2024

Polda Metro Jaya Periksa Ahli Gestur Tubuh dalam Kasus Kematian Anak Tamara Tyasmara

Polda Metro Jaya akan menggunakan ahli gestur tubuh dalam kasus kematian Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante (6), anak artis Tamara Tyasmara.

Baca Selengkapnya

Setelah Pecahkan Rekor, Pan Zhanle Rebut Medali Emas Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra di Kejuaraan Dunia

16 Februari 2024

Setelah Pecahkan Rekor, Pan Zhanle Rebut Medali Emas Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra di Kejuaraan Dunia

Perenang asal Cina, Pan Zhanle, merebut medali emas di nomor 100 meter gaya bebas putra dalam Kejuaraan Akuatik Dunia.

Baca Selengkapnya

Profil Perenang Pan Zhanle, Pemegang Rekor Dunia Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra

13 Februari 2024

Profil Perenang Pan Zhanle, Pemegang Rekor Dunia Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra

Perenang Pan Zhanle, memecahkan rekor dunia renang nomor 100 meter gaya bebas putra saat tampil dalam Kejuaraan Akuatik Dunia di Doha, Qatar

Baca Selengkapnya

Perenang Remaja Cina, Pan Zhanle, Pecahkan Rekor Dunia Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra

12 Februari 2024

Perenang Remaja Cina, Pan Zhanle, Pecahkan Rekor Dunia Nomor 100 Meter Gaya Bebas Putra

Perenang remaja asal Cina, Pan Zhanle, memecahkan rekor dunia renang nomor 100 meter gaya bebas putra saat tampil dalam Kejuaraan Akuatik Dunia.

Baca Selengkapnya

Sehari 2 Pemecahan Rekor Dunia: Kim Woo-min di Arena Renang, Devynne Charlton di Lintasan Atletik

12 Februari 2024

Sehari 2 Pemecahan Rekor Dunia: Kim Woo-min di Arena Renang, Devynne Charlton di Lintasan Atletik

Perenang Korea Selatan Kim Woo-min dan pelari Bahama Devynne Charlton sama-sama berhasil memecahkan rekor dunia pada Minggu, 11 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Mencari Bintang Renang Masa Depan, Ayorenang Kembali Gelar Kejuaraan di Bulungan

5 Februari 2024

Mencari Bintang Renang Masa Depan, Ayorenang Kembali Gelar Kejuaraan di Bulungan

Ayorenang berkomitmen untuk mengadakan kompetisi renang setiap bulan di berbagai kota, seperti Bandung, Semarang, Jogja, Surabaya, dan Bali.

Baca Selengkapnya

Meriahnya Lomba Renang Fun Swimming Competition 2024 Swim To The Challenge

29 Januari 2024

Meriahnya Lomba Renang Fun Swimming Competition 2024 Swim To The Challenge

Ayorenang.id mengusung konsep lomba renang yang berbeda dengan menerapkan konsep liga.

Baca Selengkapnya

Tak Boleh Berlaga Bawa Nama Rusia, Pemegang Rekor Renang ini Pilih Tak Tampil di Olimpiade 2024

27 Desember 2023

Tak Boleh Berlaga Bawa Nama Rusia, Pemegang Rekor Renang ini Pilih Tak Tampil di Olimpiade 2024

Perenang Rusia Kliment Kolesnikov memilih untuk tak tampil di Olimpiade 2024 karan tak boleh berlaga di bawah bendera negaranya.

Baca Selengkapnya

Baik buat Kesehatan dan Jantung, Bisakah Berenang Turunkan Berat Badan

17 Desember 2023

Baik buat Kesehatan dan Jantung, Bisakah Berenang Turunkan Berat Badan

Pakar menyebut berenang lebih bersahabat dengan tubuh namun manfaat kesehatannya tak kalah dari jenis latihan lain, termasuk menurunkan berat badan.

Baca Selengkapnya