Daud Yordan Tak Ingin Ganti Pelatih

Reporter

Rabu, 17 April 2013 03:54 WIB

Pertandingan kelas bulu antara Daud Yordan dan petinju Afrika Selatan, Simpiwe Vetyeka di Jakarta, (14/4). Daud Yordan kalah TKO pada ronde ke-12. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta--Sekalipun mengalami kekalahan mengecewakan dan kehilangan gelar juara dunianya, petinju andalan Indonesia, Daud Yordan, tak berencana mengganti pelatih. Sebab, menurut dia, penyebab kekalahan Ahad malam lalu adalah karena stamina yang kurang, bukan soal pelatih. "Kalau menambah pelatih, boleh. Tapi mengurangi, jangan," kata Daud saat dihubungi Tempo, Selasa, 16 April 2013.

Pelatih Daud saat ini adalah Damianus Yordan, kakak kandungnya sendiri. Damianus telah menangani Daud sejak kecil. Daud mengatakan, mengganti pelatih merupakan hal yang berisiko. "Apakah pelatih baru lebih baik? Kalau dia memakai metode yang berbeda, saya bisa kesulitan," kata Daud.

Damianus melontarkan pernyataan akan mundur sebagai pelatih Daud pada Ahad malam, 14 April, setelah Daud kalah technical knock-out dari petinju Afrika Selatan, Simpiwe Vetyeka. Kekalahan itu membuat Daud kehilangan gelar juara dunia kelas bulu International Boxing Organization (IBO). Damianus mengatakan Daud akan dilatih oleh pelatih baru.

"Pernyataan itu terlontar mungkin karena Damianus sedang berada dalam tekanan," kata Daud. Sebab, kata Daud, dalam perjalanan pulang dari Jakarta ke Kalimantan, ia dan abangnya telah berbincang banyak mengevaluasi pertandingan dan soal rencana ke depan.

Daud bertutur, dalam pertemuan manajemen Dragonfire sesuai pertandingan Ahad malam, memang ada usulan penambahan pelatih. "Ada beberapa pelatih luar negeri yang ingin berkolaborasi dengan Damianus," ujarnya. "Itu ide bagus."

GADI MAKITAN

Topik Terhangat:
Lion Air Jatuh | Serangan Penjara Sleman| Harta Djoko Susilo | Nasib Anas


Baca juga:
EDISI KHUSUS Tipu-Tipu Jagad Maya

Daud Yordan Jalani Pemulihan di Kampung Halaman
Daud Yordan Gagal Pertahankan Gelar

Berita terkait

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

13 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

19 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

19 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

22 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

25 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

49 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

49 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

50 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

51 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Berduel Jumat 8 Maret 2024, Francis Ngannou dan Anthony Joshua Sama-sama Optimistis Menang KO

Petinju Francis Ngannou dan Anthony Joshua sama-sama optimistis bisa menang KO dalam duel di Kingdom Arena Riyadh, Arab Saudi, Jumat, 8 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

51 hari lalu

Hadapi Oleksandr Usyk dalam Perebutan Gelar Juara Sejati Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan

Tyson Fury menyatakan siap bertarung habis-habisan melawan Oleksandr Usyk untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya