Indonesia Open, Ganda Putri Melaju Perempat Final

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 13 Juni 2013 15:49 WIB

Pemain ganda putri Indonesia Greysia Polii dan Nitya Krishinda Maheswari. ANTARA FOTO/Maha Eka Swasta

TEMPO.CO, Jakarta -Pasangan ganda putri Indonesia Nitya Maheswari/Greysia Polii melaju ke babak perempat final dalam turnamen Indonesia Open 2013. Nitya/Greysia berhasil mengalahkan ganda Indonesia juga, Gebby Imawan/Tiara Nuraida dua game langsung 21-15, 21-18.

Pada menit-menit awal, Nitya/Greysia beberapa kali tertinggal poin dengan lawannya. Menurut Nitya, kendala angin cukup menyulitkan mereka untuk mengembalikan bola. "Tapi kami bisa mengatasinya," ucap Nitya usai laga di Istora Senayan, Jakarta, Kamis 13 Juni 2013.

Pola yang sama terjadi pada game kedua. Gebby/Tiara sempat memimpin beberapa poin jelang pertengahan di game kedua. Berbekal pengalaman bertanding, Nitya/Greysia kemudian mencoba mengubah gaya permainan.

Hasilnya pun terlihat. Raihan poin Nitya/Greysia mengungguli juniornya. "Kami ubah permainan dengan terus menekan," kata Nitya. Di sisi lain, Nitya menilai pola permainan lawan terlihat monoton meski sempat memimpin.

Pada laga perempat final nanti, Nitya/Greysia berpotensi berhadapan dengan unggulan delapan asal Cina, Yixin Bao/Shu Cheng bila mampu menyingkirkan ganda asal Jepang, Reika Kakiiwa/Miyuki Maeda. Nitya menambahkan mereka belum memiliki target dalam turnamen ini. "Kami fokus pada pertandingan yang akan dihadapi saja," ucap dia.

Sementara itu, tunggal putri Indonesia Hera Desi mesti mengakui keunggulan Yeon Ju Bae asal Korea. Hera kandas setelah melewati tiga game dengan skor 21-11, 13-21, dan 21-17. Menanggapi kekalahan tersebut, Hera mengatakan ada faktor non teknis yang membuat lawan sedikit unggul pada game pertama dan pertengahan game ketiga.

"Di awal masih cari permainan karena ini laga pertama," ucap Hera. Menjelang game ketiga, Hera sempat memimpin tapi dia kesulitan mempertahankan keunggulan. Perpindahan posisi lapangan pada paruh kedua di game ketiga menjadi salah satu kendala non teknis bagi Hera. Yeon pun menang setelah beberapa kali bola hasil pukulan Hera keluar lapangan.

ADITYA BUDIMAN
Topik Terhangat:
Produk Baru Apple
| Mucikari SMP| Taufiq Kiemas| Priyo Budi Santoso| Rusuh KJRI Jeddah



Baca Juga:
Skandal Seks Guncang Kemlu AS

5 Pujian untuk "Man of Steel"

Indonesia Tak Perlu @TrioMacan2000

Dewi Sandra Belajar Pakai Jilbab dari Dian Pelangi

Terima Adipura, Gaji Bupati Dikasih ke Tukang Sapu

Ical: PKS Pernah Setuju Kenaikan BBM





Advertising
Advertising

Berita terkait

Indonesia Open 2024 Digelar setelah Kualifikasi Olimpiade Usai, Jadi Penentuan Peringkat Unggulan

33 hari lalu

Indonesia Open 2024 Digelar setelah Kualifikasi Olimpiade Usai, Jadi Penentuan Peringkat Unggulan

Turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2024 digelar setelah kualifikasi Olimpiade 2024 usai. Jadi penentuan seeding.

Baca Selengkapnya

Daftar Harga Tiket Indonesia Open 2024 Dirilis, Alami Kenaikan dan Dijual Mulai 26 April

33 hari lalu

Daftar Harga Tiket Indonesia Open 2024 Dirilis, Alami Kenaikan dan Dijual Mulai 26 April

Tiket Indonesia Open 2024 akan mulai dijulai pada 26 April 2024 secara online.

Baca Selengkapnya

Indonesia Open 2024 Batal Digelar di Indonesia Arena karena Struktur Bangunan Tak Memadai

33 hari lalu

Indonesia Open 2024 Batal Digelar di Indonesia Arena karena Struktur Bangunan Tak Memadai

Bangunan Indonesia Arena tidak bisa menopang ridging lampu untuk gelaran Indonesia Open 2024.

Baca Selengkapnya

Absen di Indonesia Masters 2024, Sapsiree Taerattanachai Janjikan Tampil di Indonesia Open Juni Nanti

22 Januari 2024

Absen di Indonesia Masters 2024, Sapsiree Taerattanachai Janjikan Tampil di Indonesia Open Juni Nanti

Sapsiree Taerattanachai menyampaikan kabar tak tampil di Indonesia Masters 2024 lewat akun Instagram-nya sehari menjelang turnamen berlangsung.

Baca Selengkapnya

Sebelum Debat Capres, Acara yang Pernah Digelar di Istora Senayan dari Konser K-Pop sampai Musra Relawan Jokowi

7 Januari 2024

Sebelum Debat Capres, Acara yang Pernah Digelar di Istora Senayan dari Konser K-Pop sampai Musra Relawan Jokowi

Debat capres bergeser ke Istora Senayan. Lokai ini pernah menjadi tempat konser K-Pop hingga Indonesia Open dan Musra Relawan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Lokasi Debat Capres Pindah Lagi Sekarang di Istora Senayan, Ini Profilnya

7 Januari 2024

Lokasi Debat Capres Pindah Lagi Sekarang di Istora Senayan, Ini Profilnya

Tidak lagi di Gedung KPU dan Jakarta Convention Center (JCC), kini debat capres bergeser ke Gedung Istora Senayan, Jakarta Pusat. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Profil Kevin Caesario Akbar, Pegolf Indonesia Raih Gelar Profesional Usai Juara The Indonesia Pro-Am

25 Agustus 2023

Profil Kevin Caesario Akbar, Pegolf Indonesia Raih Gelar Profesional Usai Juara The Indonesia Pro-Am

Kevin Caesario Akbar meraih gelar profesionalnya usai memenangi turnamen The Indonesia Pro-Am. Ini profil

Baca Selengkapnya

Viktor Axelsen Jawara Tunggal Putra Bulu Tangkis Dunia, Terakhir di Japan Open 2023

1 Agustus 2023

Viktor Axelsen Jawara Tunggal Putra Bulu Tangkis Dunia, Terakhir di Japan Open 2023

Viktor Axelsen dari Denmark mendominasi bulu tangkis tunggal putra dunia beberapa tahun terakhir, termasuk di Japan Open 2023,

Baca Selengkapnya

Susul Mitzi Abigail ke Australia, Ini Kalimat Lucu Anthony Ginting Saat Melamar Kekasih

26 Juni 2023

Susul Mitzi Abigail ke Australia, Ini Kalimat Lucu Anthony Ginting Saat Melamar Kekasih

Mitzi Abigail membocorkan kisah di balik lamaran yang dilakukan Anthony Ginting dan kalimat jenaka yang diucapkan untuk mengikat sang kekasih.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Indonesia Open dari Masa ke Masa

19 Juni 2023

Daftar Juara Indonesia Open dari Masa ke Masa

Indonesia Open 2023 telah selesai dilaksanakan dengan hasil Sinisuka Ginting kalah melawan Victor Axelsen, berikut daftar juara Indonesia Open.

Baca Selengkapnya