Peraih Medali Olimpiade Rio 2016 Diarak Keliling Jakarta  

Reporter

Selasa, 23 Agustus 2016 18:43 WIB

Peraih medali emas dan perak Olimpiade Rio de Janeiro 2016 diarak dari Bandara Sukarno Hatta menuju Jakarta, 23 Agustus 2016. Tempo/Abdul Azis.

TEMPO.CO, Tangerang - Kementerian Pemuda dan Olahraga menggelar arak-arakan sebagai bentuk perayaan dan penyambutan atlet bulu tangkis dan angkat besi yang berprestasi di Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Selasa, 23 Agustus 2016.

Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengatakan pemerintah akan mendukung penuh para atlet agar terus berprestasi. Menurut Imam, prestasi dalam bidang olahraga akan mengangkat martabat dan derajat bangsa di hadapan bangsa lain.

"Kami ingin, di masa depan, semua atlet menjadi juara dan mengharumkan nama bangsa," kata Imam dalam pidatonya, sesaat setelah menyambut kedatangan Tontowi dan Liliyana di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa, 23 Agustus 2016.

Imam mengatakan medali emas yang diperoleh Tontowi dan Liliyana menjadi kado terindah untuk bangsa Indonesia. Apalagi kemenangan tersebut diraih saat Indonesia merayakan ulang tahun ke-71 "Kami mendapat kado yang istimewa. Setelah 8 tahun, kami kembali mendapatkan medali emas," ujarnya.

Berdasarkan pantauan Tempo, rombongan atlet bulu tangkis Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir, serta atlet angkat besi angkat besi Wahyuni Agustiani dan Eko Yuli Irawan, diarak di atas mobil Bandros.

Para atlet didampingi Imam Nahrawi dan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Ade Komarudin. Arak-arakan juga dikawal rombongan pengawal dari kepolisian, diikuti beberapa ambulans.

Rute arak-arakan yang dilalui rombongan atlet ini ialah Bandara Soekarno-Hatta menuju Jalan Asia Afrika, FX Sudirman, lalu memutar balik di Jembatan Semanggi, kemudian ke arah Hotel Sultan melewati gedung Balai Sidang Jakarta Convention Center, dan berakhir di kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Keesoka harinya, Rabu, 24 Agustus 2016, para atlet dan rombongan akan kembali diarak dari gedung Kemenpora menuju Istana Negara dengan rute Jalan Asia Afrika menuju FX Sudirman, kemudian lurus menuju Istana.

ABDUL AZIS


Berita terkait

Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Bukan Kali Pertama Indonesia Dapat Sanksi FIFA

5 April 2023

Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Bukan Kali Pertama Indonesia Dapat Sanksi FIFA

Gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, Indonesia menunggu Sanksi FIFA. Bukan kali pertama pernah diberikan kepada Indonesia, kapan saja?

Baca Selengkapnya

3 Rencana Dito Ariotedjo Usai Terima Jabatan Menpora: SEA Games 2023, DBON, dan Youth Creative Hub

4 April 2023

3 Rencana Dito Ariotedjo Usai Terima Jabatan Menpora: SEA Games 2023, DBON, dan Youth Creative Hub

Menpora Dito Ariotedjo membeberkan tiga rencana awal yang akan dilakukannya usai melakukan prosesi serah terima jabatan.

Baca Selengkapnya

Selama Dipenjara, Angelina Sondakh Terima Remisi 3 Bulan

1 Maret 2022

Selama Dipenjara, Angelina Sondakh Terima Remisi 3 Bulan

Rika mengatakan remisi yang diterima Angelina Sondakh berjenis remisi dasawarsa. Remisi itu diberikan setiap 10 tahun sekali.

Baca Selengkapnya

Angelina Sondakh Mulai Jalani Cuti Jelang Bebas pada Bulan Ini

1 Maret 2022

Angelina Sondakh Mulai Jalani Cuti Jelang Bebas pada Bulan Ini

Rika mengatakan Angelina Sondakh akan menjalani cuti menjelang bebas pada Maret 2022.

Baca Selengkapnya

UU Keolahragaan Sah, Menpora Apresiasi Jajarannya

16 Februari 2022

UU Keolahragaan Sah, Menpora Apresiasi Jajarannya

UU Keolahragaan menjadi pedoman dan panduan dalam penyusunan program di Kemenpora.

Baca Selengkapnya

Ketua PWI Pusat Apresiasi Kehadiran Menpora di Peringatan HPN 2022

9 Februari 2022

Ketua PWI Pusat Apresiasi Kehadiran Menpora di Peringatan HPN 2022

Ketua PWI dan Menpora menandatangani MoU tentang sinergi pengelolaan dan penyelarasan informasi bidang olah raga.

Baca Selengkapnya

Menpora: Pers Sangat Penting Dalam Penerapan DBON

9 Februari 2022

Menpora: Pers Sangat Penting Dalam Penerapan DBON

Keterlibatan pers sangat penting untuk mengingatkan pemerintah daerah dalam tugas mereka tentang Perpres Nomor 86 Tahun 2021.

Baca Selengkapnya

Harapan Kemenpora untuk Pemuda di SDGs Summit 2022

4 Februari 2022

Harapan Kemenpora untuk Pemuda di SDGs Summit 2022

Kemenpora mendorong para pemuda untuk tetap berupaya produktif, serta terus inovatif, kreatif, dan mandiri.

Baca Selengkapnya

Menpora Amali Sambut Baik UPI Dirikan Fakultas Kedokteran Olahraga

28 Januari 2022

Menpora Amali Sambut Baik UPI Dirikan Fakultas Kedokteran Olahraga

Menpora Zainudin Amali juga memberikan pesan khusus kepada Rektor UPI agar membuat jurusan manajemen olahraga yang lulusannya bisa menjadi pengelola cabang olahraga

Baca Selengkapnya

DPR Setujui Anggaran Kemenpora Tahun 2022 Sebesar Rp 1,94 Triliun

21 September 2021

DPR Setujui Anggaran Kemenpora Tahun 2022 Sebesar Rp 1,94 Triliun

DPR menyetujui pagu definitif Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Tahun Anggaran 2022 sebesar Rp 1,94 triliun

Baca Selengkapnya