Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tak Terpengaruh Dana, Angkat Besi Incar 2 Emas Asian Games 2018

Reporter

Editor

Hari Prasetyo

image-gnews
Wakil Presiden Jusuf Kalla (keempat kiri) didampingi Ketua PABBSI Rosan Perkasa Roeslani (keempat kanan) mengunjungi pemusatan pelatihan nasional (Pelatnas) cabang olahraga angkat besi di Markas Komando Pasukan Marinir II, Jakarta, 17 November 2017. Kedatangan Wapres  untuk mengetahui persiapan atlet menghadapi Asian Games 2018. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
Wakil Presiden Jusuf Kalla (keempat kiri) didampingi Ketua PABBSI Rosan Perkasa Roeslani (keempat kanan) mengunjungi pemusatan pelatihan nasional (Pelatnas) cabang olahraga angkat besi di Markas Komando Pasukan Marinir II, Jakarta, 17 November 2017. Kedatangan Wapres untuk mengetahui persiapan atlet menghadapi Asian Games 2018. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi, Berat, dan Binaraga Seluruh Indonesia (PB PABBSI) membidik dua medali emas dalam Asian Games 2018, meskipun anggaran pemuatan latihan nasional dari pemerintah tidak sesuai dengan pengajuan.

"Kami mendapatkan target satu medali emas dari pemerintah. Tapi, kami menargetkan dua medali emas yaitu pada kelas 48 kilogram putri dan kelas 62 kilogram putra," kata Ketua Umum PB PABBSI, Rosan P. Roeslani, di Wisma Perwira Marinir, Jakarta, Senin 8 Januari 2018.

Rosan mengatakan harapan PB PABBSI untuk mewujudkan medali emas dalam Asian Games sangat besar menyusul prestasi cabang angkat besi Indonesia dalam Olimpiade Rio 2016 dengan menyabet medali dua perak.

"Kami ini pejuang. Apa yang kami terima dari pemerintah akan kami perjuangkan semaksimal mungkin. Tapi, kami tidak semata-mata hanya berharap anggaran dari pemerintah," kata Rosan. Anggaran rekomendasi tim verifikasi Deputi IV Kementerian Pemuda dan Olahraga untuk cabang angkat besi sebesar Rp 8,932 miliar dari pengajuan sebesar Rp 17,649 miliar.

Namun, Rosan mengatakan cabang angkat besi Merah-Putih masih tetap meminta perhatian dari pemerintah menyusul cabang olahraga itu telah ditetapkan sebagai cabang olahraga prioritas, terutama terkait atlet-atlet pelapis.

Wakil Ketua Umum PB PABBSI, Joko Pramono, mengatakan optimisme cabang angkat besi untuk membidik dua medali emas semakin besar menyusul fasilitas latihan di Wisma Perwira Marini yang berlokasi di Kwitang, Jakarta Pusat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tapi, kami tetap meminta kepada pemerintah untuk memberikan atlet-atlet pelapis Eko Yuli dan Sri Wahyuni. karena kami tidak hanya menargetkan prestasi dalam Asian Games, tetapi juga Olimpiade 2020," kata Joko Pramono.

PB PABBSI menetapkan 11 atlet pelatnas jelang Asian Games yang terdiri dari enam atlet putra dan lima atlet putri.

Mereka adalah Surahmat  di kelas 56 kilogram, Muhammad Furkon (56 kg), Eko Yuli Irawan (62 kg), Deni (69 kg), Triyatno (69 kg), dan I Ketut Ariana (77 kg).

Sedangkan lima atlet putri adalah Sri Wahyuni Agustiani (48 kg), Syarah Anggraini (53 kg), Dewi Safitri (53 kg), Acchedya Jagadhita (58 kg), dan Nurul Akmal (75+ kg).

ANTARA | HARI PRASETYO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

9 hari lalu

Bernard Benyamin van Aert. (Instagram/@bernardvanaert)
Indonesia Tambah Kuota Atlet yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Atlet Balap Sepeda Bernard Benyamin van Aert

Simak daftar atlet yang lolos Olimpiade Paris 2024 di luar wildcard, Diananda Choirunisa (panahan) hingga Bernard Benyamin van Aert (balap sepeda).


Kejaksaan Tahan Mantan Ketua KONI Sumsel Hendri Zainudin Tersangka Korupsi Dana Hibah APBD

9 hari lalu

Ketua Umum KONI Sumatera Selatan periode 2020-2023 Hendri Zainuddin memasuki mobil tahanan usai menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Sumatera Selatan di Palembang, Selasa 16 April 2024. Kejati Sumatera Selatan menahan Hendri Zainudin setelah ditetapkan sebagai tersangka pada September 2023 terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi pencairan deposito dan dana hibah Pemerintah Provinsi Sumsel serta pengadaan barang yang bersumber dari APBD tahun anggaran 2021.   ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Kejaksaan Tahan Mantan Ketua KONI Sumsel Hendri Zainudin Tersangka Korupsi Dana Hibah APBD

Kejaksaan menahan mantan Ketua KONI Sumsel Hendri Zainudin tersangka korupsi dana hibah APBD. Proses hukum sempat ditunda menunggu pemilu usai.


Donny Kesuma Berpulang, Ketua KONI Marciano Norman: Dia Sosok Atlet Ideal

37 hari lalu

Donny Kesuma. Foto: Instagram.
Donny Kesuma Berpulang, Ketua KONI Marciano Norman: Dia Sosok Atlet Ideal

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat menyampaikan duka cita atas wafatnya mantan atlet softball Donny Kesuma.


Imam Nahrawi Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin dan Wajib Lapor ke Bapas

55 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrowi, dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diperkirakan tidak lolos di parlemen pada Pemilu 2019. Imam Nahrowi, bertarung di daerah pemilihan DKI Jakarta 1, yang bersaing dengan sejumlah nama populer seperti Mardani Ali Sera (PKS), Wanda Hamidah (NasDem) dam Eko Hendro Purnomo (PAN). Dok.Tempo/Fakhri Hermansyah
Imam Nahrawi Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin dan Wajib Lapor ke Bapas

Imam Nahrawi bebas dengan status bersyarat dan masih harus wajib lapor hingga 5 Juli 2027.


Viral Minibus KONI Kota Bekasi Terbakar di Tol Cipularang, Berikut Kronologinya

28 Desember 2023

Ilustrasi mobil terbakar. youtube.com
Viral Minibus KONI Kota Bekasi Terbakar di Tol Cipularang, Berikut Kronologinya

Saat terbakar di tol Cipularang, kendaraan milik KONI Kota Bekasi itu tengah mengangkut rombongan guru yang hendak ke Ciamis.


Olahraga Piring Terbang Ingin Diakui dan Jadi Anggota KONI, Ini Usaha yang Mereka Lakukan

29 November 2023

Sejumlah orang memainkan permainan piring terbang di kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. (ANTARA/PPTI)
Olahraga Piring Terbang Ingin Diakui dan Jadi Anggota KONI, Ini Usaha yang Mereka Lakukan

Perkumpulan Piring Terbang Indonesia (PPTI) mengusung misi memperluas perwakilan organisasi di tingkat daerah demi menjadi anggota KONI.


Pekan Olahraga Kabupaten Bekasi, Tarumanegara Raih Juara Umum

16 Oktober 2023

Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Dedy Supriyadi menyerahkan trofi juara umum kepada Kecamatan Tarumajaya saat menutup Pekan Olahraga Kabupaten Bekasi di area Aquatic Center Stadion Wibawa Mukti, Minggu malam. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).
Pekan Olahraga Kabupaten Bekasi, Tarumanegara Raih Juara Umum

Pemkab Bekasi berkomitmen terus menyelenggarakan ajang olahraga prestasi ini setiap dua tahun.


5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

25 September 2023

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti. Tim Media PBSI
5 Fakta Seputar Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2023

Simak lima fakta seputar tim bulu tangkis Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2023, salah satunya Apriyani / Fadia akan debut sebagai pasangan.


Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

25 September 2023

Pedayung putra Indonesia Memo (kiri) dan Ihram (kanan) melakukan selebrasi usai mencapai garis finis pada final nomor men's double sculls di Asian Games 2023 di Fuyang Water Sports Center, Hangzhou, Cina, Minggu, 24 September 2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/YU
Tim Dayung Indonesia Optimistis Tambah Perolehan Medali di Asian Games 2023

Indonesia menyisakan tiga pertandingan final dayung di Asian Games 2023.


Pengurus PSSI yang Dipimpin Erick Thohir Dilantik, Menpora Dito Ariotedjo Berharap Kinerjanya Naik 5 Kali Lipat

27 Mei 2023

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersama Wakil Ketua Umum I PSSI Zainudin Amali, Wakil Ketua Umum II PSSI Ratu Tisha, Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi dan Sejumlah Anggota Exco PSSI mengikuti Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat, 26 Mei 2023. Pengurus PSSI masa bakti 2023-2027 resmi dilantik. Acara pelantikan dipimpin oleh Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pengurus PSSI yang Dipimpin Erick Thohir Dilantik, Menpora Dito Ariotedjo Berharap Kinerjanya Naik 5 Kali Lipat

Menpora Dito Ariotedjo mengharapkan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dapat membangun pembinaan untuk pemain muda dari berbagai jenjang.