Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Yamaha Kehilangan 3 Mesin Seusai Rebut Tiga Podium MotoGP Andalusia

image-gnews
Dari kiri: Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, Fabio Quartararo dan Valentino Rossi berselebrasi di atas podium MotoGP Andalusia 2020 di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol, Ahad, 26 Juli 2020. Posisi kedua ditempati Vinales yang masih rekan satu tim Rossi. REUTERS/Jon Nazca
Dari kiri: Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, Fabio Quartararo dan Valentino Rossi berselebrasi di atas podium MotoGP Andalusia 2020 di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol, Ahad, 26 Juli 2020. Posisi kedua ditempati Vinales yang masih rekan satu tim Rossi. REUTERS/Jon Nazca
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Yamaha harus membayar tiga podium yang didapat dari MotoGP Andalusia dengan kehilangan tiga mesin selama dua seri pembuka MotoGP. Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli adalah korban terakhir setelah dirinya gagal menyelesaikan balapan di Sirkuit Jerez, Spanyol. Sepekan sebelumnya, Valentino Rossi, juga gagal menyelesaikan balapan. Setelah insiden itu, Yamaha memberikan empat pembalapnya dua mesin baru yang tidak terpakai untuk MotoGP Andalusia.

Morbidelli kehilangan kekuatan saat melaju di lintasan lurus pada lap 16. Saat itu, ia berada di posisi keempat setelah Maverick Vinales dan Valentino Rossi. "Mereka sedang memeriksa apa yang terjadi. Motor saya baru saja mati ketika saya sedang lurus dan saya harus berhenti. Tapi kami benar-benar tidak tahu saat ini," kata Morbidelli dikutip dari Crash, 28 Juli 2020.

Morbidelli mengatakan bahwa peristiwa itu datang tiba-tiba. Ia merasakan mesinnya tidak bisa berjalan lagi. Morbidelli menggunakan motor spesifikasi A, bukan motor pabrikan seperti yang digunakan rekan satu timnya, Fabio Quartararo, serta Vinnales dan Valentino Rossi. "Mesin saya juga merupakan mesin yang diperbarui, tapi saya tidak tahu apakah itu spek yang sama dengan tiga pembalap yang menggunakan motor pabrikan," kata Morbidelli.

Managing director Yamaha Racing, Lin Jarvis mengatakan kepada BT Sport, "Jelas kami kehilangan dua mesin di balapan pertama. Kami baru saja kehilangan satu lagi di balapan kedua. Jadi, perlu dikhawatirkan. Kami sudah memiliki ide dari mesin yang kami kirim ke Jepang dan akan dikirim malam ini atau besok. Tapi itu adalah alasan yang perlu dikhawatirkan dan hanya itu yang bisa saya katakan saat ini."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tim MotoGP tanpa konsesi seperti Honda, Ducati, Yamaha dan Suzuki diperbolehkan menggunakan lima mesin untuk setiap pembalap selama musim 13 putaran saat ini. Desain mesin disegel pada awal musim dan tidak dapat diubah sampai akhir 2021 karena pandemi Covid-19. Selain Yamaha, semua pembalap lain menggunakan minimal dua mesin selama dua balapan pembukaan MotoGP 2020.

Hukuman bagi pengendara yang melebihi batas mesin MotoGP selama satu musim adalah start dari pit lane, lima detik setelah balapan dimulai. Penalti kemudian diulang untuk setiap mesin yang diambil di atas batas alokasi. Jika Yamaha menyimpulkan bahwa mereka tidak punya pilihan selain memodifikasi desain mesin dengan alasan keselamatan, mereka perlu mendapatkan persetujuan bulat dari Komisi MotoGP MSMA.

Dengan dua seri pembuka ini, Fabio Quartararo menjadi pemuncak klasemen pembalap dengan 50 poin dan Maverick Vinales (40 poin). Mereka berhasil unggul dari juara bertahan MotoGP Marc Marquez yang belum mendapatkan poin. Saat ini, tekanan ada pada para insinyur dan mekanik tim Yamaha untuk menyelesaikan masalah sebelum MotoGP Brno pada 7-9 Agustus.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

13 hari lalu

Alex Rins. (Foto: Yamaha)
Jadwal MotoGP Amerika 2024: Alex Rins Bertekad Ulangi Kemenangan

Pembalap Monster Energy Yamaha Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika 2024.


Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

21 hari lalu

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.


Qarrar Firhand Ali Dapat Dorongan Semangat setelah Bertemu Valentino Rossi

27 hari lalu

Pembalap gokart Indonesia Qarrar Firhand Ali (kiri) berpose dengan Valentino Rossi (kanan), di Italia, Jumat, 29 Maret 2024. (ANTARA/TIM QARRAR FIRHAND)
Qarrar Firhand Ali Dapat Dorongan Semangat setelah Bertemu Valentino Rossi

Pembalap gokart Indonesia Qarrar Firhand Ali mendapat dorongan semangat setelah bertemu legenda hidup MotoGP Valentino Rossi.


MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

29 hari lalu

Fabio Quartararo jelang MotoGP Qatar 2024. (Foto: Yamaha)
MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

Fabio Quartararo kembali melontarkan keluhan setelah hasil yang diraih dalam MotoGP Portugal 2024.


WEC 2024: Hendak Salip Valentino Rossi, Sean Gelael Malah Alami Ban Aus Parah

54 hari lalu

Balapan FIA World Endurace Championship (WEC) 2024, Qatar 1812 KM, di Lusail International Circuit, Sabtu, 2 Maret 2024. (foto: Team WRT 31)
WEC 2024: Hendak Salip Valentino Rossi, Sean Gelael Malah Alami Ban Aus Parah

Sean Gelael tampil heroik bersama Team WRT 31 kelas LMGT3 FIA World Endurace Championship atau WEC 2024.


Pertamina Berharap Pembalap VR46 Finis di Posisi Tiga Klasemen Akhir MotoGP 2024

57 hari lalu

Marco Bezzecchi (kiri), Valentino Rossi (tengah) dan Fabio Di Giannantonio saat peluncuran Pertamina Enduro VR46 Racing Team. (Dok VR46)
Pertamina Berharap Pembalap VR46 Finis di Posisi Tiga Klasemen Akhir MotoGP 2024

Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan menjalani debut MotoGP 2024 pada 8-10 Maret di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar.


Pol Espargaro: Marc Marquez Hanya Mungkin Lewati Rekor MotoGP Valentino Rossi Bersama Ducati

57 hari lalu

Marc Marquez melihat data catatan waktu di tes pramusim MotoGP 2024, 8 Februari. (Foto: Gresini Racing)
Pol Espargaro: Marc Marquez Hanya Mungkin Lewati Rekor MotoGP Valentino Rossi Bersama Ducati

Marc Marquez menggemparkan dunia MotoGP dengan hengkang dari Repsol Honda dan bergabung ke Gresini Racing untuk musim 2024.


3 Kabar Terbaru Pembalap MotoGP 2024, Termasuk Brad Binder dan Fabio Quartararo

26 Februari 2024

Brad Binder. (Foto; Red Bull Racing)
3 Kabar Terbaru Pembalap MotoGP 2024, Termasuk Brad Binder dan Fabio Quartararo

Balapan MotoGP 2024 akan berlangsung mulai 10 Maret di Qatar. Simak tiga kabar terbaru soal pembalap, termasuk Brad Binder dan Fabio Quartararo.


Tes MotoGP Qatar, Quartararo: Cengkeraman Roda Belakang Yamaha Tak Maksimal

21 Februari 2024

Fabio Quartararo. (Foto: Yamaha)
Tes MotoGP Qatar, Quartararo: Cengkeraman Roda Belakang Yamaha Tak Maksimal

Fabio Quartararo mengalami masalah cengkeraman roda belakang di hari kedua tes MotoGP Qatar pada Selasa, 20 Februari 2024.


MotoGP: Quartararo Sebut Motor Yamaha Belum Maksimal

20 Februari 2024

Fabio Quartararo di MotoGP Malaysia 2023. (Foto: Yamaha)
MotoGP: Quartararo Sebut Motor Yamaha Belum Maksimal

Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) hanya menempati posisi 10 pada sesi pertama tes MotoGP di Sirkuit Internasional Lusail, Senin kemarin.