Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Catatan Laga Pekan Terakhir Serie A: Inter Milan Jadi Runner-up

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Inter Milan. (REUTERS/Daniele Mascolo)
Inter Milan. (REUTERS/Daniele Mascolo)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaInter Milan mengamankan peringkat kedua di klasemen Serie A Liga Italia, setelah menggulung tamunya Atalanta dengan skor 2-0 dalam pertandingan putaran terakhir yang dimainkan di Stadion Gewiss, Bergamo, Sabtu setempat atau Minggu dinihari WIB.

Berkat kemenangan itu, Inter menutup liga musim 2019/2020 dengan koleksi 82 poin, unggul empat poin atas pesaing langsungnya Atalanta yang total mengumpulkan 78 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Bagi Inter, ini merupakan pertama kalinya mereka finis terbaik mereka dalam sembilan tahun, setelah pada musim 2010/2011 juga menyelesaikan musim kompetisi dengan menduduki peringkat kedua.

Nerazzurri membuka keunggulan melalui gol cepat Danilo D'Ambrosio (1') dengan memanfaatkan umpan Ashley Young, sebelum kemudian Young (20') menggandakan keunggulan tim tamu melalui sepakan jarak jauh akuratnya.

Meski Serie A telah berakhir, namun kedua tim masih akan berkiprah di pentas Eropa. Atalanta akan berhadapan dengan juara Liga Prancis Paris St Germain (PSG) pada perempat final Liga Champions 12 Agustus mendatang. Sedangkan Inter akan bertemu Getafe pada 16 besar Liga Europa 5 Agustus mendatang.

Juve dipecundangi Roma 1-3

Tim juara Juventus dipecundangi tamunya AS Roma dengan skor 1-3 dalam pertandingan terakhir mereka di Liga Italia musim ini.

Hasil itu tidak mempengaruhi posisi kedua tim di klasemen. Juve tetap memuncaki klasemen dengan 83 poin, sedangkan Roma juga tetap berada di peringkat kelima, kali ini dengan 70 poin.

Juve unggul terlebih dahulu melalui gol Gonzalo Higuain (5'), namun Giallorossi mampu bangkit dan membalikkan keadaan melalui gol Nikola Kalinic (23'), penalti Diego Perotti (44'), dan gol kedua Perotti (52').

Sebagaimana Inter, Roma juga masih berjuang di Liga Europa. Mereka akan berhadapan dengan tim Spanyol lainnya, Sevilla, pada putaran 16 besar 6 Agustus mendatang.

Immobile samai rekor gol Higuain

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penyerang Lazio Ciro Immobile menyamai rekor gol dalam semusim yang digenggam Gonzalo Higuain, saat ia mencetak gol semata wayang ketika timnya takluk 1-2 dari Napoli.

Immobile (22') menambah koleksi golnya menjadi 36 gol saat ia menyamakan kedudukan untuk Lazio. Sebelumnya Napoli telah memimpin terlebih dahulu melalui gol Fabian (9').

Sayangnya gol Immobile tidak mampu mengamankan satu poin pun untuk timnya, karena Napoli berhasil merestorasi keunggulan melalui eksekusi penalti Lorenzo Insigne (54') yang didapat akibat pelanggaran Marco Parolo terhadap Dries Mertens di kotak terlarang.

Sebagaimana pertandingan Juventus melawan Roma, hasil yang didapat Lazio dan Napoli tidak mempengaruhi posisi mereka di klasemen akhir. Lazio tetap berada di peringkat keempat dengan 78 poin, sedangkan Napoli menghuni peringkat ketujuh dengan 62 poin.

Milan tutup musim dengan kemenangan

AC Milan menutup musim 2019/2020 dengan kemenangan 3-0 atas tamunya Cagliari, pada pertandingan yang diwarnai kegagalan eksekusi penalti Zlatan Ibrahimovic.

Rossonerri membuka keunggulan melalui gol bunuh diri Ragnar Klavan (10'). Mereka kemudian mendapat hadiah penalti menjelang turun minum, namun sepakan Ibrahimovic dapat dipatahkan kiper Alessio Cragno.

Penyerang asal Swedia itu mampu menebus kesalahannya dengan membukukan gol kedua Milan (55'), sebelum beberapa saat kemudian gol Samuel Castillejo (57') memperbesar keunggulan tuan rumah.

Hasil itu tidak mendongkrak posisi Milan di klasemen akhir. Milan tetap berada di peringkat keenam, kali ini dengan 66 poin. Sedangkan Cagliari tetap berada di posisi ke-13 dengan 45 poin

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

1 hari lalu

Stefano Pioli. REUTERS
AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim


Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

2 hari lalu

Rekor-rekor Anyar yang Tercatat Usai Inter Milan Kunci Gelar Scudetto di Laga Melawan AC Milan

Inter Milan menjadi tim pertama dalam sejarah Liga Serie A yang berhasil mengamankan scudetto di laga derby.


Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

2 hari lalu

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. REUTERS/Alberto Lingria
Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.


Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

2 hari lalu

Inter Milan Juara Liga Serie A, Akhir Stefano Pioli Tukangi AC Milan

Inter Milan berhasil menjadi juara Serie A Liga Italia musim 2023/2024 setelah memenangkan pertandingan derby melawan AC Milan.


Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

3 hari lalu

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. REUTERS/Alberto Lingria
Bawa Inter Milan Juara Liga Italia 2023-2024, Simone Inzaghi Bicara Peran Istri dan Sang Kakak Filippo

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga Italia setelah menang 2-1 dalam laga derby lawan AC Milan. Simak komentar Simone Inzaghi.


Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

3 hari lalu

Pemain Inter Milan melakukan selebrasi usai memastikan gelar Scudetto ke-20 setelah melawan AC Milan dalam pertandingan Liga Italia Serie A di San Siro, Milan, 23 April 2024. Tambahan tiga poin dari kemenangan atas AC Milan ini mengantar Inter Milan meraih gelar scudetto musim ini dengan lima laga tersisa REUTERS/Daniele Mascolo
Daftar Juara Liga Italia setelah Inter Milan Rebut Scudetto Ke-20

Inter meraih gelar juara Liga Italia ke-20 setelah menang dalam laga derby lawan AC Milan 2-1.


Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

4 hari lalu

Inter Milan merayakan keberhasilan meraih gelar Serie A Liga Italia, 22 April 2024. REUTERS/Alessandro Garofalo
Klasemen Liga Italia 2023-2024 setelah Inter Milan Menjadi Juara ketika Masih Sisakan 5 Laga

Persaingan berebut gelar juara Liga Italia musim 2023-2024 sudah berakhir. Inter Milan menjadi juara ketika masih menyisakan lima pertandingan.


Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

4 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Inter Milan Berhasil Rebut Gelar Juara Liga Italia 2023/2024 setelah Kalahkan AC Milan 2-1

Inter Milan berhasil menjuarai Serie A Liga italia musim 2023/2024 setelah memenangi laga derby lawan AC Milan 2-1.


Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Derby Milan antara AC Milan vs Inter Milan akan tersaji pada giornata ke-33 Liga Italia Serie A 2023-2024. Inter bisa mengunci gelar.


Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

6 hari lalu

Logo Serie A Liga Italia. (Antara)
Hasil, Top Skor, dan Klasemen Liga Italia Pekan Ke-33: Napoli Ditekuk Empoli, Harapan ke Liga Champions Memudar

Napoli menelan kekalahan 0-1 di kandang Empoli dalam lanjutan pekan ke-33 Serie A Liga Italia.