Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Liga 2: Raffi Ahmad Umumkan 30 Pemain RANS Cilegon FC, Ada Nama Syamsir Alam

image-gnews
Raffi Ahmad (tengah) menerima jersey dari Yudhi Apriyanto, Presiden Cilegon United FC, dalam peresmian akusisi klub sepak bola tersebut menjadi RANS Cilegon FC, Rabu, 31 Maret 2021. (ANTARA/Arindra Meodia)
Raffi Ahmad (tengah) menerima jersey dari Yudhi Apriyanto, Presiden Cilegon United FC, dalam peresmian akusisi klub sepak bola tersebut menjadi RANS Cilegon FC, Rabu, 31 Maret 2021. (ANTARA/Arindra Meodia)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah mengumumkan chairman baru dan penggantian logo akhir bulan lalu, RANS Cilegon FC mengumumkan 30 pemain untuk berlaga di Liga 2. Sejumlah pemain, baik dari level top maupun pemain jebolan Sekolah Sepak Bola (SBB) dari seluruh Indonesia mengikuti seleksi terbuka yang telah dilangsungkan sejak 3 April hingga 22 April 2021.

"Hari ini adalah agenda di mana kami memperkenalkan secara resmi siapa saja skuad pemain dari RANS Cilegon FC, jadi kurang lebih ada 30 pemain. Di sini ada pemain mantan kapten timnas, salah satu pemain legenda, ada juga yang U19, U23, di sini kita mempersatukan dari berbagai macam usia dan kita gabungkan di sini," kata Chairman RANS Cilegon FC Raffi Ahmad di Indonesia International Motor Show (IIMS) JIEXPO, Kemayoran, Jakarta, Jumat, 23 April 2021.

Tahap seleksi diawasi langsung oleh Bambang Nurdiansyah yang menjabat pelatih kepala. Sekitar 100 pemain masuk daftar seleksi dan berasal dari berbagai wilayah di luar Cilegon, antara lain Palembang, Papua, Maluku Utara dan Makssar. Seluruh pemain potensial diundang dengan tiket pesawat dan fasilitas tempat menginap.

Selain pemain, Raffi mengaku sedang menggenjot pembangunan lapangan latihan yang dinamai RANS Prestige yang diharapkan dibuka pada Februari 2022. Tidak hanya itu, Raffi mengungkapkan akan fokus pada akademi sepak bola untuk mencetak atlet-atlet muda. "Memang target kita ingin menghasilkan yang terbaik, kalau memang kita baik Insya Allah dengan sendirinya otomatis kita akan masuk ke Liga 1, jadi mohon doanya untuk semua," kata Raffi.

BACA JUGA : Raffi Ahmad Minta Masukan Netizen untuk Rancangan Jersey RANS Cilegon FC

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hal senada disampaikan Presiden Direktur RANS Cilegon FC Roofi Ardian yang mengaku tidak membebani pemain dan staf agar menjadi juara. Menurut dia, keberhasilan diukur dari kekompakan tim sehingga penting untuk mengamati potensi tiap pemain tidak hanya keterampilan bermain bola namun kemampuan pemain dalam bekerjasama membangun kekompakan tim. "Semua harus bermain secara baik dan berusaha secara maksimal untuk menjunjung sportivitas," kata Roofi.

Daftar pemain yang akan memperkuat RANS Cilegon FC untuk Liga 2.
1. Makarius F. Suruan (bek kanan)
2. Habel Boas (bek tengah)
3. Sumarna (gelandang bertahan)
4. Harberd Akhofa (bek tengah)
5. Fadil Akbar (gelandang bertahan)
6. Tariq Aljanabi (gelandang bertahan/serang)
7. Richard Gilbert Matui (sayap kiri)
8. Ramdani Tawinella (sayap kanan)
9. M. Nico Fadila (bek kiri)
10. M. Zidane (gelandang bertahan)
11. Basroh Alamsyah (bek kiri)
12. Ikhsan Nul Zikrak (gelandang serang)
13. Gamalia (gelandang bertahan)
14. Rendi J. (gelandang serang)
15. Jujun Junaedi (striker)
16. Rizky Hidayat (gelandang serang)
17. Bima Ragil (gelandang serang)
18. Christian Gonzales (striker)
19. Andri Batitusta Subyanto (bek tengah)
20. Rifal Lastori (sayap kanan/kiri)
21. Yoga Tri Septyan (kiper)
22. Syamsir Alam (gelandang serang/striker)
23. Hendra Wijaya (bek tengah)
24. Fajar Andika (gelandang bertahan)
25. M. Ikhsan (bek kanan)
26. Asri Akbar (gelandang bertahan)
27. Hendra Ridwan (gelandang bertahan)
28. Kurniawan Karman (bek/sayap kanan)
29. Sandi Firmansyah (kiper)
30. Ilhamsyah (gelandang bertahan)

BACA JUGA : Raffi Ahmad dan Rekannya Berinvestasi hingga Rp 300 M untuk Cilegon United

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

18 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.


Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

19 jam lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva berselebrasi dengan Ciro Alves. TEMPO/Prima Mulia
Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.


Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

23 jam lalu

Logo Liga 1 2023-2024. Istimewa
Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Menang Telak 5-1 atas Barito Putera, Matias Mier Cetak Hattrick

Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera pada pekan ke-33 Liga 1 2024-2024.


Preview Timnas U-23 Qatar vs Jepang di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Duel Qatar vs Jepang akan tersaji di babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Timnas U-23 Qatar vs Jepang di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Qatar vs Jepang akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hammad pada Kamis, 25 April 2024.


Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

1 hari lalu

Pemain Persik Kediri, Flavio Silva. (Instagram/@flaviosilvaa_9)
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persik Kediri vs PSS Sleman Berakhir Imbang 4-4, Flavio Silva Hattrick

Persik Kediri gagal menuai poin penuh saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-33 Liga 1 2023-2024 di Stadion Brawijaya.


Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

1 hari lalu

Selebrasi timnas dalam pertandingan Indonesia vs Yordania, Minggu, 21 April 2024. HUMAS PSSI
Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Korea Selatan tetap lebih diunggulkan meraih kemenangan atas timnas U-23 Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

1 hari lalu

Pesepak bola Bali United Privat Mbarga berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC saat pertandingan Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu 20 April 2024. Bali United mengalahkan Bhayangkara FC yang sudah dipastikan terdegradasi ke Liga 2 dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.


37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

2 hari lalu

Pemilik RANS Cilegon FC, Rafi Ahmad bersama Rudy Salim dalam acara Superstar Announcement RANS Cilegon FC di Prestige Motorcars, Pluit, Jakarta, Selasa, 29 Maret 2022. Namun, kedatangan Ronaldinho tersebut tidak untuk memperkuat RANS Cilegon FC di Liga 1. Ronaldinho akan meramaikan sederetan acara yang akan digelar oleh RANS FC. TEMPO/ Faisal Ramadhan
37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.


Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

2 hari lalu

Pesepak bola Persebaya Surabaya Muhammad Iqbal (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu, 3 Maret 2024. Persebaya menang dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi/Spt.Persebaya-kalahkan-PSS-Sleman-030324-rzl-3.jpg
Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

3 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-32 Usai PSIS Semarang Kalahkan RANS Nusantara FC 2-1

PSIS Semarang memanaskan persaingan perebutan empat besar Liga 1 2023-2024 setelah berhasil menaklukkan RANS Nusantara FC.