"

5 Fakta Unik Pele, Pesepak Bola Brasil Terbaik Sepanjang Masa

Foto Pele pada 26 April 2016, saat memegang trofi Piala Dunia 1958. REUTERS/Lucas Jackson
Foto Pele pada 26 April 2016, saat memegang trofi Piala Dunia 1958. REUTERS/Lucas Jackson

TEMPO.CO, Jakarta - Legenda sepak bola Brasil, Pele menjalani perawatan di Rumah Sakit Albert Einstein di Sao Paulo. Pele dirawat di rumah sakit sejak 29 November 2022. Ia menjalani evaluasi ulang perawatan kemoterapi sejak menjalani operasi mengangkat tumor usus besar pada September 2021. Kabar, terbaru penyakit kankernya sudah memasuki stadium lanjut. Ia juga mengalami disfungsi jantung dan ginjal.

Pele pesepak bola paling terkenal di dunia. Sampai sekarang usianya 82 tahun, namanya banyak dikenal para penggemar sepak bola. Di Brasil, Pele dinobatkan sebagai harta karun nasional.

Apa saja fakta unik tentang Pele?

1. Ayah Pele pesepak bola sukses

Mengutip The Sports Legends, Pele lahir pada 23 Oktober 1940 di Tres Coracoes, Minas Gerais, Brasil. Ayah Pele, Joao Ramos do Nascimento atau Dondinho pemain sepak bola yang sukses. Dodinho bermain sebagai penyerang tengah di klub Atlético Mineiro, Fluminense, dan beberapa klub sepak bola lainnya. Walaupun Dondinho pesepakbola yang sukses kala itu, namun dia bersama keluarga kecilnya tumbuh dalam kemiskinan di Sao Paulo. 

Dondinho juga mentor dan pelatih bagi Pele. Dia mengajari Pele cara bermain sepak bola. Saat kecil, Pele pernah berlatih menggunakan bola dari kaus kaki berisi koran atau buah jeruk besar pomelo, karena kesulitan ekonomi.

Baca: Kabar Terkini Kondisi Kesehatan Pele, Legenda Sepak Bola Brasil yang Bertarung Lawan Kanker

2. Pencetak trigol terbanyak 

Pele diketahui bergabung dengan Santos pada usia 15 tahun. Saat itu dia mencetak empat gol dalam pertandingan pertama melawan FC Corinthians. Pele telah banyak mencetak banyak gol sepanjang kariernya.Terhitung, Pele telah melakukan hattrick sebanyak 129 kali sepanjang kariernya.

3. Pele nama ejekan

Pele sebenarnya lahir dengan nama asli Edson Arantes do Nascimento. Adapun nama Pele bermula ketika dia salah mengucap nama penjaga gawang Brasil, Bile menjadi Pele. Sejak saat itu, teman-temannya memanggilnya dia Pele untuk mengejek. Ternyata nama itu melekat menjadi nama besarnya.

4. Menang tiga kali Piala Dunia

Mengutip Guinness World Records, Pele menjadi pesepak bola timnas Brasil yang memenangi tiga trofi Piala Dunia. Dia pesepak bola yang ikut berlaga dalam edisi Piala Dunia berbeda, yaitu 1958, 1962, dan 1970. 

Pada 1999, dia terpilih sebagai pemain terbaik dunia abad ini oleh International Federation of Football History and Statistics. Pada tahun yang sama, Pele terpilih sebagai atlet abad ini oleh International Olympic Committee. 

5. Harta karun nasional Brasil

Mengutip Britannica, setelah Piala Dunia 1958, tepatnya tahun 1961 pemerintah Brasil menetapkan Pele sebagai harta karun nasional. Penetapan itu untuk menangkal tawaran besar dari klub-klub Eropa dan memastikan Pele tetap di Brasil.

Baca: Mengenal Kanker Kolon yang Diderita Pele

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








Bentrok Polisi Brasil dan Geng Narkoba, Sedikitnya 13 Tewas

12 jam lalu

Sejumlah petugas kepolisian mengambil posisi saat operasi pemberantasan narkoba di kawasan kumuh Cidade de Deus di Rio de Janeiro, Brasil, 1 Februari 2018. Polisi terlibat baku tembak saat operasi penggerebekan gembong narkoba. REUTERS/Ricardo Moraes
Bentrok Polisi Brasil dan Geng Narkoba, Sedikitnya 13 Tewas

Leonardo Costa Araujo, yang dituduh sebagai pemimpin geng narkoba, dikaitkan dengan kematian 40 polisi Brasil sejak 2021


Eduardo Saverin, Sosok Pendiri Facebook Selain Mark Zuckerberg

5 hari lalu

Eduardo Saverin. thegalleryofheroes.com
Eduardo Saverin, Sosok Pendiri Facebook Selain Mark Zuckerberg

Tak hanya Mark Zuckerberg, ada sosok lain yang turut berjasa dalam pendirian Facebook, yaitu Eduardo Saverin. Berikut adalah profilnya.


Perbandingan Prestasi Tim Peserta Piala Dunia U-20 2023, Ada Tiga Tim Juara

7 hari lalu

Logo Piala Dunia U-20 2023.
Perbandingan Prestasi Tim Peserta Piala Dunia U-20 2023, Ada Tiga Tim Juara

Piala Dunia U-20 2023 akan menjadi yang kedua kali bagi timnas Indonesia untuk ikut berpartisipasi.


Berapa Lama Sebaiknya Olahraga Setelah Makan?

8 hari lalu

Ilustrasi wanita lelah usai berolahraga. Freepik.com/Drazen Zigic
Berapa Lama Sebaiknya Olahraga Setelah Makan?

Semakin besar porsi makan kamu, semakin banyak waktu yang kamu butuhkan untuk berolahraga, kata Amie Rowe, RD, di Duke University Hospital.


Longsor di Manaus Brasil Tewaskan 8 Orang, Jasad Ibu dan Anak Ditemukan Berpelukan

10 hari lalu

Relawan dan petugas pemadam kebakaran bekerja mencari korban di salah satu lokasi tanah longsor setelah hujan deras di Barra do Sahy di Sao Sebastiao, Brasil, 21 Februari 2023. REUTERS/Amanda Perobelli
Longsor di Manaus Brasil Tewaskan 8 Orang, Jasad Ibu dan Anak Ditemukan Berpelukan

Diantara korban tewas akibat longsor Brasil terdapat jenazah seorang ibu dan anak perempuan ditemukan berpelukan di bawah reruntuhan


Brasil Selidiki Hadiah Perhiasan Rp49 Miliar dari Arab Saudi untuk Bolsonaro

17 hari lalu

Presiden Brasil Jair Bolsonaro dan rombongannya menikmati pizza di pinggir jalan kota Manhattan, New York karena dilarang masuk ke restoran-restoran. Hal itu disebabkan statusnya yang belum menerima vaksin COVID-19. (Sumber: @GILSONMACHADONETO via REUTERS)
Brasil Selidiki Hadiah Perhiasan Rp49 Miliar dari Arab Saudi untuk Bolsonaro

Kepolisian Brasil diperintahkan menyelidiki percobaan membawa hadiah dari Arab Saudi senilai Rp49,1 miliar tanpa deklarasi pabean untuk Bolsonaro


Kasus Penyakit Sapi Gila, Daging Asal Brasil Dilarang Masuk Beberapa Negara

21 hari lalu

Seorang pekerja menyebarkan daging asin yang akan dikeringkan dan dikemas di pabrik JBS S.A, produsen daging sapi terbesar di dunia, di Santana de Parnaiba, Brasil 19 Desember 2017. REUTERS/Paulo Whitaker
Kasus Penyakit Sapi Gila, Daging Asal Brasil Dilarang Masuk Beberapa Negara

Kementerian Pertanian Brasil juga memastikan bahwa Rusia telah menghentikan impor dari Para setelah temuan kasus penyakit sapi gila.


Penyelundupan Kokain Cair Oleh Seorang WNA di Bandara Soekarno-Hatta Terbongkar

21 hari lalu

Ilustrasi kokain cair. Shutterstock
Penyelundupan Kokain Cair Oleh Seorang WNA di Bandara Soekarno-Hatta Terbongkar

Ketahui sejumlah fakta menarik mengenai kasus terbaru penyelundupan kokain cair oleh WNA di Bandara Soekarno-Hatta


Mengikuti Diet Cristiano Ronaldo, Ini yang Didapat Bek Palmeiras Gabriel Menino

23 hari lalu

Gabriel Menino. Instagram/gabrielmenino00
Mengikuti Diet Cristiano Ronaldo, Ini yang Didapat Bek Palmeiras Gabriel Menino

Gabriel Menino mengikuti cara diet Cristiano Ronaldo karena ingin meningkatkan fisiknya.


Top 3 Bola: Lionel Messi Pemain Terbaik FIFA, Dugaan Pelecehan Seksual Achraf Hakimi, Jadwal Bola Malam Ini

24 hari lalu

Top 3 Bola: Lionel Messi Pemain Terbaik FIFA, Dugaan Pelecehan Seksual Achraf Hakimi, Jadwal Bola Malam Ini

Tiga berita terpopuler dari dunia sepak bola masih seputar terpilihnya Lionel Messi sebagai pemain terbaik FIFA. Berikut ringkasan beritanya.