Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Proliga 2023 Seri Palembang Kamis Hari Ini, Simak Harga Tiket dan Kuotanya

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pertandingan antara Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (kaos kuning) dan Jakarta Popsivo Polwan (kaos merah) pada PLN Mobile Proliga 2023 Putaran Pertama Pekan Kedua di GOR Satria Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Minggu (15/1/2023) petang. ANTARA/Sumarwoto
Pertandingan antara Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (kaos kuning) dan Jakarta Popsivo Polwan (kaos merah) pada PLN Mobile Proliga 2023 Putaran Pertama Pekan Kedua di GOR Satria Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Minggu (15/1/2023) petang. ANTARA/Sumarwoto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal PLN Mobile Proliga 2023 seri ketiga putaran pertama akan berlangsung di PSCC Palembang, Sumatera Selatan, mulai hari ini, Kamis, 19 Januari. Panitia seri Palembang menjual 1.700 tiket setiap harinya.

Seperti dari seri-seri sebelumnya, penonton dibolehkan hadir langsung di stadion untuk menyaksikan para bintang bola voli beraksi. Namun, panitia tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes) untuk mencegah potensi penularan COVID-19.

Ketua Panitia Pelaksana Proliga seri Palembang, Bambang Wahyu Nugroho, mengatakan, panitia tetap mewajibkan penonton menggunakan masker, melakukan pemindaian melalui aplikasi Pedulilindungi, dan menyediakan sanitasi antibakteri di venue PSCC Palembang.

Panitia juga melakukan pembatasan jumlah penonton di venue selama liga voli profesional Indonesia itu berlangsung di Palembang dari 19 – 22 Januari 2023. Hal itu sesuai arahan Kepolisian Daerah Sumatera Selatan untuk meminimalisasi potensi penularan COVID-19 dari kepadatan penonton.

Baca Juga: Rekap Hasil Sebelumnya, Jadwal, dan Klasemen Proliga 2023

“Prokes tetap dan juga ada pembatasan, ya, itu setelah berkoordinasi dengan Polda Sumatera Selatan, kami hanya menyediakan sebanyak 1.700 kursi/orang atau sekitar 70 persen dari kapasitas maksimal tribun penonton sebanyak 2.000 orang,“ kata dia, Raby.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, para penonton bisa membeli tiket di pintu masuk pada jam operasional pukul 08.00 WIB – 18.00 WIB dengan harga jual senilai Rp 75 ribu/orang.

Untuk laga pembuka yang berlangsung Kamis 19 Januari 2023 masih tersisa sekitar 50 persen. “Bagi penonton yang tidak kebagian tiket jangan kecewa sebab Proliga 2023 seri Palembang ini disiarkan melalui jejaring televisi digital yang dapat diunduh pada ponsel masing-masing,” ujar Bambang, yang juga Pemimpin Divisi TSI Bank SumselBabel.

PLN Mobile Proliga 2023 pekan ketiga seri Palembang merupakan penentu gelar juara putaran pertama. Persaingan diperkirakan berlangsung ketat dan berdeterminasi tinggi.

Jadwal Proliga 2023, Kamis, 19 Januari:
12:00 WIB: (Putri) Jakarta Elektrik PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
14:00 WIB: (Putra) Jakarta STIN BIN vs Jakarta Bhayangkara Presisi
16:00 WIB: (Putri) Jakarta Popsivo Polwan vs Bandung bjb Tandamata
18:30 WIB: (Putra) Palembang Bank Sumsel Babel vs Jakarta LavAni Allo Bank.

Baca Juga: SumselBabel Targetkan Sapu Bersih di Kandang pada Seri Ketiga Proliga 2023
 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Pevoli Arsela Nuari Purnama yang Dijuluki Arselatron

1 jam lalu

Pemain Jakarta Popsivo Polwan, Arsela Nuari Purnama yang dijuluki Arselatron. ANTARA/Donny Aditra
Profil Pevoli Arsela Nuari Purnama yang Dijuluki Arselatron

Pevoli Jakarta Popsivo Polwan Arsela Nuari Purnama dijuluki Arselatron oleh asisten manajer klub ini


Jadwal Proliga 2024 Jumat 26 April: 3 Laga, Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta STIN BIN Beraksi

2 jam lalu

Proliga 2024.
Jadwal Proliga 2024 Jumat 26 April: 3 Laga, Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta STIN BIN Beraksi

Kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2024 akan memasuki hari kedua, Jumat, 26 April 2024. Simak jadwalnya.


Mengenal Klub Jakarta Popsivo Polwan yang Menargetkan sampai Final Proliga 2024

2 jam lalu

Pebola voli Jakarta Popsivo Polwan, Lerigia Devina Oktaviani (kiri), melepaskan smes yang coba ditahan oleh pebola voli  Jakarta BIN Ratri Wulandari (kanan) pada pertandingan putaran pertama minggu ketiga PLN Mobile Proliga 2023 di Palembang Sport and Convention Center (PSCC), Palembang, Sumatera Selatan, Minggu, 22 Januari 2023. ANTARA/Nova Wahyudi
Mengenal Klub Jakarta Popsivo Polwan yang Menargetkan sampai Final Proliga 2024

Jakarta Popsivo Polwan akan bertanding di Proliga 2024 pada 26 April 2024 dengan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pukul 14.00 WIB.


Proliga 2024: Jakarta Livin Mandiri Kalah 1-3 dari Jakarta BIN, Ansori Masih Lihat Satu Hal yang Bikin Optimistis

3 jam lalu

Jakarta Livin Mandiri. (PBVSI/Prolgia)
Proliga 2024: Jakarta Livin Mandiri Kalah 1-3 dari Jakarta BIN, Ansori Masih Lihat Satu Hal yang Bikin Optimistis

Tim debutan Jakarta Livin Mandiri kalah dalam laga perdanya di Proliga 2024. Mereka takluk 1-3 dari Jakarta BIN.


Hasil Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Bandung BJB Tandamata 3-1, Duet Gia dan Shemanova Jadi Kunci

4 jam lalu

Pemain Jakarta Pertamina Enduro, Poli Shemanova dan Giovanna
Hasil Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Bandung BJB Tandamata 3-1, Duet Gia dan Shemanova Jadi Kunci

Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro menundukkan juara bertahan Bandung BJB Tandamata pada hari pertama Proliga 2024.


Hasil Proliga 2024: Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-1, Kenapa Megawati Hangestri Tak Bermain?

12 jam lalu

Jakarta BIN saat berlaga di Proliga 2024. (PBVSI/Proliga)
Hasil Proliga 2024: Jakarta BIN Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-1, Kenapa Megawati Hangestri Tak Bermain?

Tim bola voli putri Jakarta BIN memenangi laga pertamanya di Proliga 2024. Mereka mengalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-1 ketika Megawati tak bermain.


Jakarta LavAni Allo Bank Menang di Laga Pembuka Proliga 2024, Samsul Jais Lihat Masih Ada Miskomunikasi Antarpemain

13 jam lalu

Pevoli putra Jakarta Lavani Allo Bank Electric melakukan selebrasi usai mencetak poin saat pertandingan Proliga 2024 melawan Jakarta Garuda Jaya Rangga  di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Kamis 25 April 2024. Jakarta Lavani Allo Bank Electric menang dengan skor 3-0 (25-16, 25-22, 25-20). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah
Jakarta LavAni Allo Bank Menang di Laga Pembuka Proliga 2024, Samsul Jais Lihat Masih Ada Miskomunikasi Antarpemain

Juara bertahan Jakarta LavAni Allo Bank memetik kemenangan perdana pada laga pembuka PLN Mobile Proliga 2024. Simak evaluasi Samsul Jais.


Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

16 jam lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.


Jakarta Lavani Allo Bank Kalahkan Jakarta Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2024, Suporternya Belum Puas

16 jam lalu

Jakarta Lavani Allo Bank. (PBVSI/Proliga)
Jakarta Lavani Allo Bank Kalahkan Jakarta Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2024, Suporternya Belum Puas

Tim bola voli putra Jakarta Lavani Allo Bank Electric berhasil mengawali kiprahnya di Proliga 2024 dengan baik dan mengalahkan Garuda Jaya 3-0.


Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

17 jam lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.