Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perbandingan 3 Jenis Sambo, Combat Sambo Punya Teknik Paling Mematikan

image-gnews
Kanan Gasimov Azerbaijan (biru), dan Ivan Vasykchuk Ukraina (merah). Bertarung sengit di nomor pertandingan Sambo kelas 90 Kg, beladiri ini berasal dari Rusia dan sangat mirip dengan judo dan gulat. Baku, Azerbaijan, 22 Juni 2015. Michael Steele / Getty Images
Kanan Gasimov Azerbaijan (biru), dan Ivan Vasykchuk Ukraina (merah). Bertarung sengit di nomor pertandingan Sambo kelas 90 Kg, beladiri ini berasal dari Rusia dan sangat mirip dengan judo dan gulat. Baku, Azerbaijan, 22 Juni 2015. Michael Steele / Getty Images
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Khabib Nurmagomedov, menjadi salah satu Hall of Famer Ultimate Fighting Championship alias UFC salah satunya berkat keahliannya dalam beladiri Sambo. Selain dikuasai Khabib, Presiden Rusia Vladimir Putin pun ternyata juga menguasai bela diri ini. Bagaimanakah kisahnya? 

Mengenal Sambo 

Melansir dari mmachannel.com, Sambo adalah olahraga nasional di Rusia yang juga populer di seluruh bekas republik Soviet. Tapi seni bela diri ini tidak dikenal oleh banyak orang di luar Rusia dan itu bukan karena kalah dengan seni lainnya. Sambo sebenarnya adalah seni bela diri yang sangat efektif.

Meskipun Sambo telah ada sejak tahun 1920-an, Sambo tidak mendapat banyak perhatian dari publik sampai petarung terlatih Sambo mulai memenangkan pertarungan besar di MMA. Sambo, dalam beberapa hal, menyerupai pertarungan MMA modern. Sambo adalah bela diri campuran dari teknik judo, jiujitsu, dan berbagai gaya gulat. 

Sambo menjadi bagian dari pelatihan tempur militer Rusia pada tahun 1923. Dan dengan bantuan Anatoly Kharlampiyev, yang memiliki kontak politik yang kuat, Sambo diterima oleh Komite Olahraga Uni Soviet pada tahun 1938.

Tiga Jenis Sambo

Masih menurut mmachannel.com, ada tiga bentuk utama Sambo yang disebut "Sport Sambo", "Combat Sambo", dan juga “Freestyle Sambo.” Penjelasan rinci ketiga jenis sambo tersebut antara lain:

1. Sport Sambo

Sport sambo memiliki banyak kesamaan dengan gulat tangkap dan Judo. Gerakan sambo jenis ini hanya mencakup bergulat tanpa menyerang dan penekanannya adalah pada lemparan, dan kuncian. Berbeda dengan Judo, petarung Sambo dibolehkan menggunakan kuncian kaki dan batasan cengkeramannya lebih sedikit. Namun di sisi lain, mereka tidak diperbolehkan menggunakan kuncian chokehold selama pertarungan.

2. Combat Sambo

Bentuk asli Sambo diciptakan pada 1920-an untuk bela diri militer Rusia. Sistem pertahanan diri baru ini pertama kali disebut "Combat Sambo Spetznas".

Combat Sambo Spetznas adalah campuran seni bela diri menyerang dan bergulat yang digabungkan menjadi satu gaya bertarung. Sambo jenis ini dirancang dan digunakan oleh militer. Ini sangat mirip dengan Krav Maga, dengan teknik mematikan untuk mengalahkan lawan mereka dengan segala cara, yang mungkin bersenjata atau tidak bersenjata. 

Petarung dapat menggunakan pukulan, siku, tendangan, dan lutut, serta serangan selangkangan yang menyakitkan, headbutt, dan tendangan sepak bola. Ini adalah sistem pertahanan diri lengkap yang mengajarkan Anda untuk bertarung baik saat berdiri maupun pertarungan bawah. Dan begitu pertarung masuk ke ground, Sambo mengajarkan bagaimana menerapkan berbagai teknik grappling.

Pada tahun 1990, Prancis mendesain ulang Sambo dengan menghilangkan semua teknik mematikan. Bentuk yang lebih aman ini dikembangkan untuk memungkinkan para praktisi Sambo menguji keterampilan bertarung mereka dalam kompetisi olahraga tanpa menggunakan teknik yang mematikan. Orang Prancis menamai versi sambo yang lebih aman ini "Sambo Global", yang terlihat sangat mirip dengan pertarungan MMA modern.

Namun, ketika rezim Uni Soviet berakhir pada tahun 1991, Rusia mengubah nama "Sambo Global" menjadi "Combat Sambo". Pada saat yang sama, Rusia mengubah nama Sambo mereka dari "Combat Sambo Spetsnaz" menjadi "Combat Sambo" dengan menghilangkan "Spetsnaz". 

3. Freestyle Sambo

Pada tahun 2004, American Sambo Association atau ASA mendirikan versi freestyle sambo alias sambo gaya bebas yang mirip dengan "Sport Sambo" Rusia karena berfokus pada lemparan dan groundwork cepat. Namun, gaya freestyle memungkinkan semua kuncian yang tidak diperbolehkan di Sport Sambo seperti chokehold. 

ASA menciptakan Sambo jenis ini untuk menarik praktisi non Sambo dari judo dan juijutsu untuk berpartisipasi dalam acara bela diri Sambo. Namun, Sambo versi ASA ditutup setelah 12 tahun dan sekitar 35 acara dan tidak lagi diizinkan di Sport Sambo.

DANAR TRIVASYA FIKRI

Pilihan Editor: Sambo, Olahraga Keras dari Rusia

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

9 jam lalu

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky berbicara dengan Presiden China Xi Jinping melalui saluran telepon, di tengah serangan Rusia terhadap Ukraina, di Kyiv, Ukraina 26 April 2023. Layanan Pers/Handout Kepresidenan Ukraina via REUTERS
Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

Kementerian Dalam Negeri Rusia mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.


Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

1 hari lalu

Seseorang memegang bendera Palestina saat demonstran berbaris menuntut gencatan senjata dan diakhirinya serangan Israel di Gaza, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 19 Maret 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel


Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

2 hari lalu

Bendera Korea Utara berkibar di samping kawat berduri di kedutaan besar Korea Utara di Kuala Lumpur, Malaysia, 9 Maret 2017. [REUTERS / Edgar Su]
Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.


Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

2 hari lalu

Bendera Rusia dan Korea Utara berkibar di Kosmodrom Vostochny, Rusia, 13 September 2023. Sputnik/Artem Geodakyan/Pool via  REUTERS
Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara


10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

3 hari lalu

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia. Foto: Canva
10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.


Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

4 hari lalu

Pawai komunitas LGBT (lesbian, gay, biseksual, dan transgender)
Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.


Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

4 hari lalu

Ilustrasi paspor. shutterstock.com
Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor


Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

5 hari lalu

Seorang anggota regu bom memeriksa sisa-sisa rudal tak dikenal, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di pusat Kharkiv, Ukraina 2 Januari 2024. Sebagai imbalan atas senjata dari Korea Utara tersebut, Rusia diharapkan akan memasok pesawat tempur, rudal permukaan-ke-udara, kendaraan lapis baja, peralatan produksi rudal balistik dan teknologi canggih lainnya. REUTERS/Sofiia Gatilova
Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.


Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

6 hari lalu

Kosmonot Roscosmos, Sergey Prokopyev dan Dmitry Petelin melakukan perjalanan luar angkasa di luar Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), 17 November 2022. Roscosmos/Handout via REUTERS
Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.


Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

6 hari lalu

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova berbicara saat konferensi pers di Moskow, Rusia, 4 April 2023. REUTERS/Maxim Shemetov
Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita