Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kiromal Katibin Siap Turun di Asian Games 2023 Meski Masih Dalam Kondisi Cedera

image-gnews
Atlet panjat tebing Indonesia Kiromal Katibin saat dijumpai setelah pengukuhan Tim Indonesia untuk Asian Games 2022 Hangzhou di Jakarta, Selasa (19/9/2023). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Atlet panjat tebing Indonesia Kiromal Katibin saat dijumpai setelah pengukuhan Tim Indonesia untuk Asian Games 2022 Hangzhou di Jakarta, Selasa (19/9/2023). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaAtlet panjat tebing Indonesia Kiromal Katibin mengatakan telah siap untuk berkompetisi di Asian Games 2023 Hangzhou meski masih mengalami cedera di lengan kiri. “Kondisi saya masih cedera, tapi saya siap untuk bertanding. Kami masih tetap latihan,” kata dia saat dijumpai setelah pengukuhan Tim Indonesia untuk Asian Games 2022 Hangzhou di Jakarta, Selasa, 19 September 2023.

Peraih medali perunggu di ajang International Federation of Sport Climbing (IFSC) World Cup 2023 itu mengatakan sedang tidak merasa terbebani dengan target pemerintah Indonesia. Kementerian Pemuda dan Olahraga menganggap olahraga panjat tebuing sebagai salah satu cabang olahraga unggulan untuk membawa pulang medali.

“Kalau saya sendiri, itu menambah jadi motivasi karena sebagai atlet, kami (diharapkan) untuk menjadi juara, gitu, kan? Dan target saya di Olimpiade Paris 2024 juga mendapat medali emas,” kata Kiromal.

Bicara soal peluang di Asian Games sebagai bekal menuju Olimpiade Paris 2024, Kiromal mengatakan masih ada kesempatan untuk mengumpulkan tiket kualifikasi pesta olahraga terbesar di dunia itu melalui beberapa turnamen. Kans Indonesia untuk nomor speed putra di Asian Games sendiri, lanjut dia, masih terbuka lebar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Sebenarnya menurut saya itu kita tidak menurun (performanya). Jadi dalam faktor kecepatan, kan, ada (faktor) beruntung, tapi dalam catatan waktu kita masih unggul,” kata Kiromal.

Selain panjat tebing, Indonesia juga menargetkan medali emas untuk dibawa pulang dari beberapa nomor cabang olahraga Olimpiade seperti bulu tangkis dan angkat besi di Asian Games edisi ke-19 tersebut. Tak hanya itu, ada pula sejumlah cabang olahraga non-Olimpiade yang ditargetkan medali emas pada ajang olahraga terbesar di kawasan Asia nanti, seperti perahu naga, karate, hingga wushu.

Pada Asian Games 2023 Hangzhou, Tim Indonesia mengirimkan 413 atlet serta 135 official yang akan terlibat di 30 cabang olahraga, 41 disiplin, dan 202 nomor pertandingan. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan Indonesia masuk sepuluh besar dalam klasemen perolehan medali. 

Pilihan Editor: Erick Thohir Ungkap 2 Fasiltas Gelora Bung Tomo yang Perlu Direnovasi untuk Piala Dunia U-17 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

7 menit lalu

Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin 29 April 2024. Jakarta dan Singapura juga terus memperkuat kerja sama di bidang kesehatan sejak pandemi Covid-19 berlangsung. TEMPO/Subekti.
PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong mengakui kontribusi Presiden Jokowi, baik bagi Indonesia maupun kawasan.


Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

54 menit lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan Satyalencana kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII  tahun 2024 di Surabaya, Jawa Timur Kamis 25 April 2024. Humas Pemkot Surabaya
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.


Iuran Wisata untuk Siapa

1 jam lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?


Jokowi dan Lee Hsien Loong Gaungkan Keberlanjutan Kerja Sama Indonesia-Singapura

2 jam lalu

Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin 29 April 2024. Jakarta dan Singapura juga terus memperkuat kerja sama di bidang kesehatan sejak pandemi Covid-19 berlangsung. TEMPO/Subekti.
Jokowi dan Lee Hsien Loong Gaungkan Keberlanjutan Kerja Sama Indonesia-Singapura

Sama-sama lengser tahun ini, Presiden Jokowi dan PM Singapura Lee Hsien Loong menyoroti pentingnya keberlanjutan kerjasama di antara kedua negara.


Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

2 jam lalu

Satya Nadella.  REUTERS/Microsoft/Handout via Reuters
Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

Presiden Jokowi akan menerima kunjungan CEO Microsoft, Satya Nadella di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, bahas investasi Rp14 triliun.


Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

4 jam lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.


Momen Prabowo Diajak Foto bersama Lawrence Wong, PM Singapura Selanjutnya

4 jam lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Suksesor Perdana Menteri Singapura Lawrence Wong di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin, 29 April 2024. TEMPO/Daniel A. FAJRI
Momen Prabowo Diajak Foto bersama Lawrence Wong, PM Singapura Selanjutnya

Peristiwa foto bersama Prabowo dan Lawrence itu terjadi di sela pertemuan tingkat tinggi PM Singapura Lee Hsien Long dan Presiden Joko Widodo.


Kala Jokowi, Prabowo, Lee Hsien Long dan Pengganti PM Singapura Duduk Bersama

5 jam lalu

PM Singapura Lee Hsien Long, Presiden Joko Widodo, Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto, Wakil Perdana Menteri sekaligus Calon Perdana Menteri Singapura, Lawrance Wong di Beranda Istana Bogor, Jawa Barat, Senin, 29 April 2024. Dok. Sekretariat Presiden
Kala Jokowi, Prabowo, Lee Hsien Long dan Pengganti PM Singapura Duduk Bersama

Kebersamaan Jokowi, Lee Hsien Long, Prabowo, dan Lawrance dalam satu meja menjadi sinyal keberlanjutan kemitraan dengan Singapura.


Jokowi Teken Pengesahan UU DKJ

5 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Teken Pengesahan UU DKJ

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Daerah Khusus Jakarta atau UU DKJ


Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

5 jam lalu

Presiden Jokowi saat menghadiri HUT ke-59 Partai Golkar, Senin 6 November 2023. TEMPO/Ade Ridwan Yandwiputra
Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.