TEMPO.CO, Jakarta - Rahmat Hidayat / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menyabet gelar juara pertama mereka di turnamen bulu tangkis Sri Langka International Challenge 2024. Pasangan baru ganda putra Indonesia ini mengalahkan wakil dari Malaysia, Bryan Jeremy Goonting / M Fazriq Mohamad Razif, di final, Minggu, 11 Februari 2024.
Bertanding di District Sport Complex, Galle, Sri Langka, Rahmat / Yeremia menaklukkan Bryan / Fazriq lewat tiga game dengan skor 18-21, 21-15, 21-15 dalam 48 menit pertandingan. Hasil ini membuat pasangan ini mengukir prestasi manis di turnamen keduanya sejak dipasangkan awal tahun ini.
Sebelumnya, mereka menjalani debut di Thailand Masters 2024 pada pekan lalu. Namun, hasilnya belum menggembirakan. Mereka kandas di babak 16 besar. Kini, di turnamen keduanya, mereka bisa meraih gelar.
Perjalanan menuju final, Rahmat / Yeremia menyingkirkan dua pasangan unggulan, Di perempat final, mereka mengalahkan wakil Thailand unggulan pertama, Pongsakorn Thongkam / Wongsathorn Thongkham dengan skor 21-13, 21-14. Berikutnya, mereka menyingkirkan pasangan dari Malaysia unggulan keempat Kang Khai Xing / Aaron Tai lewat tiga game, 16-21, 21-15, 21-13.
Keduanya dipasangkan setelah Yeremia kehilangan pasangannya, Pramudya Kusumawardana meninggalkan pelatnas bulu tangkis Cipayung pada Desember lalu. Dia kemudian diduetkan dengan Rahmat, yang sempat jadi pasangan Kevin Sanjaya dan sempat tampil di Korea Masters dan Kumamoto Masters tahun lalu yang semuanya sampai di babak 16 besar.
Kemenangan Rahmat / Yeremia ini membuat Indonesia meraih satu gelar dari Sri Langka Internatioal Challenge 2024. Tiga gelar lainnya menjadi milik wakil India dan satu gelar direbut pasangan ganda putri Thailand.
Hasil final Sri Langka International Challenge pada Minggu, 11 Februari 2024.
Tunggal putri: Rakshitha Sree Santhosh Ramraj (India) vs Isharani Baruah (India/8), skor 20-22, 14-21.
Ganda campuran: Phuwanat Horbanluekit / Chasinee Korepap (Thailand) vs Ashith Surya / Amrutha Pramuthesh (India/3), skor 15-21, 13-21.
Tunggal putra: Kartikey Gulshah Kumar (India/12) vs Rithvik Sanjeevi Satish Kumar (India/10), skor 21-18, 21-17.
Ganda putri: Pichamon Phatcharaphisutsin /Nanapas Sukklad (Thailand) vs Rutaparna Panda / Swetaparna Panda (India/2), skor 21-12, 21-14.
Ganda putra: Rahmat Hidayat / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) vs Bryan Jeremy Goonting / M Fariq Mohamad Razif (Malaysia), 18-21, 21-15, 21-15.
Pilihan Editor: Cerita Shin Tae-yong Pernah Diminta Panggil Pemain Titipan ke Timnas Indonesia