Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

image-gnews
Pemain Timnas Indonesia Rafael William Struick (kedua kanan) berusaha melewati pemain Vietnam Bui Tien Dung (kiri) pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 21 Maret 2024. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Pemain Timnas Indonesia Rafael William Struick (kedua kanan) berusaha melewati pemain Vietnam Bui Tien Dung (kiri) pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis 21 Maret 2024. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Nasional Indonesia U-23 gagal melaju ke Olimpiade Paris 2024 setelah takluk 0-1 dari Guinea di babak play-off. Meskipun begitu, Indonesia berhasil menorehkan sejarah sebagai tim debutan di Piala Asia U-23 2024 yang berhasil melaju ke semi final. 

Selain itu, prestasi lain juga didapatkan oleh biintang muda Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick. Ia baru saja didaulat sebagai Bintang Masa Depan turnamen Piala Asia U-23 2024 oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC). Kabar gembira ini diumumkan secara resmi melalui akun Instagram Piala Asia U-23 @AFCasiancup. 

Penghargaan ini menjadi bukti nyata kecemerlangan Struick di sepanjang gelaran turnamen. Pemain berusia 21 tahun tersebut berhasil mengungguli lima pesaing kuat lainnya, yakni Mao Hosoya (Jepang), Khusain Norchaev (Uzbekistan), Ali Jasim (Irak), Abdullah Radif (Arab Saudi), dan Ahmed Al Rawi (Qatar).

Pemilihan Struick sebagai Bintang Masa Depan oleh AFC didasarkan pada penampilan impresifnya di lapangan hijau berdasarkan voting pengguna media sosial. Tak heran, ia menjelma menjadi sosok pahlawan bagi Timnas Indonesia dengan sumbangan dua gol krusial pada pertandingan perempat final melawan Korea Selatan. Torehan gemilangnya tersebut berhasil membawa Garuda Muda melangkah ke babak semifinal, sebelum akhirnya takluk dari tim kuat Australia.

Prestasi Struick ini tidak hanya menjadi kebanggaan individu, namun juga mengharumkan nama Indonesia di kancah sepak bola Asia. Pencapaian ini menjadi penegasan potensi luar biasa yang dimiliki sang pemain, yang diprediksi akan menjadi bintang masa depan Asia.

Beberapa faktor utama menjadi kunci pemilihan Struick sebagai Bintang Masa Depan Piala Asia U-23 2024 Sepanjang turnamen, Struick tampil konsisten dan impresif. Ia menjadi tumpuan serangan Timnas Indonesia, dibuktikan dengan torehan dua gol penting yang membawa timnya melaju ke babak semifinal dan selalu menjadi pilihan utama coach Shin Tae-yong mengalahkan Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka.

Rafael Struick saat ini bermain untuk ADO Den Haag. Rafael Struick lahir di Leidschendam, Belanda, pada 27 Maret 2003. Sebelum bergabung dengan ADO Den Haag, Struick terlebih dahulu bermain untuk RKAVV Leidschendam pada 2020. Setelah membela RKAVV Leidschendam, Struick direkrut oleh ADO Den Haag pada 2020 dan pertama bermain untuk ADO U-18.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selama memperkuat ADO U-18, Struick menunjukkan performa sebagai penyerang dengan mencatat 4 penampilan dengan 3 gol dan 1 umpan berujung gol atau asisst. Kegemilangan tersebut sekaligus membuktikan dia sebagai pemain sepak bola di posisi penyerang dan kemampuan mencetak gol. 

Saat bergabung dengan ADO U-21, ia menunjukkan penampilan yang gemilang sama halnya seperti saat memperkuat ADO U-18. Dalam penampilannya bersama ADO U-21, Struick mencatat penampilan sebanyak 34 pertandingan dengan 5 gol dan 5 umpan berujung gol.

Ia pun sempat dipanggil ke tim senior ADO Den Haag yang saat ini berpeluang lolos ke kasta liga tertinggi Belanda, Eredivisie. Saat ini, klub Rafael Struick tersebut berada di posisi ketiga klasemen dan berpeluang promosi melalui jalur playoff. 

ANANDA RIDHO SULISTYA  | RENO EZA MAHENDRA

Pilihan Editor: Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pesan Shin Tae-yong untuk Pemain Timnas Indonesia: Pertajam Teknik Dasar dan Jaga Sikap

8 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Pesan Shin Tae-yong untuk Pemain Timnas Indonesia: Pertajam Teknik Dasar dan Jaga Sikap

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong meminta para pemain untuk terus menerus mempertajam teknik dasar dan menjaga sikap baik.


Shin Tae-yong Sebut Banyak Pesepak Bola Indonesia Sering Melupakan Teknik Dasar Demi Trik yang Dianggap Keren

12 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memimpin latihan menjelang laga melawan Cina di kualifikasi Piala Dunia 2026. Doc. PSSI.
Shin Tae-yong Sebut Banyak Pesepak Bola Indonesia Sering Melupakan Teknik Dasar Demi Trik yang Dianggap Keren

Shin Tae-yong mengingatkan pesepak bola Indonesia untuk tidak meninggalkan teknik dasar sepak bola, seperti engoper, menggiring, menendang bola.


Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Apresiasi 1.500 Warga Korea Selatan yang akan Dukung Tim Garuda

17 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengawasi para pemainnya dalam latihan resmi menjelang pertandingan melawan Timnas Australia pada laga kedua Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Madya, kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin, 9 September 2024. Timnas Indonesia akan melawan Australia pada Selasa, 10 September di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Jadwal Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Apresiasi 1.500 Warga Korea Selatan yang akan Dukung Tim Garuda

Shin Tae-yong mengapresiasi 1.500 warga Korea Selatan yang akan mendukung Timnas Indonesia pada laga vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.


Asnawi Mangkualam dan Malik Risaldi Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia karena Cedera

19 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong saat ditemui dalam acara Santini Jebreeetmedia Awards 2024 di JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Randy
Asnawi Mangkualam dan Malik Risaldi Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia karena Cedera

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkap alasan pencoretan sejumlah pemain reguler untuk kualifikasi Piala Dunia 2026.


Shin Tae-yong Turunkan Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024, Bawa Target ke Final

1 hari lalu

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyaksikan pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Indonesia melawan Bahrain, di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024. REUTERS/Hamad I Mohammed
Shin Tae-yong Turunkan Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024, Bawa Target ke Final

Pelatih Shin Tae-yong bakal membawa Timnas Indonesia U-22 untuk tampil di Piala AFF 2024.


Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Diminta Tak Bereksperimen dalam Taktik dan Susunan Pemain

1 hari lalu

Pelatih TImnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan instruksi pada anak asuhnya saat latihan perdana di Bahrain. Instagram
Indonesia vs Jepang, Shin Tae-yong Diminta Tak Bereksperimen dalam Taktik dan Susunan Pemain

Timnas Indonesia menghadapi Jepang dan Arab Saudi pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Strategi Shin Tae-yong disorot.


Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Laga Lawan Jepang dan Arab Saudi, Yance dan Yakob Sayuri Masuk Skuad

1 hari lalu

Timnas Indonesia berfoto sebelum pertandingan keempat putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Sepak Bola Remaja Qingdao, Cina, Selasa, 15 Oktober 2024. REUTERS/Florence Lo
Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Laga Lawan Jepang dan Arab Saudi, Yance dan Yakob Sayuri Masuk Skuad

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 27 pemain untuk persiapan menghadapi dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bulan November.


Aksi Luar Biasa Maarten Paes Terpilih Jadi Penyelamatan Terbaik MLS 2024

2 hari lalu

Maarten Paes. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Aksi Luar Biasa Maarten Paes Terpilih Jadi Penyelamatan Terbaik MLS 2024

Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, mencetak sejarah di MLS setelah aksinya terpilih jadi Penyelamatan Terbaik 2024.


PSSI Bebaskan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Pilih Pemain untuk Piala AFF 2024

2 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memimpin latihan menjelang laga melawan Cina di kualifikasi Piala Dunia 2026. Doc. PSSI.
PSSI Bebaskan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Pilih Pemain untuk Piala AFF 2024

Exco PSSI Arya Sinulingga memastikan Shin Tae-yong akan tetap menangani Timnas Indonesia pada ajang ASEAN Championship atau Piala AFF 2024.


4 Level Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia, Indra Sjafri: Kualitas Sepak Bola Indonesia Makin Bagus

2 hari lalu

Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri. TEMPO/Randy
4 Level Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia, Indra Sjafri: Kualitas Sepak Bola Indonesia Makin Bagus

Indra Sjafri menilai kualitas sepak bola tanah air sudah semakin bagus setelah timnas Indonesia dari empat level berbeda berlaga di Piala Asia.