Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Apriyani Rahayu Hampir Baku Hantam dengan Siti Fadia, Fajar Alfian Sampai Turun Tangan

image-gnews
Atlet ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu 22 Mei 2024. TEMPO/Randy
Atlet ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu 22 Mei 2024. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu menceritakan intensitas latihan yang tinggi menjelang Olimpiade Paris 2024. Ia bahkan sempat berselisih dengan pasangannya, Siti Fadia Silva Ramadhanti sampai hampir baku hantam.

"Kemarin ada drama saya dan Fadia. Kalau enggak salah hari Jumat (17 Mei) hampir berantem saya di sini karena pikiran saya tensinya lagi besar, jadi pada saat saya lupa saya tidak bisa mengontrol. Lepasnya pada saat saya melihat Fadia tidak sesuai dengan ekspektasi saya saat latihan," ujar dia saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu, 22 Mei 2024.

"Wah itu berantem saya, hampir tonjok-tonjokan berdua. Fadia hampir saya tonjok kemarin. Itu parah sampai aku teriaki dan pake 'lu-gua'. Fadia juga sampai banting raket karena dia juga enggak kuat kan. (Kalau Fadia) maju aku tonjok," kata Apriyani menambahkan.

Perselisihan tersebut, kata Apriyani, membuat sesi latihan di Pelatnas PBSI sejenak terhenti. Banyak pihak yang terlibat untuk memisahkan dia dan Fadia, terutama dari atlet ganda putra, salah satunya Fajar Alfian. Apriyani kemudian ditempatkan di luar bersama anggota tim Ad Hoc Candra Wijaya, sementara Fadia berada di area lapangan tim putra.

Pebulu tangkis ganda putri Apriyani Rahayu (kanan) dan Siti Fadia Silva Ramadhanti berlatih di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Kamis (16/5/2024). Indonesia meloloskan sembilan pebulu tangkis yang akan berlaga pada Olimpiade Paris 2024. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/nz

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, situasi itu tidak berlangsung lama. Masalah itu langsung diselesaikan bersama. Apriyani dan Fadia duduk bersama. Keduanya saling bicara sambil sama-sama nangis. Setelah kejadian itu, pasangan ini sudah berlatih bersama di Pelatnas PBSI pada Rabu, 22 Mei 2024.

Belajar dari insiden tersebut, kini Apriyani fokus mengontrol hati dan pikiran agar tak berpengaruh ke persiapan mereka di beberapa turnamen ke depan. "Itu tadi salah satu contohnya. Mengontrol hal-hal seperti itu, maksudnya tensinya harus bisa kami kontrol karena kami sama-sama mau menang. Saya tahu bahwa Fadia luar biasa, butuh banget untuk mau podium, seperti yang dia bilang tadi, itu kelihatan banget."

Sebelum berlaga di Olimpiade Paris 2024 pada Juli mendatang, Apriyani / Fadia akan tampil di beberapa turnamen. Jadwal paling dekat, Singapore Open dan Indonesia Open 2024. Nama mereka juga terdaftar dalam ajang Australian Open 2024, tetapi belum pasti akan bermain. 

Pilihan Editor: PBSI Buka Suara Soal Curhat Kevin Sanjaya yang Tak Puas dengan Federasi Sebelum Pensiun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


2 Atlet Panjat Tebing Indonesia, Veddriq Leonardo dan Rajiah Salsabillah, Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

2 jam lalu

Dua atlet panjat tebing Indonesia,Veddriq Leonardo dan Rajiah Salsabillah, meraih tiket ke Olimpiade Paris 2024. (instagram/@fpti_official)
2 Atlet Panjat Tebing Indonesia, Veddriq Leonardo dan Rajiah Salsabillah, Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Indonesia menambah dua tiket Olimpiade Paris 2024 lewat atlet cabang panjat tebing, Veddriq Leonardo dan Rajiah Salsabillah.


Lolos ke Final Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024, Jesita / Febi Siap Tampilkan Performa Maksimal

7 jam lalu

Ganda putri Indonesia, Jesita Putri Miantoro / Febi Setianingrum. Kredit: Tim Humas PBSI
Lolos ke Final Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024, Jesita / Febi Siap Tampilkan Performa Maksimal

Jesita / Febi siap untuk memberikan kekuatan maksimal mereka pada babak final Kaohsiung Masters 2024 di K-Arena, Taiwan, Minggu, 23 Juni


Komang Ayu Cahya Dewi Alami Cedera Lutut di Semifinal Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024

13 jam lalu

Komang Ayu Cahya Dewi. Kredit: Tim Media dan Humas PBSI
Komang Ayu Cahya Dewi Alami Cedera Lutut di Semifinal Bulu Tangkis Kaohsiung Masters 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengalami cedera lutut bagian belakang saat bertanding di babak semifinal turnamen BWF Super 100 Kaohsiung Masters 2024.


Hasil Undian Bola Voli Putri untuk Olimpiade 2024 Paris: Asia Diwakili Jepang dan Cina

1 hari lalu

Ilustrasi bola voli. ANTARA/Nova Wahyudi
Hasil Undian Bola Voli Putri untuk Olimpiade 2024 Paris: Asia Diwakili Jepang dan Cina

Undian bola voli putri Olimpiade 2024 Paris sudah dilakukan di Bangkok, Thailand, Jumat, 21 Juni 2024. Ada 12 tim yang akan bersaing berebut gelar.


Hasil Undian Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2024: Indonesia di Grup C Bersama India, Vietnam, Filipina

3 hari lalu

Ilustrasi bulutangkis. ANTARA/Maha Eka Swasta
Hasil Undian Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2024: Indonesia di Grup C Bersama India, Vietnam, Filipina

Undian grup Kejuaraan Bulu Tangkis Junior Asia 2024 resmi diumumkan pada Rabu, 19 Juni 2024.


Aryna Sabalenka Putuskan Absen di Olimpiade 2024 karena Merasa Tubuhnya Minta Istirahat

4 hari lalu

Aryna Sabalenka dari Belarusia. REUTERS/Eloisa Lopez
Aryna Sabalenka Putuskan Absen di Olimpiade 2024 karena Merasa Tubuhnya Minta Istirahat

Petenis putri peringkat tiga dunia Aryna Sabalenka mengatakan bahwa ia akan melewatkan Olimpiade 2024 Paris.


Jadi Atlet Senam Indonesia Pertama di Olimpiade 2024, Rifda Irfanaluthfi Ingin Buktikan pada Dunia

5 hari lalu

Pesenam Indonesia Rifda Irfanaluthfi. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Jadi Atlet Senam Indonesia Pertama di Olimpiade 2024, Rifda Irfanaluthfi Ingin Buktikan pada Dunia

Atlet senam Rifda Irfanaluthfi mengatakan ingin mencetak sejarah untuk Indonesia pada Olimpiade 2024 Paris.


Raih Gelar Juara di Australian Open 2024, Ana / Tiwi Jadi Tambah Percaya Diri dan Termotivasi

6 hari lalu

Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma /Amallia Cahaya Pratiwi. Kredit: Tim Media PBSI
Raih Gelar Juara di Australian Open 2024, Ana / Tiwi Jadi Tambah Percaya Diri dan Termotivasi

Ana / Tiwi mengungkapkan kunci kemenangannya atas pasangan Malaysia, Lai Pei Jing / Lim Chiew Sien, di final Australian Open 2024.


Rekap Hasil Final Australian Open 2024: Cina Juara Umum dengan 2 Gelar, Indonesia Raih 1 Lewat Ana / Tiwi

6 hari lalu

Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi. Kredit: Tim Humas PBSI
Rekap Hasil Final Australian Open 2024: Cina Juara Umum dengan 2 Gelar, Indonesia Raih 1 Lewat Ana / Tiwi

Ganda putri Indonesia, Ana / Tiwi meraih gelar juara Australian Open 2024 setelah mengalahkan Lai Pei Jing / Lim Chiew Sien asal Malaysia.


Hasil Australian Open 2024: Ahsan / Hendra Harus Puas Jadi Finalis, Takluk Menghadapi Wakil Cina Unggulan 1

6 hari lalu

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan. Kredit: Tim Media PBSI
Hasil Australian Open 2024: Ahsan / Hendra Harus Puas Jadi Finalis, Takluk Menghadapi Wakil Cina Unggulan 1

Ahsan / Hendra kalah atas pasangan Cina, He Ji Ting / Ren Xiang Yu di final Australian Open 2024 dengan skor 11-21, 10-21.