Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PBSI Belum Pastikan Marcus Fernaldi Gideon Hadiri Acara Perpisahan Minions di Indonesia Open 2024

image-gnews
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo di Malaysia Masters 2023. Foto: Tim Media PBSI
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo di Malaysia Masters 2023. Foto: Tim Media PBSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Soebagdja belum bisa memastikan kehadiran Marcus Fernaldi Gideon dalam acara perpisahan Minions di Indonesia Open 2024.

"Kami belum tahu, tapi kan sudah direncanakan kemarin juga. Tapi untuk kabar terbarunya lagi nanti kami sampaikan lagi. Indonesia Open kan masih tanggal 4 Juni, masih ada waktu, ada saatnya lagi nanti untuk kepastiannya," ujar dia saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu, 22 Mei 2024.

Ricky mengungkapkan bahwa federasi telah menyampaikan ke pihak yang bersangkutan bahwa bakal ada acara perpisahan Minions di Indonesia Open 2024. Hal ini dilakukan sebagai penghormatan atas pencapaian Kevin / Marcus selama mewakili Merah Putih di berbagai ajang. Kendati demikian, dia tidak mengetahui apakah PBSI sudah mengirim undangan resmi ke mereka atau belum.

Marcus Gideon sebelumnya mengomentari rencana PBSI untuk membuat acara perpisahan dia dan Kevin Sanjaya di Indonesia Open 2024. Pengumuman tersebut disampaikan bertepatan dengan keputusan Kevin pensiun pada Kamis, 16 Mei lalu. Dalam unggahan di akun fanbase @badmintalk_com, Marcus menyebut dia tidak mengetahui rencana diadakannya acara tersebut.

Sontak hal itu menuai beragam komentar dari para pecinta bulu tangkis Tanah Air yang mempertanyakan keseriusan PBSI dalam menggelar perpisahannya. Muncul dugaan bahwa federasi mewacanakan acara perpisahannya secara dadakan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menanggapi tudingan tersebut, Ricky membantah. Ia menegaskan bahwa federasi sudah mempersiapkannya sejak Gideon pensiun pada Maret lalu. "Kemarin PBSI baru menyampaikannya melalui saya mengenai Kevin (pensiun). Kalau Gideon kan sudah dari Maret mungkin. Artinya enggak bisa dibilang juga dadakan karena pada saat sudah ditanyakan, terus apa kira-kira penghargaan untuk Minions, gitu kira-kira. Jadi bukan yang dadakan kemarin." Peraih medali emas Olimpiade Athena 1996 itu pun mengungkapkan PBSI terus menjalin komunikasi dengan Marcus maupun Kevin.

Pasangan ganda putra yang dikenal dengan The Minions itu secara resmi telah mengumumkan gantung raket. Marcus lebih dulu menyampaikan keputusannya untuk pensiun pada Maret 2024 lalu, sementara Kevin baru menginformasikannya pada pekan lalu.

Minions tercatat sebagai salah satu ganda putra terbaik yang pernah dimiliki Indonesia. Total 31 gelar juara tur BWF telah diraih, termasuk All England 2018, Indonesia Open 2018 dan 2021, hingga China Open 2019.

Pilihan Editor: PBSI Buka Suara Soal Curhat Kevin Sanjaya yang Tak Puas dengan Federasi Sebelum Pensiun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bagaimana Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting Atasi Masalah Beban Mental Jelang Olimpiade 2024?

3 hari lalu

Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie. Instagram/Sinisukaanthony-Jonatan Christie
Bagaimana Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting Atasi Masalah Beban Mental Jelang Olimpiade 2024?

Irwansyah mengatakan bahwa Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting masih memiliki beban mental jelang Olimpiade 2024 Paris.


Indonesia Kirim 9 Wakil ke Turnamen Bulu Tangkis Australia Open 2024, Atlet Olimpiade Batal Ikut

5 hari lalu

Pebulu tangkis Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo. PBSI
Indonesia Kirim 9 Wakil ke Turnamen Bulu Tangkis Australia Open 2024, Atlet Olimpiade Batal Ikut

Tim bulu tangkis Indonesia dipastikan tidak bakal tampil dengan kekuatan penuh menghadapi Australia Open 2024.


Hasil Indonesia Open 2024 Menjadi Lampu Kuning Bulu Tangkis Nasional Menjelang Olimpiade

5 hari lalu

Suasana pertandingan final Indonesia Open 2024 di dalam Istora Gelora Bung Karno  Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 9 Juni 2024. TEMPO/Randy.
Hasil Indonesia Open 2024 Menjadi Lampu Kuning Bulu Tangkis Nasional Menjelang Olimpiade

Tak ada pemain Indonesia yang berhasil lolos ke babak final Indonesia Open 2024. Padahal Olimpiade 2024 sudah berada di depan mata.


Berita Bulu Tangkis: Ricky Soebagdja Kecewa Atlet yang Lolos Olimpiade Tampil Buruk di Indonesia Open 2024

6 hari lalu

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Soebagdja. (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Berita Bulu Tangkis: Ricky Soebagdja Kecewa Atlet yang Lolos Olimpiade Tampil Buruk di Indonesia Open 2024

Ricky Soebagdja kecewa atlet Indonesia yang akan berkata di Olimpiade 2024 tampil buruk di Indonesia Open 2024.


Rekap Hasil Indonesia Open 2024: Liang Wei Keng / Wang Chang Bawa China Borong 4 Gelar, Korea 1

6 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Liang Wei Keng/Wang Chang berpose setelah mempersembahkan gelar keempat bagi China di Indonesia Open, seusai mengalahkan wakil Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee dengan skor 19-21, 21-16, 21-12 pada final di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (9/6/2024). (ANTARA/Ho/PBSI).
Rekap Hasil Indonesia Open 2024: Liang Wei Keng / Wang Chang Bawa China Borong 4 Gelar, Korea 1

Pasangan ganda putra, Liang Wei Keng / Wang Chang, melengkapi dominasi wakil China di Indonesia Open 2024. Simak rekap hasilnya.


Kunci Baek Ha Na / Lee So Hee Pertahankan Gelar di Indonesia Open 2024 Usai Kalahkan Unggulan China

6 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putri Korea Selatan Lee So Hee (kanan) dan Baek Ha Na (kiri) mengembalikan kok ke arah ganda putri Jepang Yuki Fukushima dan Sayaka Hirota dalam babak final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/YU (ADITYA PRADANA PUTRA/ADITYA PRADANA PUTRA).
Kunci Baek Ha Na / Lee So Hee Pertahankan Gelar di Indonesia Open 2024 Usai Kalahkan Unggulan China

Baek Ha Na / Lee So Hee, berhasil mempertahankan gelar juara di Indonesia Open 2024 dengan mengalahkan Chen Qing Chen / Jia Yi Fan.


Indonesia Open 2024: An Seyoung Kecewa Karena Gagal Menang Saat Ditonton Shin Tae-yong di Final

6 hari lalu

Atlet tunggal putri Korea Selatan An Se-young saat ditemui di area mixed zone Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 9 Juni 2024. TEMPO/Randy
Indonesia Open 2024: An Seyoung Kecewa Karena Gagal Menang Saat Ditonton Shin Tae-yong di Final

An Seyoung berharap Shin Tae-yong bisa menikmati pertandingannya di Indonesia Open 2024.


Shin Tae-yong Nonton Final Indonesia Open 2024 Sebelum Pimpin Latihan Timnas Indonesia Hari ini

6 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 6 Juni 2024. TEMPO/Randy
Shin Tae-yong Nonton Final Indonesia Open 2024 Sebelum Pimpin Latihan Timnas Indonesia Hari ini

Shin Tae-yong menyaksikan pertandingan tunggal putri Korea Selatan An Seyoung melawan wakil Cina Chen Yu Fei di final Indonesia Open 2024.


Tak Ada Wakil Tuan Rumah, Laga Final Indonesia Open 2024 di Istora Senayan Terpantau Sepi

6 hari lalu

Suasana pertandingan final Indonesia Open 2024 di dalam Istora Gelora Bung Karno  Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 9 Juni 2024. TEMPO/Randy.
Tak Ada Wakil Tuan Rumah, Laga Final Indonesia Open 2024 di Istora Senayan Terpantau Sepi

Sepinya penonton membuat partai puncak Indonesia Open 2024 tidak seperti pertandingan final.


Zheng Si Wei / Huang Ya Qiong Gagal Pertahankan Gelar di Indonesia Open 2024, Introspeksi Jelang Olimpiade

6 hari lalu

Pasangan ganda campuran China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong saat memasuki arena pertandingan semifinal Indonesia Open 2024 di Istora Senayan Jakarta, Sabtu (8/6/2024). (ANTARA/HO/PP PBSI).
Zheng Si Wei / Huang Ya Qiong Gagal Pertahankan Gelar di Indonesia Open 2024, Introspeksi Jelang Olimpiade

Zheng Si Wei / Huang Ya Qiong, segera mengalihkan fokus untuk mempersiapkan diri menghadapi Olimpiade Paris 2024.