5 Stadion Terbesar di Dunia, Mampu Tampung Seratusan Ribu Penonton

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 19 Juni 2022 18:25 WIB

Rungrado May Day Stadium di Korea Utara. Shutterstock

TEMPO.CO, Pyongyang -Rungrado May Day Stadium, di Pyongyang, Korea Utara merupakan stadion dengan kapasitas terbesar di dunia.

Stadion ini dibangun dalam kurun 2,5 tahun saja pada 1986 hingga 1989. Pemerintah Korea Utara ambisius membangun stadion seluas 94 ribu meter persegi itu untuk menandingi Stadion Olimpiade Seoul di Korea Selatan.

Deretan Stadion Terbesar

1. Rungrado May Day Stadium, Korea Utara

Stadion ini terletak di Pyongyang, Korea Utara dengan kapasitas 150 ribu kursi penonton. Stadion berbentuk seperti parasut ini merupakan kandang tim sepak bola nasional Korea Utara. Gelanggang olahraga ini telah dirancang untuk menjadi tuan rumah beberapa pertandingan olahraga, termasuk atletik.

2. Stadion Narendra, India

Advertising
Advertising

Stadion Narendra Modi, sebelumnya Sardar Vallabhbhai Patel Cricket Stadium, merupakan sebuah stadion kriket yang terletak di dalam Sardar Vallabhbhai Patel Sports Enclave di Ahmedabad, India.

Stadion ini memiliki kapasitas tempat duduk 132 ribu penonton. Stadiun Narendra dimiliki oleh Asosiasi Kriket Gujarat dan merupakan tempat untuk pertandingan kriket, ODI, T20I, dan Liga Premier India.

3. Stadion Michigan, AS

Stadion Michigan berada di Michigan, Amerika Serikat atau AS. Stadion ini mampu menampung penonton sebanyak 107, 601. Stadion dengan julukan ‘The Big House’ ini merupakan tempat olahraga utama untuk Universitas Michigan.

Gelanggang olahraga dengan predikat stadion terbesar di Amerika Serikat ini biasanya menjadi tuan rumah pertandingan perguruan tinggi sepak bola Amerika. Stadion Michigan mencetak rekor dengan jumlah penonton terbanyak mencapai 105.491 saat pertandingan National Hockey League (NHL) antara Detroit Red Wings dan Toronto Maple Leafs.

4. Stadion Beaver, AS

Stadion Beaver terletak di Pennsylvania, AS. Stadion ini dapat menampung penonton sebanyak 106.572. Ini merupakan stadion dengan kapasitas terbesar kedua setelah Stadion Michigan, dan menempati daftar keempat di dunia.

Stadion Beaver dibuka pada 1960, terutama digunakan untuk sepak bola Amerika kancah perguruan tinggi. Sekaligus berfungsi sebagai rumah bagi tim sepak bola perguruan tinggi Pennsylvania State, Nittany Lions. Stadion ini juga menjadi tuan rumah atletik perguruan tinggi sesekali.

5. Stadion Ohio, AS

Tiga dari lima stadion terbesar di dunia memang ada di Amerika Serikat. Selain Stadion Michigan dan Stadion Beaver di posisi ketiga dan keempat, posisi kelima ditempati oleh Stadion Ohio di Columbus. Stadion ini memiliki kapasitas penonton sebanyak 102,780.

Stadion Ohio dikenal juga sebagai ‘The Horseshoe’ atau ‘The Shoe’ karena bentuknya yang unik. Stadion Ohio dibuka pada 1922 dan berfungsi sebagai rumah bagi tim perguruan tinggi sepak bola Ohio State Buckeyes. Stadion ini juga menyelenggarakan konser musik.

HENDRIK KHOIRUL MUHID
Baca : Stadion Ikonik Lusail Bersiap Menyambut Piala Dunia Qatar 2022

Berita terkait

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

7 jam lalu

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

Pasukan Inggris mungkin ditugaskan untuk mengirimkan bantuan ke Gaza dari dermaga lepas pantai yang sedang dibangun oleh militer Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

8 jam lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

9 jam lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

11 jam lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

22 jam lalu

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

1 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

1 hari lalu

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

1 hari lalu

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

1 hari lalu

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

Bagaimana nasib TikTok di AS pasca-konflik panas dan pengesahan RUU pemblokiran aplikasi muncul di sana?

Baca Selengkapnya

Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

1 hari lalu

Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

Berbagi kampus di Amerika Serikat unjuk rasa mendukung Palestina dengan tuntutan yang seragam soal protes genosida di Gaza.

Baca Selengkapnya