Tony Parker Membuat Spurs Sapu Bersih di Playoff  

Reporter

Senin, 29 April 2013 16:07 WIB

Point guard San Antonio Spurs Tony Parker berusaha melewati penjagaan pemain tengah Utah Jazz Al Jefferson (25) dalam pertandingan bola basket NBA di Salt Lake City, Utah, Amerika Serikat, Senin (7/5). REUTERS/Eli Lucero

TEMPO.CO, Los Angeles - San Antonio Spurs menyapu bersih pertandingan babak playoff Wilayah Barat kompetisi National Basketball Association (NBA). Setelah menaklukkan Los Angeles Lakers dalam tiga pertandingan berturut-turut, Spurs kembali meraih kemenangan di kandang Lakers, 103-82, dalam pertandingan yang berlangsung Ahad malam waktu setempat.

Tony Parker menjadi pengemas poin terbanyak bagi Spurs, dengan perolehan 23 angka. Sedangkan Tim Duncan meraih 11 poin dan enam rebound. Kemenangan malam itu membuat Spurs lolos ke babak kedua dan akan berhadapan dengan pemenang seri pertandingan antara Denver Nugget melawan Golden State Warriors.

Sekalipun menang, pelatih Spurs, Gregg Popovich, mengatakan, kemenangan yang timnya raih tak begitu adil. "Jelas, ini bukan pertandingan yang fair," kata Popovich. "Saat Anda menjadi kompetitor, Anda ingin berkompetisi di atas basis yang seimbang, dan Lakers tidak bisa melakukannya."

Lakers dilanda masalah cedera pemain-pemain andalannya, yaitu Kobe Bryant, Steve Nash, dan Metta World Peace. Pada menit-menit terakhir, Lakers hanya memiliki sembilan pemain yang tersedia dan siap dimainkan.

"Sekalipun itu bukan pertandingan yang adil, kami tetap menginginkan kemenangan," ujar Popovich. "Saya senang kami meraih kemenangan. Fokus kami hebat."

Sedangkan pelatih Lakers, Mike D'Antoni, merasa bangga dengan timnya. "Mereka (Lakers) berjuang," ujarnya. "Kami bermain dengan keras, mengikuti rencana permainan dan sangat aktif serta energik setiap malam, dan kadang menjadi sulit saat anggota timmu cedera."

Lakers merupakan juara 16 kali kompetisi NBA. Mereka memiliki harapan tinggi musim ini setelah Dwight Howard, Nash, bergabung untuk bermain bersama Bryant dan Gasol. Namun, harapan mereka pupus karena cedera pemain-pemain andalan itu.

Duncan mengatakan, kemenangan ini adalah awal yang bagus bagi timnya. "Kami menyukai fase di mana kami berada sekarang," ujarnya. "Kami suka ritme kami, dan bagaimana sehatnya kami. Saya berharap kondisi ini bisa bertahan."

AP | GADI MAKITAN

Berita terpopuler:

Casillas ke Arsenal Jika Mourinho Masih di Madrid

PSSI Diminta Tangani Kasus Pemukulan Wartawan

Van Persie Nyaris Salah Masuk Ruang Ganti Arsenal

Loic Remy Tidak Menyesal Gabung Dengan QPR

Goetze Jadi 'Pertaruhan' Dotrmund dan Munchen

Berita terkait

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

40 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

5 Maret 2024

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.

Baca Selengkapnya

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

4 Maret 2024

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

Para fans begitu bergembira ketika LeBron James melakukan tembakan yang sangat dinantikan untuk capai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

3 Maret 2024

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

Di hadapan penonton yang antusias, LeBron James menjadi pemain NBA pertama yang berhasil mencapai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

1 Maret 2024

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.

Baca Selengkapnya

Damian Lillard Borong 2 Penghargaan Individu di Ajang NBA All-Star 2024: MPV dan Juara Kontes Tripoin

19 Februari 2024

Damian Lillard Borong 2 Penghargaan Individu di Ajang NBA All-Star 2024: MPV dan Juara Kontes Tripoin

Damian Lillard dari klub Milwaukee Bucks meraih gelar sebagai MVP NBA All-Star 2024. Ia juga memenangi kontes three point.

Baca Selengkapnya

Hasil NBA All-Star 2024: Tim Wilayah Timur Menang dan Cetak Rekor Poin, Damian Lillard Jadi MVP

19 Februari 2024

Hasil NBA All-Star 2024: Tim Wilayah Timur Menang dan Cetak Rekor Poin, Damian Lillard Jadi MVP

Pertandingan NBA All-Star 2024 antara Tim Wilayah Timur dengan Tim Wilayah Barat menciptakan sejarah baru.

Baca Selengkapnya

Golden State Warriors Gagal Sandingkan LeBron James dan Stephen Curry

15 Februari 2024

Golden State Warriors Gagal Sandingkan LeBron James dan Stephen Curry

Ada dua tim yang menginginkan LeBron James, yaitu Golden State Warriors dan Philadelphia 76ers.

Baca Selengkapnya

Jadwal Olahraga Senin, 15 Januari 2024, Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023

15 Januari 2024

Jadwal Olahraga Senin, 15 Januari 2024, Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023

Timnas Indonesia yang akan menjalani laga perdana di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Irak. Ada juga agenda Australian Open 2024 dan NBA.

Baca Selengkapnya

Bintang NBA LeBron James Masuki Usia 39 Tahun, Statistiknya Masih Sangat Mengesankan

31 Desember 2023

Bintang NBA LeBron James Masuki Usia 39 Tahun, Statistiknya Masih Sangat Mengesankan

Bintang klub bola basket Los Angeles Lakers LeBron James menginjak usia ke-39 tahun pada 30 Desember 2023. Performanya masih menawan.

Baca Selengkapnya