Menyongsong Prancis Terbuka, Sharapova Nomor 2 Dunia  

Reporter

Selasa, 19 Mei 2015 14:43 WIB

Petenis Russia, Maria Sharapova mengembalikan bola ke petenis Perancis, Caroline Garcia dalam laga Turnamen Tenis Madrid Terbuka di Madrid, Spanyol, 6 Mei 2015. AP Photo

TEMPO.CO, Roma - Petenis Rusia, Maria Sharapova, menghuni peringkat kedua dunia pada daftar peringkat Asosiasi Tenis Wanita (WTA) yang dipublikasikan pada Senin, 18 Mei 2015, berkat keberhasilannya memenangi Italia Terbuka ketiga kali sehari sebelumnya. Sedangkan puncak peringkat WTA masih dikuasai Serena Williams.

Sharapova, 28 tahun, yang akan mempertahankan gelar juara Grand Slam Prancis Terbuka di lapangan tanah liat Roland Garros, Prancis, awal Juni 2015, menggeser kedudukan petenis Rumania, Simona Halep, dalam daftar peringkat tunggal dunia Asosiasi Tenis Wanita itu.

Sharapova, yang sudah menjadi pemain nomor satu dunia beberapa kali sejak 2005, naik dari peringkat ketiga ke urutan kedua dunia setelah mengalahkan peringkat kesepuluh dunia, Carla Suarez Navaro, dari Spanyol dengan skor 4-6, 7-5, 6-1 pada babak final turnamen lapangan tanah liat Italia Terbuka di Roma. Meski kalah, Suarez juga naik ke peringkat kedelapan dunia karena keberhasilannya mencapai final turnamen pemanasan menjelang Prancis Terbuka itu.

Adapun Serena Williams, 33 tahun, pemain nomor satu dunia dari Amerika Serikat, mengundurkan diri dari Italia Terbuka karena cedera siku pada babak ketiga. Namun petenis yang akrab dipanggil Serena itu diperkirakan sengaja melepas turnamen ini agar mencapai kondisi terbaik saat tampil pada Prancis Terbuka.

Pada semifinal Prancis Terbuka tahun lalu, Serena secara mengejutkan ditumbangkan oleh Simona Halep. Bintang tenis Rumania ini lantas dikalahkan Serena dalam pertandingan tiga set langsung pada partai puncak di Roland Garros.

Dengan menempati peringkat kedua dunia, Sharapova akan terhindar dari kemungkinan pertemuan dengan Serena pada babak semifinal. Pemain nomor satu dunia tertua dari Amerika Serikat masih sangat sulit untuk dikalahkan. Hanya sedikit yang bisa mengalahkan Serena, termasuk Petra Kvitova dari Republik Cek pada semifinal turnamen lapangan tanah liat Madrid Terbuka di Spanyol yang berlangsung sebelum Italia Terbuka ini. Kvirova, yang saat ini menempati peringkat kedua dunia, bisa menjegal Sharapova pada Prancis Terbuka.

Namun Sharapova sangat berambisi mempertahankan gelarnya di Prancis Terbuka setelah dikalahkan Serena pada babak final seri pertama dari empat Grand Slam yang berlangsung tahun ini, yaitu Australia Terbuka di lapangan keras Melbourne Park awal tahun ini. Saat itu Sharapova nyaris memaksakan pertarungan tiga set sebelum kalah 3-6, 6-7 (5-7). Grand adalah seri turnamen tertinggi, baik untuk WTA maupun Asosiasi Tenis Putra (ATP). Pemain nomor satu dunia dianggap belum sah kalau tidak pernah memenanginya.

ESPN | TENNIS WORLD | HARI PRASETYO




Advertising
Advertising

Berita terkait

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

26 hari lalu

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

27 hari lalu

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

28 hari lalu

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.

Baca Selengkapnya

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

31 hari lalu

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

51 hari lalu

Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

Aldila Sutjiadi bersama pasangannya Miyu Kato akan turun di nomor ganda putri Indian Wells Paribas Open 2024 dan didampingi pelatih Carlos Alberto Drada.

Baca Selengkapnya

Kunci Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Berhasil Menang Comeback di Babak Pertama Qatar Open 2024

12 Februari 2024

Kunci Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Berhasil Menang Comeback di Babak Pertama Qatar Open 2024

Aldila Sutjiadi merasa permainannya dengan Miyu Kato semakin kompak dan solid usai lolos ke 16 besar Qatar Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

7 Februari 2024

Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

Aldila Sutjiadi tak menampik kerap merasa jenuh dengan olahraga tenis, dia pun menjadikan golf dan wisata kuliner sebagai pelarian.

Baca Selengkapnya

Cerita Aldila Sutjiadi soal Awal Pertemuan dengan Miyu Kato Hingga Raih Gelar Thailand Open 2024

5 Februari 2024

Cerita Aldila Sutjiadi soal Awal Pertemuan dengan Miyu Kato Hingga Raih Gelar Thailand Open 2024

Aldila Sutjiadi mengungkapkan cara dia membangun chemistry dengan Miyu Kato dalam keterbatasan jarak dan waktu. Mereka telah mengoleksi tiga gelar.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melangkah ke Semifinal Usai Kalahkan Marta Kostyuk

23 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melangkah ke Semifinal Usai Kalahkan Marta Kostyuk

Juara US Open Coco Gauff mengatasi perlawanan kuat dari petenis non-unggulan Marta Kostyuk pada babak perempat final Australian Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Carlos Alcaraz dan Alexander Zverev Susah Payah Lolos ke Putaran Ketiga

18 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Carlos Alcaraz dan Alexander Zverev Susah Payah Lolos ke Putaran Ketiga

Alexander Zverev susah payah mengalahkan petenis kualifikasi asal Slovakia Lukas Klein di Australian Open 2024. Carlos Alcaraz juga demikian.

Baca Selengkapnya