Sebelum Tes Resmi MotoGP, Marquez dan Pedrosa Menjajal Formula 3

Reporter

Terjemahan

Editor

Ariandono

Selasa, 5 Desember 2017 17:51 WIB

Juara MotoGP 2017, Marc Marquez, saat mencoba mobil balap Formula 3 di Sirkuit Motegi, Jepang, Minggu 3 Desember 2017. (Honda Racing)

TEMPO.CO, Jakarta - Duet pembalap MotoGP Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, menjajal mobil balap Formula 3 (F3) saat mereka berkunjung ke Jepang.

Marquez dan Pedrosa berkunjung ke Jepang dalam acara Honda Thanks Day. Acara ini digelar di Sirkuit Motegi pada Minggu, 3 Desember 2017. Acara itu dihadiri tak kurang dari 24 ribu orang.

Baca: Masa Libur MotoGP, Rossi Ikut Reli Monza untuk Lepaskan Stres

Marquez dan Pedrosa bergabung bersama dengan pembalap F1 di McLaren Honda, Jenson Button dan Stoffel Vandoorne, serta para pembalap lokal Jepang yang berada di bawah kontrak dengan Honda Racing.

Dalam acara itu, Marquez dan Pedrosa mendapat kesempatan menjajal berbagai jenis kendaraan balap yang punya kaitan dengan Honda. Salah satunya mobil balap F3, yang diperkuat mesin Honda Mugen berkekuatan 2.000cc.
Pembalap MotoGP, Dani Pedrosa menjajal mobil balap Formula 3 dalam Honda Thanks Day di Sirkuit Motegi, Jepang, Minggu 3 Desember 2017. (Honda Racing)

"Acara ini digelar setiap tahun dan selalu menarik. Namun tahun ini sangat istimewa, karena kami diberi kesempatan mencoba mobil Formula 3. Ini pengalaman baru buat saya," kata Marquez.

Baca: Usai Tes Privat MotoGP di Sepang, Rossi Sampaikan Putusan Penting

Marquez dan Pedrosa mendapat kesempatan mengelilingi Motegi bersandingan dengan salah satu pembalap mobil terbaik yang dimiliki Honda Racing, Takuma Sato.
"Saya sungguh menikmati berada di dalam kokpit Formula 3. Ini pengalaman terbaik saya selama mengikuti Honda Thanks Day," ujar Pedrosa.

Marquez dan Pedrosa akan kembali ke Asia pada Januari mendatang untuk melakukan tes resmi MotoGP 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia.

CRASH

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

6 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

7 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

7 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

7 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

8 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

12 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

15 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

20 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

20 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya