Tenis Italia Terbuka: Kalahkan Djokovic, Nadal Melawan Zrevev

Reporter

Terjemahan

Editor

Hari Prasetyo

Minggu, 20 Mei 2018 05:19 WIB

Petenis Spanyol, Rafael Nadal mengembalikan bola ke arah lawannya petenis Bosnia dan Herzegovina, Damir Dzumhur dalam babak ketiga turnamen tenis Australia Terbuka di Margaret Court Arena, Melbourne, Australia, 19 Januari 2018. Kemenangan ini membuat Nadal lolos ke babak 16 besar. REUTERS/Toru Hanai

TEMPO.CO, Jakarta - Rafael Nadal menampilkan bentuk permainan terbaiknya pada tenis Italia Terbuka di Roma, Sabtu, 19 Mei 2018, untuk mengalahkan rival lamanya, Novak Djokovic, 7-6 (7-4), 6-3 pada babak semifinal.

Baca: Tenis Madrid: Gelar Master Ketiga Alexander Zverev

Suara terengah-engah mantan petenis putra nomor satu dunia ini dan perebutan poin dramatis, terutama di set pertama, mewarnai pertandingan di turnamen lapangan tanah liat tersebut.

Djokovic sedang berusaha meraih kembali bentuk permainan terbaik sejak sembuh dari cedera pada Januari lalu. Petenis Serbia ini memaksa lawannya dari Spanyol bermain sampai tie-break pada set pertama sebelum tertinggal di set kedua.

Dua petenis ini sama-sama mengeluarkan pukulan yang keras dan akurat. Hanya, di set kedua, Nadal lebih mendominasi. Selanjutnya, Nadal akan berhadapan dengan bintang tenis muda Jerman, Alexander Zverev, pada final Minggu, 20 Mei 2018. Zverev pekan lalu memenangi Barcelona Terbuka dengan mengalahkan penakluk Nadal dari Austria, Dominic Thiem.

Petenis nomor tiga dunia tersebut sebelumnya mengalahkan pemain Kroasia, Marin Cilic, dalam set pertama dengan skor tie-break yang ketat dan panjang 7-6 (15-13) dan 7-5.

Advertising
Advertising

Adapun Nadal mengakui pertandingannya melawan Djokovic selalu ketat. “Bermain melawannya selalu menantang,” kata petenis Spanyol berusia 31 tahun ini.

“Saya beberapa kali melakukan servis yang buruk di set pertama. Melawannya, Anda harus selalu sampai pada batas kemampuan,” Nadal melanjutkan. “Saya perlu bermain agresif dengan forehand saya. Kalau tidak, saya akan menderita.”

Baca: Tenis Italia Terbuka: Sharapova Ajak Nadal Latihan, Awal Kencan?

Semifinal Italia Terbuka itu adalah pertemuan ke-51 antara Nadal dan Djokovic serta yang pertama kali sejak juara Grand Slam 16 kali dari Spanyol tersebut mengalahkan pemain Serbia itu pada Mei 2017.

BBC | TENNIS WORLD

Berita terkait

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

2 hari lalu

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

Jendela wine diperkenalkan pada 1600-an, pada saat wabah bubonic menyebar ke seluruh Florence. Kembali populer saat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

6 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

7 hari lalu

Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

Mulai 25 April, wisatawan harian di Venesia harus beli tiket masuk sebesar Rp86.000.

Baca Selengkapnya

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

10 hari lalu

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.

Baca Selengkapnya

Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

10 hari lalu

Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

Kamis ini, yang merupakan hari libur di Italia, pengunjung Venesia diharuskan membeli tiket masuk seharga Rp87 ribu. Tidak berlaku untuk tamu hotel.

Baca Selengkapnya

Danau Como Dilanda Overtourism, Tarif Khusus untuk Pengunjung Harian sedang Dipertimbangkan

15 hari lalu

Danau Como Dilanda Overtourism, Tarif Khusus untuk Pengunjung Harian sedang Dipertimbangkan

Pemerintah sekitar Danau Como berencana meniru Venesia, yang menerapkan biaya khusus untuk pengunjung harian

Baca Selengkapnya

Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

16 hari lalu

Pemandian Kuno Caracella di Roma Kembali Berair setelah 1.000 Tahun, jadi Daya Tarik Turis

Reruntuhan pemandian kuno ini menjadi tujuan wisata populer dan menjadi tuan rumah konser-teater di Roma.

Baca Selengkapnya

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

17 hari lalu

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

Rafael Nadal menelan kekalahan pertamanya setelah kembali bermain tenis akibat cedera. Ia taklukdari Alex de Minaur pada babak kedua Barcelona Open.

Baca Selengkapnya

Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

18 hari lalu

Kemenhan Teken Kontrak Pengadaan Kapal Perang Fregat dari Italia

Kapal fregat pertama pesanan Kemenhan akan dikirimkan ke Indonesia dari Italia pada Oktober tahun ini.

Baca Selengkapnya

Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

18 hari lalu

Italia dan Turki Mulai Menerapkan Visa Digital Nomad Bulan Ini

Apa saja persyaratan untuk mendapatkan visa digital nomad di Italia atau Turki?

Baca Selengkapnya