Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis: Hari Ini 5 Wakil Indonesia Berlaga

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 30 Juli 2018 10:49 WIB

Pemain bulu tangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani. (badmintonindonesia.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet-atlet Indonesia akan memulai perjuangannya dalam Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2018 yang berlangsung di Nanjing, Cina, Senin, 30 Juli 2018. Lima wakil Merah-Putih itu akan turun pada nomor tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran.

Pada nomor tunggal putri, Fitriani akan menghadapi atlet Bulgaria Linda Zetchiri. Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung akan melawan pemain Skotlandia Kristy Gilmour.

Pasangan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso akan menjadi wakil pertama pada nomor ganda putra menantang pasangan Thailand Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh.

Sementara pada nomor ganda campuran, Yantoni Edy Saputra/Marcheilla Gischa Islami akan menghadapi ganda Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue. Kemudian, pasangan Ronald Alexander/Annisa Saufika akan melawan pasangan lain Prancis Bastian Kersaudy/Lea Palermo.

Gischa menyatakan, ia dan Yantoni fokus pada pertandingan pertama. "Kami menghadapi pemain Eropa yang lebih memilih bola-bola belakang dan jarang bertarung di depan net. Permainan itu berbeda dengan tipe pemain-pemain Asia," kata dia seperti tercantum dalam situs resmi PP Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

Advertising
Advertising

Gischa mengatakan permainan depan net dan kecepatan serangan menjadi andalannya bersama Yantoni ketika menghadapi ganda Prancis. "Kami tidak ingin terpancing pola permainan lawan," ujarnya.

Indonesia menurunkan 29 pemain dalam Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2018 yang berlangsung hingga 5 Agustus itu. Sebagian besar atlet Tanah Air itu merupakan atlet generasi muda yang baru pertama kali tampil di kejuaraan dunia.

Sekretaris Jenderal organisasi bulu tangkis nasional (PP PBSI) Achmad Budiharto menilai para atlet ini punya potensi untuk berkembang. "Sehingga perlu difasilitasi untuk mengikuti turnamen yang lebih berat. Kami tidak ingin memberikan beban kepada pemain-pemain muda. Kami ingin mereka merasakan atmosfer pertandingan yang lebih tinggi," kata dia.

Berita terkait

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

34 menit lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

3 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

3 jam lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

4 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

4 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

5 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

6 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

6 jam lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

7 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

11 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

Ester Nurumi Tri Wardoyo dikalahkan He Bing Jao lewat pertarungan sengit tiga game saat duel Indonesia melawan Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya