Jadi Pelatih Timnas Senior, Bima Sakti Merasa Dapat Tantangan

Senin, 22 Oktober 2018 00:03 WIB

Bima Sakti Tukiman. Tempo/Fardi Bestari

TEMPO.CO, Pekanbaru - Mantan kapten timnas sepak bola Indonesia Bima Sakti mengatakan penunjukannya sebagai pelatih kepala timnas senior merupakan tantangan besar dalam karir sepak bolanya. Bima Sakti merasa bangga mendapat kepercayaan dari PSSI.

"Alhamdulillah, ini kejutan buat saya," katanya, seusai menggelar ramah tamah di kediaman Wali Kota Pekanbaru, Minggu, 21 Oktober 2018.

Baca: Pelatih Hong Kong Puji Bima Sakti dan Timnas Indonesia

Bima yang baru saja turut meramaikan laga amal antara Timnas Alstar vs PSPS Pekanbaru Alstar ini mengaku tidak pernah menduga mendapat kepercayaan secepat ini. Meski sebelumnya sudah menduduki posisi asisten pelatih Luis Milla.

"Sebelumnya tidak pernah bermimpi menjadi pelatih Timnas senior, cita-cita menjadi pelatih memang ada, tapi tidak secepat ini, ini tantangan bagi saya," katanya.

Meski demikian, Bima mengaku sudah membuat program serta menyusun jadwal persiapan Piala AFF 2018. Timnas kata dia, akan mulai berlatih pada 1 November 2018 mendatang. Pada 6 November nanti Timnas bakal bertolak ke Singapura untuk adaptasi.

"Mohon doanya semoga Timnas dapat prestasi terbaik di AFF 2018 ini," ujarnya.

Baca: Bima Sakti Resmi Melatih Timnas Senior Indonesia di Piala AFF

Komite Eksekutif PSSI, Bima Sakti resmi ditugaskan sebagai pelatih kepala tim nasional senior Indonesia. Bima Sakti akan menjalankan tugas pertamanya pada ajang Piala AFF Suzuki 2018 yang akan berlangsung 8 November sampai 19 Desember mendatang.

Timnas Indonesia pada Piala AFF 2018 akan melakoni laga perdana melawan tuan rumah Singapura pada 9 November mendatang. Selain bersama Singapura, skuat Garuda akan bersaing dengan Timor Leste, Thailand, dan Filipina yang semuanya tergabung di grup A.

RIYAN NOFITRA

Berita terkait

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

1 hari lalu

Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

Timnas U-23 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan, pada Jumat, 26 April 2024, terus mendapat sorotan

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

2 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

9 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

12 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

14 hari lalu

35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

20 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

33 hari lalu

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

Asprov PSSI Sumut menggandeng Indra Sjafri sebagai konsultan tim sepak bola yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Beri Peringatan: Sepak Bola Negara-negara Asia Tenggara Sudah Meningkat

37 hari lalu

Erick Thohir Beri Peringatan: Sepak Bola Negara-negara Asia Tenggara Sudah Meningkat

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memperingatkan bahwa saat ini standar sepak bola negara-negara Asia Tenggara sudah meningkat.

Baca Selengkapnya

Persik Kediri Jalin Kerjasama dengan SKASports

39 hari lalu

Persik Kediri Jalin Kerjasama dengan SKASports

Dewan Pembina Persik, Hanindhito Himawan Pramana, menyambut baik terobosan program kolaborasi strategis pengembangan Persik Kediri dengan SKASports Investments Private Limited.

Baca Selengkapnya

DPR Naturalisasi Pesepakbola Asal Belanda

44 hari lalu

DPR Naturalisasi Pesepakbola Asal Belanda

DPR RI melalui Komisi X dan Komisi III menyetujui naturalisasi pesepakbola asal Belanda yakni Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Maarten Pae.

Baca Selengkapnya