Kejuaraan Balap Sepeda Trek Asia Diikuti Hampir 300 Peserta

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Senin, 7 Januari 2019 21:17 WIB

Pasangan pembalap sepeda Indonesia, Ayustina Delia Priatna dan Liontin Evangelina Setiawan, saat berlaga dalam final nomor madison putri di Velodrome, Jakarta, Jumat, 31 Agustus 2018. Tim balap sepeda Korea Selatan meraih medali emas nomor balap sepeda trek madison putri Asian Games 2018. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia penyelenggara Asian Track Championship (ATC) 2019 di Jakarta International Velodrome (JIV) Jakarta, 8-13 Januari menyatakan jumlah peserta kejuaraan balap sepeda terbesar di Asia tersebut melebihi target.

"Jumlah peserta ada peningkatan. Dari target awal kami sebanyak 255 peserta, sekarang menjadi 297 peserta," kata Ketua Panitia Penyelenggara ATC 2019 Parama Nugroho di JIV, Jakarta, Senin.
Lebih lanjut, dia menyebutkan sampai dengan saat ini, tercatat sebanyak 16 negara dengan total 297 atlet yang akan berkompetisi dalam kejuaraan balap sepeda tingkat Asia tersebut.

"Hingga kini, kami mencatat ada 16 negara yang berpartisipasi dalam ATC 2019. Tidak ada satu pun negara yang membatalkan keikutsertaannya atau cancel. Semuanya terkonfirmasi ikut," ujar Parama.

Dengan adanya penambahan jumlah tersebut, dia menuturkan, maka pihaknya juga harus melakukan penambahan akomodasi, salah satunya, yaitu hotel bagi seluruh peserta.

"Kalau pesertanya bertambah, berarti kami juga harus tambah akomodasi, yaitu hotel. Tadinya kami hanya siapkan satu hotel, sekarang kami tambah satu hotel lagi. Jadi ada dua hotel," tutur pria yang akrab dipanggil Nunung itu.

Advertising
Advertising

Dia mengungkapkan penambahan jumlah peserta tersebut diperkirakan terjadi karena ATC 2019 merupakan salah satu kejuaraan yang dapat dimanfaatkan oleh atlet untuk mengumpulkan poin sebagai modal mengikuti Olimpiade 2020.

"Jumlah peserta meningkat itu karena ATC 2019 bisa untuk mengumpulkan poin menuju Olimpiade 2020 di Tokyo. Semua atlet pasti akan berjuang keras dalam kejuaraan ini," ungkap Parama.

Sementara itu, Direktur Operasi Jakpro, Wahyu A. Harun mengatakan pihaknya berbangga bisa berperan aktif di ATC 2019 mengingat perhelatan balap sepeda trek bertaraf internasional ini untuk kali pertama dimainkan di JIV yang dikelolanya.

Berita terkait

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

4 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

5 hari lalu

BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan Tebal Hingga Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, 30 April 2024, berawan tebal hingga hujan ringan.

Baca Selengkapnya

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

8 hari lalu

Jakarta Peringkat 10 Kota dengan Udara Terburuk pada Sabtu Pagi

Pada Sabtu pagi pukul 07.02 WIB Indeks Kualitas Udara (AQI) di Jakarta berada di angka 122 atau masuk dalam kategori tidak sehat.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

8 hari lalu

BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Diguyur Hujan Sabtu Pagi hingga Malam

Pada siang hari seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu diguyur hujan dengan intensitas ringan dan sedang.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

9 hari lalu

BMKG Prakirakan Semua Wilayah Jakarta Hujan Ringan Siang Ini

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini, Jumat 26 April 2024, berawan dan hujan ringan.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

10 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

10 hari lalu

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

Jakarta, Medan, dan Makassar masuk dalam daftar survei Smart City Index 2024.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

10 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Car Free Day Aman, BMKG Perkirakan Jakarta Berawan Ahad Pagi

14 hari lalu

Car Free Day Aman, BMKG Perkirakan Jakarta Berawan Ahad Pagi

BMKG memprakirakan Jakarta cenderung berawan pada Ahad pagi, 21 April 2024. Hujan kemungkinan turun sejak siang.

Baca Selengkapnya