Jadwal Final Basket IBL Hari Ini: Satria Muda vs Stapac Jakarta

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Kamis, 21 Maret 2019 04:59 WIB

Pemain bola basket Satria Muda Pertamina Hardianus (kanan). Antara

TEMPO.CO, Jakarta - Satria Muda Pertamina tak punya pilihan selain berjuang keras dalam rangkaian partai final basket IBL 2018-2019 melawan Stapac Jakarta, meskipun dihadapkan pada kondisi tak ideal oleh absennya salah satu pilar, Jamarr Andre Johnson, karena cedera achilles.

Kapten Satria Muda Arki Dikania Wisnu mengingatkan bahwa ini bukan kali pertama timnya berada dalam situasi seperti ini, yang sudah didera dan berhasil ditaklukkan saat susah payah melewati NSH Jakarta dengan skor 2-1 pada semifinal.

"Apa pun yang terjadi ya tetap berjuang aja," kata Arki selepas mengikuti sesi latihan di GOR BritAma Arena, Jakarta, Rabu.

"Di semifinal juga gitu kan, kita udah menang 1-0, terus tiba-tiba Jamarr cedera, kemudian mereka bisa menang gim kedua dan di gim ketiga walaupun tanpa dia kita tetap berjuang," ujarnya menambahkan.

Satria Muda akhirnya mencapai final usai menang 2-1 (81-62, 73-81, 72-48) untuk berhadapan dengan Stapac.

Hal itu, lanjut Arki, menjadi bukti betapa Satria Muda bisa mematahkan prediksi banyak pihak yang memperkirakan mereka tak akan mencapai final karena terseok-seok pada musim reguler dengan catatan sembilan kemenangan dan sembilan kekalahan (9-9).

Kini dengan kondisi tanpa Jamarr di tengah lapangan, Arki menegaskan bahwa semua pemain yang ada dalam roster Satria Muda harus bisa meningkatkan level permainan demi mengisi lubang yang ditinggalkan pemain naturalisasi ini.

"Semua pemain harus step up, jangan step down," kata Arki.

"Bukan cuma Dior (Lowhorn), bukan cuma starting five, semuanya harus step up," ujarnya menambahkan.

Sang pelatih, Youbel Sondakh, juga sempat meyakini timnya dihuni pemain-pemain berkualitas yang akan bisa mengatasi ketimpangan absennya Jamarr.

"Tentu saja tanpa Jamarr berpengaruh, tapi di sisi lain itu juga jadi kesempatan buat pemain-pemain lokal bersinar," kata Youbel di sela-sela jumpa pers menjelang final di Jakarta, Selasa (19/3).

"Yang namanya final, semua cara akan kami lakukan buat dapat hasil terbaik. Saya yakin pemain-pemain lain akan bisa mengisi kekosongan yang ditinggalkan Jamarr," kata dia melengkapi.

Keyakinan Arki dan Youbel akan dibawa ke panggung penghakiman pada rangkaian partai final yang kembali menggunakan format best of three atau tim dengan dua kemenangan berhak jadi juara.

Setelah laga pertama rampung dilangsungkan di BritAma Arena pada Kamis (21/3), dua hari berselang pertandingan kedua bakal diboyong ke GOR C'Tra Arena, Bandung.

Lantas jika dibutuhkan, maka laga final basket IBL ketiga akan kembali digelar di C'Tra Arena pada Minggu (24/3).

Berita terkait

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

5 jam lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

1 hari lalu

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

PT Pertamina International Shipping mencatat data dekarbonisasi PIS turun signifikan setiap tahun.

Baca Selengkapnya

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

1 hari lalu

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

PGN mulai optimalkan produk gas alam cair di tengah menurunnya produksi gas bumi.

Baca Selengkapnya

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

3 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

5 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

5 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

5 hari lalu

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

6 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

6 hari lalu

Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

10 hari lalu

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

Menteri BUMN Erick Thohir meminta BUMN seperti Pertamina memborong dolar AS di tengah memanasnya konflik Iran-Israel.

Baca Selengkapnya