Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020: Wales Kalahkan Slovakia 1-0

Reporter

Antara

Editor

Ariandono

Senin, 25 Maret 2019 00:00 WIB

Timnas Wales. Reuters/Andrew Boyers

TEMPO.CO, Jakarta - Daniel James mencetak gol internasional pertamanya di pertandingan debut dan membawa Wales meraih kemenangan di laga pertama mereka di Grup E kualifikasi Piala Eropa 2020, dengan mengalahkan Slovakia 1-0.

Gelandang klub Swansea itu membuat pendukung tuan rumah bersorak di Stadion Cardiff City ketika dia mencuri bola dari bek Peter Pekarik dan melesakkan bola ke gawang lewat tendangan bawah melewati kiper Martin Dubravka di menit kelima, demikian Reuters pada Minggu.

Baca: Kualifikasi Piala Eropa 2020, Ini Pembagian Grupnya

Slovakia yang menang 2-0 atas Hungaria di pertandingan pembuka pada Kamis (21/3), hampir menyamakan kedudukan di paruh kedua, namun kiper Wayne Hennessey membuat sejumlah penyelamatan yang gemilang.

Kiper Wales itu menahan tembakan jarak dekat Albert Rusnak di menit ke-54 dan menjaga gawangnya dengan penyelamatan akrobatik dari bola sundulan Michal Duris di menit ke-74.

Baca: Hudson-Odoi Masuk Timnas Inggris, Sindiran buat Manajer Chelsea?

Di antara kedua peluang itu, Dubravka juga menyelamatkan gawang tim tamu dari tendangan voli Harry Wilson, sementara Pekarik hampir membuat gol bunuh diri jika saja bola sundulan kepalanya tidak melebar ke sisi luar gawang.

Pada pertandingan Piala Eropa lainnya di hari yang sama, Hungaria akan menjamu Kroasia, yang sebelumnya mampu bangkit dari ketinggalan untuk menang 2-1 atas Azerbaijan pada pertandingan pembuka, Kamis (21/3).

Berita terkait

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

10 hari lalu

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"

Baca Selengkapnya

Hasil Playoff Kualifikasi Euro 2024: 6 Tim Lolos ke Babak Final, Termasuk Timnas Polandia

40 hari lalu

Hasil Playoff Kualifikasi Euro 2024: 6 Tim Lolos ke Babak Final, Termasuk Timnas Polandia

Enam tim sudah lolos ke babak final Playoff Kualifikasi Euro 2024, termasuk Timnas Polandia. Berebut tiga tiket putaarn final.

Baca Selengkapnya

Daftar 20 Tim yang Lolos ke Piala Eropa 2024 Lewat Jalur Kualifikasi

40 hari lalu

Daftar 20 Tim yang Lolos ke Piala Eropa 2024 Lewat Jalur Kualifikasi

Fase grup babak kualifikasi Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 telah berakhir.

Baca Selengkapnya

Profil Simon Tahamata, Legenda Klub Ajax Amsterdam Keturunan Maluku

56 hari lalu

Profil Simon Tahamata, Legenda Klub Ajax Amsterdam Keturunan Maluku

Fans Ajax Amsterdam melepas salah seorang legenda klubnya, Simon Tahamata yang keturunan Maluku. "Oom Simon Terima Kasih" tulisan di spanduk.

Baca Selengkapnya

Perdana Menteri Slovakia Sebut NATO dan Uni Eropa Pertimbangkan Kirim Tentara ke Ukraina

27 Februari 2024

Perdana Menteri Slovakia Sebut NATO dan Uni Eropa Pertimbangkan Kirim Tentara ke Ukraina

Perdana Menteri Slovakia membocorkan informasi kalau NATO dan Uni Eropa sedang mempertimbangkan mengirim tentara ke Ukraina.

Baca Selengkapnya

5 Hidangan Khas Natal dari Berbagai Negara

24 Desember 2023

5 Hidangan Khas Natal dari Berbagai Negara

Masyarakat dari sejumlah negara memiliki hidangan khas yang disantap bersama keluarga saat Natal.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin akan Kunjungan ke Yunani, Slovakia, dan Malaysia untuk Menggaet Investor IKN

21 November 2023

Wapres Ma'ruf Amin akan Kunjungan ke Yunani, Slovakia, dan Malaysia untuk Menggaet Investor IKN

Wapres Ma'ruf Amin akan melakukan kunjungan luar negeri selama satu pekan ke depan.

Baca Selengkapnya

Slovakia Sebut Kekuatan Militer Bukan Solusi untuk Ukraina

7 November 2023

Slovakia Sebut Kekuatan Militer Bukan Solusi untuk Ukraina

Slovakia menilai kalau solusi militer tidak layak untuk perang Ukraina. memberikan bantuan senjata, hanya akan memperpanjang pertempuran.

Baca Selengkapnya

Siemens dan Ericsson Teriak, Komplain Ketatnya Rencana Aturan Keamanan Siber Uni Eropa

7 November 2023

Siemens dan Ericsson Teriak, Komplain Ketatnya Rencana Aturan Keamanan Siber Uni Eropa

Siemens dan Ericsson memperingatkan aturan keamanan siber UE dapat mengganggu rantai pasokan

Baca Selengkapnya

Harry Kane Ingin Bantu Timnas Inggris Juara Euro 2028, Berharap Kondisinya Prima 8 Tahun ke Depan

11 Oktober 2023

Harry Kane Ingin Bantu Timnas Inggris Juara Euro 2028, Berharap Kondisinya Prima 8 Tahun ke Depan

Harry Kane ingin membantu Timnas Inggris memenangkan trofi Euro 2028 di kandang sendiri. Kebugaran tubuh menjadi tantangan.

Baca Selengkapnya