Bulu Tangkis: Daftar Pemain Indonesia untuk Sigapura Open 2019

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 8 April 2019 21:21 WIB

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. (badmintonindonesia.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Usai menyelesaikan pertandingan di Malaysia Open 2019, sebagian besar atlet bulu tangkis yang berlaga di Kuala Lumpur kemarin kini memusatkan perhatiannya ke gelaran Singapura Open 2019.

Salah satunya adalah pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang menjadi semifinalis di Malaysia Open 2019, keduanya kini kembali bersiap dan berharap bisa tampil lebih baik dari sebelumnya.

"Untuk Singapore Open ini kami lebih mempersiapkan diri, pemulihan dari Malaysia kemarin juga harus benar-benar bagus, jaga stamina. Karena kondisi kami tentu sedikit menurun dibanding sebelumnya," kata Fajar dalam keterangan resmi, Senin.

Tidak lupa pula keduanya juga melakukan evaluasi dari hasil pertandingan di agenda sebelumnya agar bisa dijadikan rujukan perbaikan di Singapore Open 2019.

"Yang dievaluasi adalah cara cepat mengatasi perubahan pola lawan di lapangan dan bagaimana agar bisa keluar dari tekanan lawan. Kami harus bisa lebih cepat untuk menguasai permainan. Kami juga harus menambah tenaga di pertandingan berikutnya," katanya.

Advertising
Advertising

Singapura Open 2019 akan berlangsung pada 9-14 April di Singapore Indoor Stadium.

Berikut nama-nama pebulutangkis Indonesia yang akan turun bertanding di Singapura Open:

Tunggal Putra : Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Ihsan Maulana Mustofa, Shesar Hiren Rhustavito, Tommy Sugiarto, Sony Dwi Kuncoro, Yehezkiel Fritz Mainaky, Andi Fadel Muhammad

Tunggal Putri : Fitriani, Gregoria Mariska Tunjung, Ruselli Hartawan, Lyanny Alessandra Mainaky, Yulia Yosephin Susanto

Ganda Putra : Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Berry Angriawan/Hardianto, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Angga Pratama/Ricky Karandasuwardi

Ganda Putri : Rizki Amelia Pradipta/Ni Ketut Mahadewi Istarani, Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah, Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto, Pia Zebadiah Bernadet/Anggia Shitta Awanda

Ganda Campuran : Hafiz Faizal-Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti, Alfian Eko Prasetya-Marsheilla Gischa Islami, Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari, Ronald-Annisa Saufika, Ricky Karandasuwardi-Pia Zebadiah Bernadet, Putra Eka Rhoma-Anggia Shitta Awanda, Mohamad Arif Abdul Latif-Rusydina Antardayu Riodingin.

Berita terkait

Hasil Piala Uber 2024: Kemenangan Lanny / Rachel Bawa Indonesia Kalahkan Uganda 5-0

1 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Kemenangan Lanny / Rachel Bawa Indonesia Kalahkan Uganda 5-0

Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Jepang di laga terakhir Grup C Piala Uber 2024, untuk perebutan juara grup, Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

11 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Chico Wardoyo Menang, Indonesia vs Thailand Berakhir 4-1

Chico Aura Dwi Wardoyo menggenapi kemenangan Indonesia 4-1 atas Thailand pada fase grup C Piala Thomas 2024. Indonesia lolos ke perempat final.

Baca Selengkapnya

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

11 jam lalu

Kata Jonatan Christie Usai Menang Susah Payah Lawan Wakil Thailand di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin kedua untuk Indonesia pada laga menghadapi Thailand di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

12 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

14 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Ginting Menang, Fajar / Rian Keok, Indonesia vs Thailand 1-1

Tim bulu tangkis putra Indonesia masih imbang 1-1 saat melawan Thailand pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

1 hari lalu

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

Aryono Miranat, mengingatkan pentingnya untuk mengantisipasi performa pasangan Thailand pada laga kedua kualifikasi Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

1 hari lalu

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

Ricky Soebagdja mengingatkan para pemain tidak lengah pada laga Piala Thomas dan Piala Uber 2024. Tim putra hadapi Thailand, tim putri hadapi Uganda.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

1 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

1 hari lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

2 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya