Kata Gregoria Setelah Kandas di Babak Pertama Singapura Open

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 10 April 2019 14:24 WIB

Pebulutangkis Indonesia Gregoria Mariska Tunjung mengembalikan kok kearah lawannya pebulutangkis Jepang Aya Ohori dalam babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Jakarta, 23 Januari 2019. Gregoria Mariska Tunjung berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 18-21, 21-18, dan 21-18. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain bulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung tidak berhasil melangkah ke babak dua turnamen Singapura Open 2019 yang diselenggarakan di Singapore Indoor Stadium, Singapura.

Dalam pertandingan babak pertama yang berlangsung pada Rabu (10/4), Gregoria ditaklukkan oleh pemain asal Denmark Mia Blichfeldt dalam dua gim yang berjalan selama 45 menit dengan skor 16-21 dan 20-22.

Berkaitan dengan laga perdana tersebut, dia menilai lawannya lebih cenderung bermain secara aman dan lebih rapi dengan sedikit kesalahan yang dibuat, sehingga dia pun mengaku kesulitan untuk menghalau serangan-serangannya.

"Dia (lawan) bermain jauh lebih safe (aman) dan lebih rapi dari saya, sehingga lebih sedikit kesalahan yang dibuat. Jadi, susah sekali bagi saya untuk mematikan permainannya," kata Gregoria melansir laman badmintonindonesia.org, Rabu.

Bagi Gregoria, hasil pertandingan itu merupakan kekalahan pertamanya atas Mia. Sebelumnya, keduanya sudah pernah bertemu dalam turnamen French Open 2018 lalu. Saat itu, Gregoria unggul dengan skor 13-21, 21-14 dan 21-11.

Advertising
Advertising

"Dia adalah tipe pemain cepat dan terus menyerang. Pola permainannya tidak banyak berubah. Hanya saja, di pertandingan kali ini, dia bermain jauh lebih safe dari saya, lebih hati-hati," ujar Gregoria.

Lebih lanjut, berkaitan dengan hasil pertandingan babak pertama itu, dia mengaku tidak puas dengan penampilannya. Dia pun bertekad untuk memperbaikinya sehingga mendapatkan hasil yang lebih baik lagi.

"Saya kurang puas dengan permainan hari ini. Ke depannya, saya harus tampil lebih baik. Saya ingin menunjukkan permainan yang lebih baik lagi. Saya juga harus bisa ambil start duluan supaya tidak ketinggalan," ungkap Gregoria.

Turnamen Singapura Open 2019 berlangsung mulai 9 hingga 14 April 2019 di Singapore Indoor Stadium, Singapura. Total hadiah yang diperebutkan dalam turnamen bulu tangkis level Super 500 itu mencapai 355.000 dolar Amerika Serikat.

Berita terkait

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

1 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

Ester Nurumi Tri Wardoyo dikalahkan He Bing Jao lewat pertarungan sengit tiga game saat duel Indonesia melawan Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 jam lalu

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Tunggal bulu tangkis putri Indonesia harus puas menjadi runner-up Piala Uber 2024 setelah kalah 0-3 dari Cina.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Uber Capai Final, Greysia Polii: Ini Kemenangan Perempuan Indonesia yang Selalu Diremehkan

1 jam lalu

Tim Piala Uber Capai Final, Greysia Polii: Ini Kemenangan Perempuan Indonesia yang Selalu Diremehkan

Greysia Polii merasa, meski kalah melawan China, pencapaian tim Uber Indonesia 2024 ini merupakan kemenangan bagi para perempuan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

3 jam lalu

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

Simak susunan pemain untuk laga final Piala Thomas 2024 antara Cina vs Indonesia yang akan digelar hari ini, Migggu, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Dikalahkan Chen / Jia, Fadia / Ribka Akui Kalah Pengalaman

4 jam lalu

Piala Uber 2024: Dikalahkan Chen / Jia, Fadia / Ribka Akui Kalah Pengalaman

Fadia / Ribka gagal menyumbangkan angka untuk Indonesia saat menghadapi Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

4 jam lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

Ester Nurumi Tri Wardoyo yang turun di partai ketiga kalah melawan He Bing Jiao sehingga Cina yang jadi juara PIala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Minta Maaf Usai Gagal Sumbang Poin untuk Indonesia

5 jam lalu

Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Minta Maaf Usai Gagal Sumbang Poin untuk Indonesia

Gregoria Mariska Tunjung kecewa gagal menyumbang poin di final Piala Uber 2024 saat Indonesia melawan Cina, Minggu, 5 Mei.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Fadia / Ribka Kalah, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Tuan Rumah Cina

5 jam lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Fadia / Ribka Kalah, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Tuan Rumah Cina

Fadia / Ribka yang turun sebagai ganda pertama kalah melawan Chen / Jia di pertandingan Indonesia melawan Cina dalam laga final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

6 jam lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

Gregoria Mariska Tunjung gagal menyumbang poin di final Piala Uber 2024 setelah kalah melawan Chen Yu Fei.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia vs Cina, Simak Susunan Pemainnya

9 jam lalu

Jadwal Final Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia vs Cina, Simak Susunan Pemainnya

Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Cina pada partai final Piala Uber 2024. Simak jadwal dan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya