Hasil Piala Sudirman 2019: Indonesia Vs Inggris 4-1

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 19 Mei 2019 14:39 WIB

Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Praveen Jordan (kiri) dan Melati Daeva Oktavianti mengembalikan kok ke arah wakil Inggris Chris Adcock dan Gabrielle Adcock pada babak penyisihan grup 1B Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, Cina, Ahad, 19 Mei 2019. Duet Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kalah dari wakil Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, dengan skor 17-21, 18-21. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia merebut kemenangan pertama atas Inggris dengan skor 4-1 di babak penyisihan grup B Piala Sudirman 2019. Satu-satunya kemenangan yang lepas adalah dari sektor ganda campuran, pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dikalahkan Chris Adcock/Gabrielle Adcock dengan skor 17-21, 18-21.

Tak dapat mengantisipasi servis lawan menjadi penyebab kekalahan Praveen/Melati. Dalam pertandingan berdurasi 43 menit ini, Praveen/Melati beberapa kali kehilangan poin karena tak siap merespon servis lawan.

"Agak kagok sama Mely karena baru sekali main, baru pertandingan pertama (di turnamen ini). Tapi ini tidak bisa jadi alasan. Kami memang terpengaruh sama servis lawan dari 17-17 sampai game di game pertama tadi," ujar Praveen usai pertandingan.

"Sebetulnya kami ingin memberi poin, tapi kami sudah maksimal dan nggak kalah yang aneh-aneh, kalau dibilang kecewa ya gimana, yang penting sudah usaha dulu," tambah Praveen.

"Kami kurang siap di servisnya, banyak kecolongan dari servis, lawan banyak dapat poin dari situ. Yang pasti kecewa, kami ingin sumbang poin untuk Indonesia, tapi kami kecewa sama permainan kami kenapa begitu," jelas Melati.

Advertising
Advertising

Praveen/Melati mengungkapkan bahwa mematangkan strategi dan pola main menjadi hal utama yang perlu mereka tingkatkan.

"Strategi dan pola mainnya lebih dimatangkan, itu yang paling penting buat kami berdua. Kami tuh mau main apa, strategi dan polanya lebih condong ke mana, seperti itu" ucap Praveen.

Berikut hasil lengkap pertandingan Indonesia vs Inggris di Piala Sudirman (4-1):

Ganda Putra

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Marcus Ellis/Chris Langridge 21-9, 21-18

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Abigail Holden 21-10, 21-13

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting vs Toby Penty 21-9, 21-12

Ganda Putri

Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chloe Birch/Lauren Smith 21-16, 21-18

Ganda Campuran

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock 17-21, 18-21.

BADMINTON INDONESIA

Berita terkait

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

29 menit lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

5 jam lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

6 jam lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

9 jam lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

12 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

12 jam lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

12 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

13 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

14 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

15 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya