EVOS.AOV Maju ke SEA Games 2019, Pelatih Jelaskan Soal Latihannya

Selasa, 20 Agustus 2019 17:48 WIB

Tim EVOS.AOV berhasil memenangkan turnamen kualifikasi untuk Tim Nasional game Arena of Valor (AOV), yang membuat tim tersebut menjadi wakil Indonesia untuk berlaga di SEA Games 2019, Filipina. Kredit: Garena Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Tim esport EVOS.AOV akan mewakili Indonesia di ajang SEA Games 2019 di Filipina untuk game Arena of Valor (AOV). Pelatih EVOS.AOV, Priyagung "RuiChen" Satriono menjelaskan bagaimana persiapan timnya untuk menghadapi pesta olah raga se-Asia Tenggara itu.

"Kami tidak melakukan pelatihan khusus, tapi akan meneruskan rutinitas yang sudah dijalani tim untuk memenangkan turnamen sebelumnya," ujar RuiChen dalam keterangan Garena, Senin 19, Agustus 2019.

Sebelumnya, EVOS.AOV berhasil menjuarai turnamen kualifikasi untuk Tim Nasional AOV. Di babak final EVOS.AOV mendominasi dan mengalahkan Bigetron eSports dengan skor akhir 3-0.

EVOS.AOV beranggotakan Henri "Carraway" Teja, Satria "Wiraww" Adi Wiratama, Gilang "Fall" Dwi Falah, Hartawan "Wyvorz" Muliadi, Hartanto "POKKA" Lius, dan Farhan "Hanss" Akbari akan menjalani beberapa latihan untuk SEA Games 2019 yang diadakan pada 30 November hingga 11 Desember 2019.

"Biasanya, kami akan melakukan latihan tim dan juga scrim (latih tanding) dengan tim luar, seperti Thailand, Taiwan, dan Vietnam," kata RuiChen. "Jadi tidak ada pelatihan khusus, karena ini sudah menjadi rutinitas kami."

Advertising
Advertising

Pemain EVOS.AOV juga percaya diri menghadapi SEA Games 2019. Salah satu anggota tim EVOS.AOV Carraway, yakin timnya bakal lebih kompak saat bertanding di SEA Games nanti.

"Untuk SEA Games ini kami berangkat sebagai satu tim. Berbeda dengan Asian Games lalu yang dipilih berdasarkan Fan Vote. Jadi kalau yang sekarang kami bisa lebih kompak dan lebih optimistis meraih juara," tutur Carraway.

Berita terkait

Profil Aura Jeixy, Mantan Atlet eSports yang Terjerat Kasus Narkoba Bersama Chandrika Chika

4 hari lalu

Profil Aura Jeixy, Mantan Atlet eSports yang Terjerat Kasus Narkoba Bersama Chandrika Chika

Aura Jeixy sempat menorehkan beberapa prestasi bersama EVOS Esports.

Baca Selengkapnya

Abu Dhabi Bangun Pulau Esports Pertama di Dunia, Ada Bootcamps hingga Resor Mewah

19 hari lalu

Abu Dhabi Bangun Pulau Esports Pertama di Dunia, Ada Bootcamps hingga Resor Mewah

Pulau esports di Abu Dhabi mungkin akan terlihat sepi karena hanya sedikit orang di luar, kebanyakan orang sibuk bermain atau membuat game.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi BINUS dan ONIC untuk Generasi Muda Sukses Esports

26 Februari 2024

Kolaborasi BINUS dan ONIC untuk Generasi Muda Sukses Esports

Esports, sebuah fenomena global yang melampaui batas-batas hobi, kini telah berkembang menjadi industri bernilai miliaran dolar. Melibatkan jutaan pemain dan penggemar di seluruh dunia, esports tidak hanya menyuguhkan hiburan, tetapi juga menghadirkan peluang karir baru yang menarik.

Baca Selengkapnya

Mengenal Industri Gim di Indonesia dan Perkembangannya

24 Februari 2024

Mengenal Industri Gim di Indonesia dan Perkembangannya

Industri gim di Indonesia memiliki perkembangan signifikan setiap tahun nya. Ketahui informasi lebih lengkap tentang industri gim dan peluangnya.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Berharap Keberhasilan Timnas eFootball Indonesia Menjuari AFC eAsian Cup 2023 Jadi Inspirasi

7 Februari 2024

Presiden Jokowi Berharap Keberhasilan Timnas eFootball Indonesia Menjuari AFC eAsian Cup 2023 Jadi Inspirasi

Presiden Jokowi berharap keberhasilan Timnas eFootball Indonesia menjuari AFC eAsian Cup 2023 Qatar menjadi inspirasi bagi atlet esports lain.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Panjang Timnas eFootball Indonesia Jadi Juara AFC eAsian Cup 2023

6 Februari 2024

Perjalanan Panjang Timnas eFootball Indonesia Jadi Juara AFC eAsian Cup 2023

Timnas eFootball Indonesia harus melakukan perjalanan panjang untuk bisa jadi juara AFC eAsian Cup 2023. Dominan sejak penyisihan grup.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Lawan Vietnam di Laga Perdana Grup D AFC eAsian Cup 2023

31 Januari 2024

Timnas Indonesia Lawan Vietnam di Laga Perdana Grup D AFC eAsian Cup 2023

Sehari setelah menghadapi Vietnam, timnas Indonesia akan menghadapi Jepang.

Baca Selengkapnya

Jelang AFC eAsian Cup Qatar 2023, Timnas Indonesia Jalani Pemusatan Latihan

27 Januari 2024

Jelang AFC eAsian Cup Qatar 2023, Timnas Indonesia Jalani Pemusatan Latihan

Timnas Indonesia diperkuat oleh tiga pemain untuk turnamen esports AFC eAsian Cup Qatar 2023.

Baca Selengkapnya

Wakil Indonesia, Onic Esports, Jadi Runner-up Kejuaraan Dunia MLBB

18 Desember 2023

Wakil Indonesia, Onic Esports, Jadi Runner-up Kejuaraan Dunia MLBB

Wakil Indonesia dalam kejuaraan dunia Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) M5 World Championship, Onic Esports, harus puas dengan runner-up.

Baca Selengkapnya

Game Mobile Terbaik di Esports Awards 2023, Ini Seputar Mobile Legends

8 Desember 2023

Game Mobile Terbaik di Esports Awards 2023, Ini Seputar Mobile Legends

Mobile Legends, Bang-bang (MLBB), meraih prestasi sebagai game mobile e-sports terbaik (Best Esports Mobile Game of The Year) di Esports Awards 2023.

Baca Selengkapnya