Audisi Bulu Tangkis Djarum Distop, Susy Minta Peran Pemerintah

Minggu, 8 September 2019 09:49 WIB

Susy Susanti. (badmintonindonesia.org)

TEMPO.CO, Jakarta- Legenda bulutangkis Indonesia, Susy Susanti, menyayangkan penghentian Audisi Bulu Tangkis pada 2020, yang setiap tahun rutin digelar oleh Djarum Foundation. Menurut peraih medlai emas Olimpiade Barcelona 1992 ini, Djarum Foundation melalui Persatuan Bukutangkis Djarum (PB Djarum) merupakan salah satu penyumbang atlet berkualitas bagi Pelatnas Cipayung dengan pembinaan yang berkesinambungan.

"Kita tahu bulu tangkis ini adalah olahraga prestasi Indonesia. Olahraga yang menjadi andalan Indonesia. Tanpa pembinaan, tanpa dukungan dari klub yang mempunyai perhatian terhadap bulu tangkis tidak mungkin PB PBSI (Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) atau mungkin timnas mendapatkan bibit unggul," ujar Susy Susanti dalam konfrensi pers di Hotel Aston, Purwokerto, Sabtu, 7 September 2019.

Sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, kata Susy Susanti, dirinya mendapatkan mandat dari Komite Olimpiade Indoensia (KOI) untuk menyiapkan atlet bulu tangkis yang kelahiran 2004 dalam ajang Youth Olimpic.

Menurut dia, pencarian atlet itu bakal dilakukan hingga dua tahun mendatang. "Bagaimana kita bisa mencari bibit itu dan tidak semua klub mampu untuk memberikan beasiswa kepada atlet potensial. Saya rasa ini sangat disayangkan sekali (dihentikannya audisi bulu tangkis Djarum Foundation)," kata dia.

Djarum Foundation menyatakan akan menghentikan Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis. Direktur Program Bakti Olahraga Djarum Foundation, Yoppy Rosimin, mengatakan audisi bulu tangkis tahun 2019 menjadi yang terakhir kalinya digelar.

Advertising
Advertising

Menurut Yoppy, dihentikannya Audisi Badminton Djarum karena atas permintaan pihak terkait. Ia tak menjelaskan secara detail ihwal pihak terkait tersebut. "Pada audisi kali ini kami menurunkan semua brand PB Djarum. Karena, dari pihak PB Djarum sadar untuk mereduksi polemik itu, kami menurunkannya," kata dia, Sabtu, 7 September 2019.

Susy Susanti mengatakan telah menyampaikan keberatannya kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga perihal dipermasalahkannya logo Djarum dalam audisi bulu tangkis. Menurut dia, PB Djarum telah banyak berkontribusi bagi pembinaan dan menyumbangkan atlet bagi tim nasional bulutangkis. "Untuk perkembaggan bulu tangkis sendiri, siapa yang akan membiayainya siapa yang membina?" ungkap dia.

Ia pun mengatakan pemerintahan bisa memberikan perhatian kepada pembinaan bulu tangkis. Selama ini pemerintah hanya memberikan kontribusi menjelang adanya kejuaraan internasional. "Pada saat ada SEA Games, Asian Games atau Olimpiade. itu pun hanya beberapa bulan," kata Susy.

Menurut dia, pembinaan itu harus dilakukan sejak usia dini. Ia mengatakan keberadaan audisi umum bulutangkis Djarum Foundation sebagai salah satu alternatif pencarian bibit unggul atlet ke pelatnas. "Jadi snagat disayangkan sekali kalau memang tahun depan akan dihentikan," kata dia.

Sebelumnya, Komisi Perlindungan Anak Indonesia sempat memanggil Djarum Foundation ihwal Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis 2019. KPAI menegur penyelenggara karena dinilai telah mengeksploitasi anak. Unsur eksploitasi tersebut ditandai dengan pemasangan logo Djarum selaku perusahaan rokok di kaos peserta. Hal ini menjadi alasan Djarum Foundation menghentikan audisi umum bulu tangkis pada tahun 2020.

IRSYAN HASYIM

Berita terkait

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

41 detik lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

26 menit lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

1 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

1 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

2 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

3 jam lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

4 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

7 jam lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

Ester Nurumi Tri Wardoyo dikalahkan He Bing Jao lewat pertarungan sengit tiga game saat duel Indonesia melawan Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

7 jam lalu

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Tunggal bulu tangkis putri Indonesia harus puas menjadi runner-up Piala Uber 2024 setelah kalah 0-3 dari Cina.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

9 jam lalu

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

Simak susunan pemain untuk laga final Piala Thomas 2024 antara Cina vs Indonesia yang akan digelar hari ini, Migggu, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya