Ingin Kembalikan Citra, PSJS Gandeng ANTV

Reporter

Tempo.co

Editor

Ariandono

Kamis, 17 Oktober 2019 23:46 WIB

Walikota Jakarta Selatan, Marullah Matali (tengah), ingin mengembalikan citra PSJS dengan menggandent ANTV. (dok. ANTV)

TEMPO.CO, Jakarta - Anak Selatan, Dukung PSJS. Inilah kalimat yang diucapkan Walikota Jakarta Selatan, Marullah Matali saat bertemu kantornya. Cita-cita mulia Marullah sangat besar, mengembalikan pamor PSJS menjadi kebanggaan Anak Selatan di Ibukota.

PSJS atau Persatuan Sepakbola Jakarta Selatan adalah tim sepak bola kebanggaan masyarakat Jakarta Selatan. Saat ini PSJS berkompetisi di Liga 3 PSSI. Tahun 2019, PSJS lolos putaran pertama Liga 3 Provinsi DKI Jakarta, sayang tersisih di putaran kedua atau babak delapan besar.

Sejak berdiri, prestasi PSJS memang pasang surut. Pernah melaju sampai divisi utama tahun 2013.

Target yang diusung Marullah tidak muluk-muluk, bertahap tapi pasti. Saat ini Marullah dan timnya berusaha membangun brand awareness kepada masyarakat keberadaan PSJS di Selatan.

Sejak akhir tahun 2019, PSJS sudah harus mulai eksis meskipun itu dimulai dari tahapan kecil. Kemudian barulah 2020 merupakan tahun 'Peduli PSJS' dan 2021 Tahun Pentas PSJS hingga 2022 menuju Tahun Prestasi PSJS.

Advertising
Advertising

"Pertama saya bangga sepak bola, kedua saya bangga dengan Jakarta Selatan. Lalu saya melihat kalau Jakarta Selatan punya klub sepak bola, maka kebanggaan terhadap Jakarta Selatan akan bertambah," ujar Marullah, Kamis, 17 Oktober 2019.

"Tahun ini kita memulai re-branding lagi sepak bola Jakarta Selatan dan tahun depan bisa jadi tahun kepedulian, hingga akhirnya 2-3 tahun ke depan menjadi tahun prestasi untuk PSJS," kata Marullah.

Hal senada juga diungkapkan Ketua Umum PSJS, Tri Joko Susilo yang sudah menata kompetisi PSJS sejak usia dini mulai dari Usia 9 tahun, U-11, U-13, U-15, U-17 sampai Tim PSJS.

"Harapannya, kami terus mengembangkan sepakbola usia dini dan diharapkan bisa melahirkan pemain hebat untuk mengangkat nama besar PSJS. Kami tahu ini butuh waktu yang tidak sebentar, tapi kami relawan sepakbola memang sudah menyiapkan waktu dan tenaga untuk sepak bola Jakarta Selatan," ungkap Joko yang juga didampingi Arkhi (Sekum PSJS), Hendri Goew (Waketum PSJS), Febry Turnip (Direktur Hukum PSJS) dan Nugroho Supomo (Direktur Marketing PSJS).

Joko berharap untuk kembali mempopulerkan PSJS bisa mendapat dukungan dari ANTV.

"PSJS ini punya perangkat yang komplet, mulai dari sumber daya manusia, fasilitas sampai dukungan dari Walikota. Kalau semua bersatu dengan visi yang sama, maka pamor PSJS bisa naik dan menjadi kebanggaan anak Selatan," jelas Monica Desideria General Manager Marketing and Communication ANTV bersama Yusuf Ibrahim (Wakil Pemimpin Redaksi ANTV)

Berita terkait

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

15 hari lalu

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

Taman Margasatwa Ragunan yang dipadati pengunjung pada libur Lebaran 2024 punya beberapa fakta menarik.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

18 hari lalu

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.

Baca Selengkapnya

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

24 hari lalu

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

Apartemen yang akan dilelang Kejagung yakni 2 unit Apartemen Raffles dan dua unit Apartemen District 8 Tower Infinity.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tempat Bukber di Jaksel yang Enak dan Nyaman

29 hari lalu

10 Rekomendasi Tempat Bukber di Jaksel yang Enak dan Nyaman

Khusus anak Jaksel, berikut ini rekomendasi tempat bukber di Jaksel yang enak dan nyaman. Bisa ajak keluarga dan teman.

Baca Selengkapnya

Kementan Pastikan Stok Telur dan Daging Ayam Aman di Pasar Jakarta Selatan

42 hari lalu

Kementan Pastikan Stok Telur dan Daging Ayam Aman di Pasar Jakarta Selatan

Kementerian Pertanian terus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak melakukan pemantauan ketersediaan pangan termasuk daging dan telur.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Rumah Dinas Menteri di IKN yang Dikritik Menko Luhut Binsar Pandjaitan

45 hari lalu

Fakta-fakta Rumah Dinas Menteri di IKN yang Dikritik Menko Luhut Binsar Pandjaitan

Basuki mengatakan ukuran rumah dinas menteri di IKN yang lebih kecil dibandingkan di Widya Chandra diprotes Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Selengkapnya

Begini Proses Pencarian Dua Anak yang Hanyut di Kali Mampang

56 hari lalu

Begini Proses Pencarian Dua Anak yang Hanyut di Kali Mampang

Tim SAR gabungan mencari dua anak yang hanyut di Kali Mampang. Proses pencarian dilakukan hingga 1 km dari lokasi mereka hanyut.

Baca Selengkapnya

Kesaksian Gaza, 2 dari 7 Bocah Mandi di Kali Mampang saat Hujan Terseret Arus

57 hari lalu

Kesaksian Gaza, 2 dari 7 Bocah Mandi di Kali Mampang saat Hujan Terseret Arus

Berdasarkan cerita Gaza, 2 anak, Fais (15) dan April (14), terseret arus saat tengah bermain hujan dan mandi di Kali Mampang pada Sabtu siang.

Baca Selengkapnya

Jakarta Selatan Targetkan Miliki Empat Pengolahan Sampah 3R Tahun Ini

17 Februari 2024

Jakarta Selatan Targetkan Miliki Empat Pengolahan Sampah 3R Tahun Ini

Jakarta Selatan menargetkan memiliki tempat pengolahan sampah yang memakai konsep reduce, reuse, recycle atau 3R tahun ini.

Baca Selengkapnya

Buronan Kasus Penipuan Muncul di TPS, Ditangkap Kejari Tangsel Usai Mencoblos

15 Februari 2024

Buronan Kasus Penipuan Muncul di TPS, Ditangkap Kejari Tangsel Usai Mencoblos

Roland Yahya menjadi buronan sejak 2021. Pelariannya terhenti usai ikut mencoblos pemilu 2024

Baca Selengkapnya