Tinju Dunia: 5 Pertarungan Trilogi Terhebat Sebelum Fury - Wilder

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 9 Maret 2020 15:13 WIB

Tuson Fury saat melawan Deontay Wilder dalam perebutan gelar juara tinju dunia kelas berat di Las Vegas, 23 Februari 2020. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta – Tyson Fury akan menghadapi Deontay Wilder untuk ketiga kalinya bulan Juli mendatang di MGM Grand Arena. Pertandingan trilogi ini akan menjadi bagian dari sejarah persaingan sengit dua petinju di ring tinju dunia kelas berat.

Keduanya bertemu pertama kali pada 2018. Kala itu, Wilder dua kali menjatuhkan Fury, tapi duel 12 ronde itu berakhir imbang. Pada pertemuan kedua, 22 Februari lalu, giliran Fury yang dua kali menjatuhkan lawannya. Ia pun merebut gelar juara WBC setelah menang TKO di ronde ketujuh.

Duel ketiga mereka disambut dengan beragam reaksi. Ada yang antusias, tapi banyak yang tak terlalu mengharapkannya dan lebih ingin menantikan duel penyatuan gelar antara Fury dan Anthony Joshua.

Seperti apa suasana pertarungan trilogi di ring tinju dunia sebelumnya? Inilah ulasannya, diurutkan sesuai menariknya trilogi tersebut:

1. Muhammad Ali vs Joe Frazier

Trilogi kelas berat ini dianggap sebagai ikon karena menampilkan perkelahian antara juara WBC dan WBA. Ali akhirnya kembali ke ring setelah empat tahun mendapat pengasingan lantaran menolak wajib militer pada 1967.

Muhammad Ali memukul wajah lawannya Joe Frazier pada pertandingan tinju kelas berat di Manila, Filipina, 1 Oktober 1975. AP/Mitsunori Chigita, File

Dilakukan pada tahun 1971, pertarungan ini juga dikenal dengan sebutan Fight of the Century, karena pertama kalinya dua petinju yang tak terkalahkan saling bertarung demi gelar kelas berat. Frazier menang dalam pertarungan pertama ini, namun dua pertarungan berikutnya tahun 1974 dan 1975 dimenangkan oleh Ali.

Advertising
Advertising

2. Erik Morales vs Marco Antonio Barrera

Dalam salah satu pertandingan paling terkenal sepanjang masa, duo Meksiko Morales dan Barrera melakukan pertarungan yang epik di atas ring.

Mereka pertama kali bertarung pada tahun 2000, keduanya berakhir babak belur. Morales berhasil menang dengan keputusan poin yang kontroversial (113-114, 114-113 dan 115-112).

Dua tahun kemudian keduanya kembali bertemu di atas ring, dan kali ini ketiga wasit sepakat untuk memberikan suara bulat untuk kemenangan Barerra. Kemenangan Barerra adalah kekalahan pertama bagi Morales d ajang tinju profesional.

Pertarungan ketiga dan terakhir dianggap sebagai yang terbaik. Saat itu Barrera keluar sebagai pemenang pada poin pertarungan nonstop dengan hasil imbang (114-114). Hasilnya, Baby Faced Assasin itu dinobatkan sebagai juara WBC yang baru.

3. Arturo Gatti vs Micky Ward

Penggemar dari Gatti dan Ward menyaksikan pertarungan epik yang pernah ada dalam dunuia tinju. Dalam pertempuran, keduanya saling pukul dari bel pertama hingga ronde sembilan.

Dalam duel kedua, keduanya tampak mengulur waktu. Ward jatuh di ronde ketiga dan akhirnya kalah angka. Pada pertarungan ketiga, Gatti mengalami patah tangan di ronde ketiga tapi terus bertarung. Ia sempat menjatuhkan lawan di ronde ketujuh, tapi akhirnya dinyatakan kalah angka.

4. Manny Pacquiao vs Erik Morales

Pada 2005, ikon Filipina, Pacquiao, bertemu dengan bintang Meksiko, Morales. Morales berhasil mengalahkan Pacquiao dengan kemenangan angka (115-113, 115-113, 115-113) dalam 12 ronde. Tetapi setahun kemudian Pacquiao bangkit kembali untuk mengalahkan petarung Meksiko itu dengan kemenangan angka (87-84, 86-85, 87-84). Duel kali ini dilakukan 10 ronde.

Hasil yang mencengangkan juga terjadi pada pertandingan berikutnya 10 bulan kemudian. Pacquiao kembali memenangkan pertarungan di ronde ke-3 dan mendorong dirinya menjadi superstar global.

5. Evander Holyfield vs Riddick Bowe

Dalam salah satu persaingan kelas berat terbaik di era modern. Holyfield telah merebut gelar-gelar juara dari Mike Tyson dan James ‘Buster’ Douglas. Namun, ia kalah oleh Bowe pada pertarungan pertama mereka di tahun 1992.

Evander Holyfield. AP/The Register-Herald/Rick Barbero

Holyfield membalas pada pertemuan kedua setahun berikutnya. Ia menang angka setelah bertarung 12 ronde (113-115, 114-114, dan 114-115). Namun Bowe kembali memenangkan pertarungan ketiga tahun 1995 dalam delapan ronde dengan skor (65-66).

THE SUN | LIFE TiME | EYE ON THE RING | THE FIGHT CITY | BR | BOXREC | NURUL FARA

Berita terkait

Muhammad Ali Tolak Wajib Militer untuk Perang Vietnam, Gelar Tinju Dunianya Dicopot

13 jam lalu

Muhammad Ali Tolak Wajib Militer untuk Perang Vietnam, Gelar Tinju Dunianya Dicopot

Keputusan petinju Muhammad Ali tolak wajib militer berbuntut panjang. Pada 29 April 1967, gelar tinju kelas berat dunia dan lisensi tinjunya dicopot.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

16 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

21 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

22 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

24 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

27 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Serial Biopik Ellyas Pical Akan Diluncurkan, Ini Profil Petinju Yang Berjuluk The Exocet Asal Saparua

47 hari lalu

Serial Biopik Ellyas Pical Akan Diluncurkan, Ini Profil Petinju Yang Berjuluk The Exocet Asal Saparua

Perjalanan hidup dan prestasi Ellyas Pical diangkat ke serial berjudul Ellyas Pical. Ini profil petinju berjuluk The Exocet asal Saparua Maluku.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

52 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

52 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

53 hari lalu

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya