Yakin Ada Jaminan Keselamatan, Andy Murray Siap Tampil di US Open

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 23 Juni 2020 06:29 WIB

Andy Murray. AP/Petr David Josek

TEMPO.CO, Jakarta - Andy Murray berencana tampil di turnamen Grand Slam, khususnya US Open dan French Open, pada akhir tahun ini.

Juara Grand Slam sebanyak tiga kali itu telah absen bermain sejak November 2019 karena mengalami cedera pinggang, namun ia akan kembali bermain pada turnamen antar sesama petenis Britania yang dihelat kakak kandungnya Jamie Murray.

Murray akan menghadapi Liam Brody di National Centre di Roehampton pada Selasa.

Pertarungan antara sesama petenis Britania memberi kesempatan kepada Murray untuk memainkan pertandingan kompetitif, menjelang ATP Tour yang rencananya dilanjutkan pada Agustus sebelum dua turnamen Grand Slam dipertandingkan.

US Open akan berlangsung tanpa kehadiran penonton dimulai pada 31 Agustus, sedangkan French Open rencananya dimulai pada 27 Agustus.

Sejumlah petenis papan atas, termasuk Novak Djokovic dan Rafael Nadal, masih ragu apakah mereka akan melintasi Samudra Atlantik untuk bermain di US Open.

Meski demikian Murray senang dapat kembali ke New York untuk memainkan Grand Slam pertamanya sejak Australian Open 2019, bahkan meski hal itu membatasi jumlah anggota tim yang dapat ikut bepergian bersama dirinya.

"Bermain di Grand Slam akan selalu menjadi prioritas saya," kata petenis Skotlandia itu seperti dikutip AFP. "Jadwalnya agak sulit dan saya memahami alasan mengapa demikian."

"Saya tidak memikirkan situasinya, sebab pasti terdapat jaminan keselamatan."

"Jika saya diberitahu bahwa saya dapat membawa satu orang bersama saya, misalnya, Anda dapat melakukannya. Saya mungkin akan pergi dengan seorang fisioterapis dan kepelatihan dapat dilakukan dari jauh," tambahnya.

Petenis 33 tahun itu melakukan operasi pada pinggangnya pada 2019, sebelum ia absen lama.

Murray berencana kembali bermain pada Maret sebelum pandemi COVID-19 membuat semua kompetisi tenis ditangguhkan.

"Pinggang saya telah terasa lebih baik mungkin selama tiga atau empat pekan belakangan," tutur Murray.

"Saat ini, saya merasa sedikit lebih percaya diri karena saya telah lebih banyak berlatih. Pada Maret, saya hanya berlatih empat atau lima kali sepekan karena saya memiliki masalah," kata dia.

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

4 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

5 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

6 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

9 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

13 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

13 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

19 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

20 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

23 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya

Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

24 hari lalu

Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

Indofarma ambruk karena salah perhitungan kapan pandemi COvid-19 berakhir, sehingga banyak obat sakit akibat virus corona tak terjual

Baca Selengkapnya