Fakta-fakta Menarik Iga Swiatek, Juara Turnamen Grand Slam French Open 2020

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 10 Oktober 2020 22:04 WIB

Petenis Polandia, Iga Swiatek, mengangkat trofi French Open 2020. REUTERS/Charles Platiau

TEMPO.CO, Jakarta - Petenis remaja asal Polandia, Iga Swiatek, berhasil menjuarai turnamen tenis grand slam French Open 2020. Dalam pertandingan final di Paris, Prancis, Sabtu malam, 10 Oktober 2020, ia berhasil mengalahkan unggulan empat asal Amerika, Sofia Kenin, dengan skor 6-4 6-1.

Inilah data dan fakta menarik soal Iga Swiatek:

Data Diri
Umur: 19
Asal: Polandia
Peringkat WTA: 54 (Peringkat tertinggi: 48)
Gelar juara Grand Slam: 1 (French Open 2020)

Jalan menuju final:
Babak pertama: 15-Marketa Vondrousova (Republik Cek) 6-1 6-2
Babak kedua: Hsieh Su-wei (Taiwan) 6-1 6-4
Babak ketiga: Eugenie Bouchard (Kanada) 6-3 6-2
Babak keempat: 1-Simona Halep (Rumania) 6-1 6-2
Perempat final: Martina Trevisan (Italia) 6-3 6-1
Semi-final: Nadia Podoroska (Argentina) 6-2 6-1.

Fakta Diri dan Masa Junior

Advertising
Advertising

• Lahir di Warsawa. Ayahnya, Tomasz, adalah mantan pendayung Olimpiade, yang berkompetisi di Olimpiade Musim Panas 1988 di Seoul.

• Ia mulai bermain tenis karena meniru kakak perempuannya, Agata, yang berkompetisi sebentar di sirkuit junior.

• Swiatek membantu Polandia mengangkat gelar Piala Fed Junior pada tahun 2016. Ia kemudian memenangi gelar juara Wimbledon Junior pada tahun 2018, tahun yang sama ia mendapatkan medali emas bersama Kaja Juvan di nomor ganda di Olimpiade Remaja.

Karier Profesional

• Dia memulai karier profesionalnya di Sirkuit ITF pada tahun 2016 dan memenangkan semua tujuh final tunggal yang dia ikuti selama dua tahun berikutnya.

• Membuat tampilan babak undian utama Grand Slam pertamanya di Australia Terbuka 2019. Ia mengalahkan Ana Bogdan lalu kalah dari Camila Giorgi.

• Pada akhir tahun 2019 itu, ia mencapai final WTA pertamanya di Ladies Open di Lugano. Meski kalah dari Polona Hercog, dia masuk peringkat 100 besar dunia untuk pertama kalinya.

• Melaju ke babak keempat Prancis Terbuka 2019 hanya dalam turnamen besar keduanya, kalah dari juara bertahan Simona Halep.

• Mengalahkan Sofia Kenin pada hari Sabtu untuk menjadi juara Prancis Terbuka wanita termuda sejak Monica Seles pada tahun 1992.

REUTERS

Berita terkait

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

9 hari lalu

Tampil Lagi setelah Cedera, Rafael Nadal Kandas di Babak Kedua Barcelona Open 2024

Rafael Nadal menelan kekalahan pertamanya setelah kembali bermain tenis akibat cedera. Ia taklukdari Alex de Minaur pada babak kedua Barcelona Open.

Baca Selengkapnya

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

11 hari lalu

Tampil Kembali di Barcelona Open, Rafael Nadal Ingin Nikmati Setiap Momen

Bintang tenis asal Spanyol, Rafael Nadal, mengatakan bahwa dapat kembali beraksi di Barcelona Open seperti mendapat hadiah.

Baca Selengkapnya

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

19 hari lalu

Petenis Danielle Collins Juarai Charleston Open, Raih Gelar Kedua Berturut-turut

Petenis Amerika Danielle Collins memenangi pertandingan ke-13 berturut-turut dan gelar kedua berturut-turut dengan menjuarai Charleston Open.

Baca Selengkapnya

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

25 hari lalu

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

26 hari lalu

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

26 hari lalu

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

27 hari lalu

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.

Baca Selengkapnya

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

30 hari lalu

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

31 hari lalu

Aldila Sutjiadi Kandas di Babak Kedua Tenis Miami Open 2024, Berharap Lebih Baik di Charleston Open

Aldila Sutjiadi membidik hasil lebih baik pada turnamen WTA 500 Charleston Open, setelah langkahnya di Miami Open 2024 terhenti di babak kedua.

Baca Selengkapnya

Carlos Alcaraz dan Iga Swiatek Berhasil Menjuarai Turnamen Tenis Indian Wells Masters 2024

40 hari lalu

Carlos Alcaraz dan Iga Swiatek Berhasil Menjuarai Turnamen Tenis Indian Wells Masters 2024

Carlos Alcaraz dan Iga Swiatek berhasil menjuarai turnamen tenis Indian Wells Masters 2024.

Baca Selengkapnya