Indonesia Kuasai Final Bulgaria Terbuka  

Reporter

Editor

Sabtu, 11 Oktober 2008 23:13 WIB

TEMPO Interaktif, Sofia: Indonesia mendominasi partai final turnamen Bulgaria Terbuka, setelah berjaya meloloskan wakilnya pada empat dari lima nomor yang dipertandingkan.

Hasil menggembirakan kembali dipamerkan pemain tunggal putri Indonesia yang mampu mengulang keberhasilan menembus final pada turnamen di Eropa setingkat grand prix berhadiah US$ 50 ribu (sekitar (Rp 475 juta), setelah pekan silam Maria Febe Kusumastuti menjuarai Bitburger Terbuka (Jerman).

Kali ini giliran Rosaria Yusfin Pungkasari yang berhasil menapak hingga laga puncak. Ia meluncur ke final tanpa harus memeras keringat setelah lawannya dari Bulgaria, Gabriela Banova, mengundurkan diri lantaran cedera.

Kendati dianggap sebagai turnamen kelas tiga, namun keberhasilan Rosaria bagaimana pun menjadi pelipur lara setelah kegagalan para pebulutangkis Pelatnas Cipayung di kejuaraan super series beberapa waktu silam.

Dengan demikian, pada final yang akan dimainkan di Sofia Hall, Sofia, itu Rosaria yang tak diunggulkan akan menantang unggulan kedua Petya Nedelcheva dari Bulgaria yang di semifinal mengalahkan finalis Bitburger Terbuka, Aditi Mutatkar dari India, 12-21, 21-19, 21-10.

Advertising
Advertising

Peluang menambah gelar juga masih terbuka setelah ganda putri Shendy Puspa Irawati/Meliana Jauhari tanpa mendapat perlawanan berarti menumbangkan ganda Jepang Yuka Hayashi/Yukina Imura, 21-10, 21-12.

Ada pun Fran Kurniawan/Shendy Puspita Irawati juga sukses meluncur ke laga puncak setelah menumbangkan duta Inggris, Chris Adcock/Gabrielle White, dalam pertarungan menguras tenaga selama 51 menit sebelum menang, 17-21, 21-16, 21-19.

Kesempatan memboyong gelar ganda putra diemban Fran Kurniawan/Rendra Wijaya yang di semifinal menundukkan wakil India, Rupesh Kumar/Sanave Thomas, 21-17, 22-20.

Harapan Indonesia untuk merebut gelar bergengsi di tunggal putra, kandas setelah Andre KurniawanTedjono harus mengakui keunggulan pebulutangkis Taiwan, Yu Hsien Hsieh, dalam dua set langsung, 17-21, 13-21.

Seluruh pemain Indonesia yang tampil di turnamen ini merupakan pebulutangkis yang berasal dari klub PB Djarum.

Bobby Chandra

Berita terkait

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

9 jam lalu

Duel Indonesia vs Thailand di Piala Thomas 2024, Aryono Miranat Minta Ganda Putra Waspada

Aryono Miranat, mengingatkan pentingnya untuk mengantisipasi performa pasangan Thailand pada laga kedua kualifikasi Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

11 jam lalu

Ricky Soebagdja Minta Tim Bulu Tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Tak Lengah Hadapi Laga Kedua

Ricky Soebagdja mengingatkan para pemain tidak lengah pada laga Piala Thomas dan Piala Uber 2024. Tim putra hadapi Thailand, tim putri hadapi Uganda.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

17 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar Alfian Ingin Tim Bulu Tangkis Indonesia Lebih Kompak dan Saling Percaya

Fajar Alfian memiliki tekad untuk bisa mengantarkan Indonesia menjadi juara Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

17 jam lalu

Klasemen Piala Thomas dan Piala Uber 2024: Tim Putra Indonesia di Puncak Usai Kalahkan Inggris 5-0

Tim bulu tangkis Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Thomas dan Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

1 hari lalu

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin bagi tim bulu tangkis Indonesia setelah mengalahkan Nadeem Dalvi saat menghadapi Inggris di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

Fajar / Rian yang bermain di partai kedua, juga menggandakan keunggulan Indonesia atas Inggris di laga Grup C Piala Thomas 2024, Sabtu, 27 April.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

Setelah mengalahkan Hong Kong, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Uganda di laga kedua Grup C Piala Uber 2024, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

1 hari lalu

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

Lanny / Ribka turun di partai kedua sebagai ganda pertama saat Indoneisa vs Hong Kong di Grup C Piala Uber 2024 pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya