Kata Klopp Setelah Liverpool Tutup 2020 dengan Puncaki Klasemen Liga Inggris

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 31 Desember 2020 13:43 WIB

Pelatih Livepool Juergen Klopp. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool menutup tahun 2020 dengan finis di posisi puncak klasemen Liga Inggris. Tetapi tim asuhan Jurgen Klopp ini perlu menemukan kembali menemukan ketajaman mereka dengan cepat jika ingin mempertahankan gelar.

Untuk kedua kalinya dalam empat hari Liverpool memiliki kesempatan untuk memperpanjang keunggulan mereka menjadi lima poin tetapi melepaskan kesempatan saat bermain imbang 0-0 di Newcastle United, Rabu.

Pada Minggu, Liverpool kebobolan gol penyeimbang di akhir pertandingan untuk bermain sama kuat 1-1 di kandang melawan West Bromwich Albion. Awal bulan ini mereka juga ditahan imbang oleh Fulham.

Dengan Brighton & Hove Albion yang juga tidak memberi kemenangan kepada sang juara bertahan, pasukan Klopp kini telah kehilangan delapan poin melawan tim-tim yang berada di enam terbawah dalam klasemen.

Catatan tersebut tentu bukan prestasi yang diharapkan dari tim Liverpool yang musim lalu tampil luar biasa.

Melawan Newcastle, mereka menikmati 73% penguasaan bola tetapi trio maut Mohamed Salah, Sadio Mane dan Roberto Firmino tidak terlalu lahap di depan gawang. Tiga peluang hilang, dan operan terakhir Liverpool sering kurang presisi.

Dengan segala kekurangannya itu, Liverpool mengakhiri tahun yang belum pernah terjadi sebelumnya dengan keunggulan tiga poin dari Manchester United yang memiliki satu pertandingan di tangan.

Posisi ini mungkin tetap memuaskan Klopp setelah kehilangan bek tengah utama Virgil van Dijk dan Joe Gomez karena cedera.

Persaingan Liga Inggris di tengah pandemi COVID-19 memang ketat dan sulit diduga. Bahkan, sebelum bola ditendang, Klopp sudah tahu bahwa Liverpool akan berusaha lebih keras untuk mempertahankan gelar mereka dibandingkan musim lalu ketika mereka tiba di singgasana juara dengan keunggulan 18 poin dari pesaing terdekatnya.

Dan dalam upaya mempertahankan gelar di musim pandemi yang penuh dengan hasil pertandingan yang unik, fakta bahwa pasukan Klopp hanya menderita satu kekalahan dalam 16 pertandingan. Ini menegaskan tentang ketangguhan mental dalam skuad The Reds.

"Hal terakhir yang saya pikirkan adalah posisi kami di klasemen saat ini. Ini bagus tapi itu belum berarti apa-apa," kata Klopp tentang capaiannya seperti dikutip Reuters.

Seusai bermain kaca mata dengan Newcastle United, Jurgen Klopp mengakui begitu ketatnya Liga Premier musim ini.

"Kami imbang malam ini dan kami masih berada di puncak klasemen jadi itu menunjukkan betapa sulitnya musim ini bagi semua orang," kata pelatih asal Jerman ini.

"Kami harus terus maju, pertandingan berikutnya, Southampton, Aston Villa, Man United dan itu bagus kami tahu tentang tanggung jawab kami. Kami tidak mendapatkan hasil yang kami inginkan tetapi itu bukan hal terburuk di dunia, ada hal-hal buruk yang terjadi."

Selanjutnya: Jadwal dan Klasemen Liga Inggris
<!--more-->
Liga Inggris
(Pekan ke-17, live Mola TV)

Sabtu, 02 Januari 2021
00:30 Everton vs West Ham s
03:00 Manchester united vs Aston Villa
19:30 Tottenham vs Leeds United
22:00 Crystal Palace vs Sheffield United (live NET TV).

Ahad, 03 Januari 2021
00:30 Brighton vs Wolves
03:00 West Brom vs Arsenal
19:00 Burnley vs Fulham
21:15 Newcastle vs Leicester City
23:30 Chelsea vs Manchester City.

Selasa, 05 Januari 2020
03:00 Southampton vs Liverpool.

Klasemen Liga Inggris

No Tim Main Gol Poin
1Liverpool161733
2Man United15830
3Leicester City16929
4Everton15729
5Aston Villa141426
6Chelsea161326
7Tottenham 151126
8Man City14926
9Southampton16626
10West Ham 16223
11Leeds United16023
12Wolves16-621
13Arsenal16-320
14Newcastle 15-719
15Crystal Palace16-919
16Burnley15-1116
17Brighton 16-713
18Fulham15-1011
19West Brom16-248
20Sheffield United16-192

Advertising
Advertising

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

48 menit lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

11 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

18 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

21 jam lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya