Jadwal MotoGP 2021: PPKM Hambat Proses Homologasi Sirkuit Mandalika

Senin, 8 Februari 2021 14:10 WIB

Foto udara bentuk salah satu tikungan lintasan sirkuit saat pengerjaan lapisan atas badan jalan Mandalika MotoGP Street Circuit, di The Mandalika, Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Ahad, 20 Desember 2020. Saat ini konstruksi Jalan Kawasan Khusus (JKK) yang dapat berfungsi sebagai sirkuit jalanan MotoGP ditargetkan rampung pada Juni 2021. ANTARA /Ahmad Subaidi

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sadikin Aksa mengatakan pihaknya masih terus berkomunikasi dengan Federasi Balap Motor Internasional (FIM) perihal proses homologasi Sirkuit Mandalika. Menurut Sadikin, proses homologasi itu akan menjadi penentu utama kesiapan Sirkuit Mandalika untuk menggelar MotoGP musim 2021. "Semua tim dari FIM tertunda karena Covid-19," ujar Sadikin saat dihubungi Tempo, Senin, 8 Februari 2020.

Sadikin menyebutkan Tim FIM sempat menjadwalkan kunjung ke Sirkuit Mandalika pada Januari lalu. Namun, rencana itu batal setelah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKMM) di Kawasan Jawa-Bali untuk menurunkan tingkat penyebaran virus SARS Cov-2 di Indonesia. "Orang asing nggak boleh masuk ke Indonesia," kata dia menjelaskan alasan tertundanya proses homologasi Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Menurut dia, proses homologasi yang merupakan tahapan verifikasi kesiapan Indonesia menggelar MotoGP masih terus berjalan. "Proses sudah jalan, paper work udah di FIM," ujar Sadikin Aksa.

Sebelumnya, Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna, pemegang hak komersial MotoGP, menjelaskan posisi Sirkuit Mandalika yang saat ini masih menjadi sirkuit cadangan di kalender provisional MotoGP 2021. Sirkuit Mandalika berada di dalam daftar cadangan bersama Sirkuit Algarve di Portugal dan Sirkuit Igora di Rusia.

Advertising
Advertising

Baca juga : Lombok Tengah Sempat Banjir, Apa Kabar Pembangunan Sirkuit Mandalika?

Kalender provisional itu kemungkinan besar masih bisa berubah karena situasi pandemi yang tidak menentu. Posisi Mandalika sebagai sirkuit cadangan berarti tanggal penyelenggaraan akan sangat bergantung kepada penyelesaian pembangunan trek dan proses homologasi serta pengujian.

Menurut Ezpeleta, dikutip dari situs MotoGP, "Kami mengakui upaya besar dari banyak pemangku kepentingan dalam proyek ini. Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan kementeriannya atas komitmen mereka membawa International Motorsport ke Indonesia pada 2021."

Ezpeleta juga menghargai upaya Asosiasi Grand Prix Mandalika (MGPA) dalam pengembangan infrastruktur pendukung Grand Prix dan fokus dalam pengerjaan konstruksi Sirkuit Mandalika. Menurut dia, istilah venue atau tanggal cadangan mungkin terdengar baru kepada para fan MotoGP setempat, tetapi posisi itu umum bagi sirkuit yang masih dalam tahap konstruksi.

"Fokusnya harus kepada konstruksi, homologasi dan juga pengujian, khususnya karena ini adalah sirkuit jalanan baru. Terdapat kemungkinan perubahan terjadi terhadap kalender provisional dan segera setelah kami mendapatkan gambaran yang lebih jelas, tentunya tergantung pada konstruksi dan pengujian, kami dapat memulai mendiskusikan kemungkinan tanggal untuk Grand Prix pada 2021."

Meski begitu, Ezpeleta menekankan bahwa Indonesia merupakan pasar yang penting bagi MotoGP. Ia berharap GP Indonesia di Sirkuit Mandalika segera hadir setelah 23 tahun absen di balap motor kelas utama tersebut. "Kami telah bekerja dengan tim di MGPA selama empat tahun terakhir, mereka mendapat kepercayaan kami dan proyek ini telah mendapat dukungan dari Presiden Indonesia yang kami terima pada Maret 2019 di Istana Bogor. Kami senang jika Indonesia bisa kembali sesegera mungkin," kata Carmelo Ezpeleta.

Berita terkait

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

5 jam lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

8 jam lalu

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

YLKI minta Satgas Pasti berantas pinjol ilegal sampai ke akarnya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

12 jam lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

18 jam lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

3 hari lalu

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

4 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

7 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

12 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

12 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

13 hari lalu

Maverick Vinales Menangi Sprint Race MotoGP Amerika 2024: Simak Klasemen Terkini dan Jadwal Hari Ini

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales memenangi sprint race MotoGP Amerika 2024 di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas.

Baca Selengkapnya