All England 2021: Greysia Polii Isi Waktu Luang dengan Olahraga di Lorong Hotel

Reporter

Tempo.co

Selasa, 16 Maret 2021 04:21 WIB

Greysia Polii / Apriyani Rahayu. Doc. BWF.

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet ganda putri Greysia Polii mengisi waktu luang menjelang pertandingan All England 2021 pada 17-21 Maret dengan melakukan olahraga ringan di lorong hotel, Minggu sore, waktu setempat, 14 Maret 2021. Dia dan rombongan tim bulu tangkis Indonesia telah tiba di Birmingham, Inggris, sejak Sabtu, untuk pertandingan turnamen tersebut.

Meski lorong kamar hotel Hotel Crowne Plaza Birmingham City Centre ruangannya terbatas, Greysia bersama pasangannya, Apriyani Rahayu tetap berolahraga untuk menjaga kebugaran tubuh selama 30 menit. Sebelum berlaga di All England, Greysia/Apriyani baru saja menyabet gelar juara Thailand Terbuka, Januari lalu.

Greysia Polii melakukan olahraga ringan ini setelah hasil tes usap PCR pada Sabtu, 13 Maret, keluar hasilnya negatif.

“Tadi kan karena masih jetlag, jadi bangunnya pagi. Tidurnya masih belum benar. Tadi pagi belum ada hasil Swab PCR dan baru siang hari. Setelah ada hasil PCR dan negatif, kami boleh olahraga di sini saja nih. Di lorong hotel. Karena tidak ada kerjaan dan lagi diisolasi juga. Jadi olahraga saja,” tutur Greysia kepada Tim Humas dan Media PP PBSI.

“Tadi olahraga lihat dari Youtube sih untuk menjaga badan saja. Sekitar 30-40 menit kurang lebih,” ujar Greysia.

Baca Juga: Jadwal Bulu Tangkis All England 2021 Tayang Live di TVRI, Simak Selengkapnya

Atlet ganda putri Greysia Polii mengisi waktu luang menjelang pertandingan All England 2021 pada 17-21 Maret dengan melakukan olahraga ringan di lorong hotel, Minggu sore, waktu setempat, 14 Maret 2021.| PBSI

Selain untuk persiapan menghadapi pertandingan, Greysia melakukan olahraga ringan untuk menghangatkan badan karena di sana cuaca dingin.

Advertising
Advertising

“Ini tadi salah satu bagian dari persiapan, yaitu olahraga ringan. Besok juga baru ada latihan di main hall. Jadi lebih ke persiapan fisik dan mental sih yang lebih dipersiapkan untuk menghadapi All England nanti,” ucap Greysia.

“Untuk antisipasi cuaca yang dingin, paling perbanyak olahraga seperti ini, supaya menghangatkan badan juga. Kalau dingin kan jadi lebih males ya, pengennya tidur terus. Supaya ada olahraga sedikit, badan jadi gerak dan bisa lebih luwes di lapangan nanti, tidak kaku-kaku amat, hehe,” kata Greysia.

Greysia/Apriyani akan memulai kiprahnya di All England 2021 dengan menghadapi wakil Jerman Kilasu Ostermeyer/Franziska Volkmann di babak pertama, Rabu, 17 Maret.

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

10 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

11 jam lalu

Fajar / Rian Tak Mau Terlalu Terbebani karena Jadi Tulang Punggung Ganda Putra di Piala Thomas 2024

Fajar / Rian menjadi yang paling senior di ganda putra untuk tim Indonesia yang tampil di Piala Thomas 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

11 jam lalu

Jonatan Christie Menang, Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris di Piala Thomas 2024

Jonatan Christie menyumbang poin bagi tim bulu tangkis Indonesia setelah mengalahkan Nadeem Dalvi saat menghadapi Inggris di Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

13 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Sumbang Poin Pertama di Laga Indonesia vs Inggris

Fajar / Rian yang bermain di partai kedua, juga menggandakan keunggulan Indonesia atas Inggris di laga Grup C Piala Thomas 2024, Sabtu, 27 April.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

14 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Indonesia Sapu Bersih Kemenangan Lawan Hong Kong

Setelah mengalahkan Hong Kong, tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Uganda di laga kedua Grup C Piala Uber 2024, Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

15 jam lalu

Piala Uber 2024: Sumbang Poin Kedua saat Indonesia vs Hong Kong, Lanny / Ribka Ungkap Kunci Kemenangannya

Lanny / Ribka turun di partai kedua sebagai ganda pertama saat Indoneisa vs Hong Kong di Grup C Piala Uber 2024 pada Sabtu, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

16 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Yeng Sum Yee dalam 32 menit untuk memastikan satu poin bagi Indonesia lawan Hong Kong di Grup c Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber Sabtu 27 April: Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Awali Perjuangan

1 hari lalu

Jadwal Piala Thomas dan Piala Uber Sabtu 27 April: Tim Bulu Tangkis Putra dan Putri Indonesia Awali Perjuangan

Tim bulu tangkis putra dan putri Indonesia mengatakan siap untuk bertempur pada laga perdana Piala Thomas dan Piala Uber hari ini.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia Jalani Latihan Perdana, Simak Kondisi Terkini Para Atlet

2 hari lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia Jalani Latihan Perdana, Simak Kondisi Terkini Para Atlet

Tim bulu tangkis Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia menggelar latihan perdana di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium.

Baca Selengkapnya

Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

3 hari lalu

Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024, Ini Fokus Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia resmi menunjuk Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten.

Baca Selengkapnya