Paul Pogba Lebih Baik untuk Prancis Daripada Manchester United, Ini Analisisnya

Kamis, 17 Juni 2021 05:01 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Paul Pogba menjadi pemain terbaik saat timnas Prancis mengalahkan Jerman dengan skor tipis 1-0 pada partai perdana Les Bleus di Euro 2020 pada Rabu dinihari, 16 Juni 2021. Setelah penampilan apik tersebut, banyak pendapat menyebutkan bahwa Pogba mampu tampil lebih baik untuk timnas ketimbang untuk klubnya saat ini, Manchester United.

Bagi Les Bleus, mantan gelandang Juventus itu menjadi kunci lini tengah yang membuat Prancis merebut Piala Dunia 2018. Ia juga menjadi andalan saat Prancis menjadi tim favorit menjuarai Piala Eropa 2020.

Namun, di Manchester United, Pogba harus berjuang untuk mengamankan satu slot lini tengah di tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Dikutip dari Marca, berikut sejumlah faktor yang bisa mempengaruhi perbedaan performa Paul Pogba di Manchester United dan timnas Prancis.

1. Peran Pogba
Didier Deschamps tidak ragu membangun formasi di lini tengahnya untuk mendapatkan keuntungan dan memaksimalkan peran Pogba. Pemain itu sendiri telah mengakui bahwa dia memiliki lebih banyak kebebasan untuk Prancis. Sedangkan di Manchester United, Bruno Fernandes sudah kadung menjadi kunci di lini tengah mengingat kemampuan menyerang dan kreativitasnya.

Hal itu membuat pelatih Man Utd, Ole Gunnar Solskjaer, menempatkan Pogba lebih bervariasi. Kadang Pogba berperan sebagai double pivot di lapangan tengah, kadang ia juga bermain melebar. Pogba pun jadi sulit untuk mengembangkan permainannya di Manchester United. Sebab itulah, perannya untuk Prancis tampak lebih cocok untuknya.

Advertising
Advertising

Pemain Manchester United, Paul Pogba membentangkan bendera Palestina sebagai bentuk dukungan kepada Palestina usai bertanding melawan Fulham dalam Liga Premier Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, 18 Mei 2021. REUTERS/PAUL ELLIS

2. Persaingan dengan Bruno Fernandes
Ia paling sering digunakan oleh Solksjaer dalam poros ganda bersama Scott McTominay atau Fred. Pogba memiliki naluri menyerang, tetapi sebagian besar tugasnya diubah untuk membantu pertahanan. Di MU, Bruno Fernandes adalah gelandang yang diberi kebebasan untuk mengatur serangan Setan Merah.

Sementara untuk timnas Prancis, Pogba memiliki peran yang lebih ofensif. N'Golo Kante memainkan peran sebagai jangkar lini tengah, sehingga Pogba, bersama Adrien Rabiot mampu berfokus mengkreasikan serangan. Sejauh ini, Pogba menunjukkan kualitasnya.

3. Kolaborasi dengan Kante
Kante adalah faktor kunci berikutnya. Pemain Chelsea itu mpunya kemampuannya untuk membaca permainan dan menutupi banyak hal agar Pogba bisa bermain lebih bebas. Buktinya, Prancis mampu bermain lebih unggul ketika menguasai lini tengah saat melawan Jerman.

Di Manchester United, Pogba tidak memiliki level pemain seperti itu. Ada McTominay yang memiliki peran seperti Kante, tetapi secara taktik dan kemampuan, keduanya tidak bisa dibandingkan. Perbedaan itulah yang membuat Pogba tidak mampu mengeluarkan peran terbaiknya. Di satu sisi, ia tidak memiliki rekan seperti Kante di MU, di sisi lain, ia kalah bersaing dengan Bruno Fernandes untuk peran yang lebih menyerang.

4. Statistik Pogba
Musim lalu, Pogba menyumbang enam gol dan sembilan assist dalam 42 pertandingan untuk Manchester United. Sedangkan, untuk sepanjang karirnya di Prancis, dalam 81 pertandingan, ia mencetak 10 gol dan delapan assist.

Statistik sederhana ini bisa menipu, tetapi sekilas, tampaknya Pogba sebenarnya tidak lebih efektif untuk timnas Prancis ketimbang Manchester United. Pogba memang terlihat lebih baik untuk Prancis, tetapi statistik tersebut akan membantu Solskjaer memutuskan masa depan pemain yang akan habis kontrak pada 2022.

Baca juga : Bursa Transfer: Manchester United Kejar Ronaldo, Tawarkan Gaji Besar dan Pogba

Berita terkait

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

1 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

5 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

6 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

6 hari lalu

Berita Liga 1: Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Bruno Moreira hingga 2026

Klub Liga 1 Persebaya Surabaya memperpanjang kontrak pemain asingnya, Bruno Moreira selama dua tahun.

Baca Selengkapnya

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

7 hari lalu

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

7 hari lalu

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

13 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester City menang, Manchester United tertahan, sedangkan Newcastle United mengalahkan Tottenham Hotspur.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester United Ditahan Bournemouth 2-2, Gagal Menang dalam 4 Laga Beruntun

13 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester United Ditahan Bournemouth 2-2, Gagal Menang dalam 4 Laga Beruntun

Manchester United (MU) kembali gagal memetik poin penuh dan hanya bermain imbang 2-2 di kandang Bournemouth dalam matchday ke-33 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya