Tenis: Serena Williams Putuskan Tak Tampil di Olimpiade Tokyo

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 28 Juni 2021 18:40 WIB

Serena Williams. REUTERS/Sarah Meyssonnier

TEMPO.CO, Jakarta - Serena Williams memutuskan untuk absen di Olimpiade 2020 Tokyo. Namun petenis peraih 23 gelar Grand Slam itu enggan memberikan alasan di balik keputusannya tersebut.

“Ya, saya sebenarnya tidak masuk dalam daftar pemain AS untuk Olimpiade...Jika tidak ada maka saya memang tak seharusnya di sana,” katanya dalam konferensi pers Wimbledon, seperti dikutip Reuters, Senin.

Penyelenggaraan Olimpiade Tokyo memunculkan kekhawatiran yang terus berlanjut, baik dari publik maupun pakar medis yang memprediksi ajang empat tahunan itu bisa memicu gelombang baru COVID-19.

Namun panitia penyelenggara telah membuat pedoman dan protokol kesehatan demi mencegah risiko penularan terjadi, salah satunya dengan melarang anggota keluarga atlet hadir di Olimpiade.

Pembatasan akses masuk keluarga itu pun akan memisahkan Serena Williams dengan putrinya, Alexis Olympia, yang kerap setia menemani sang ibu tur ke berbagai negara.

Advertising
Advertising

“Ada banyak alasan yang membuat saya mengambil keputusan itu.”

“Saya sebetulnya tidak merasa ingin tampil... tidak ingin bertanding di Olimpiade kali ini. Mungkin lain kali. Maaf.”

“Pada tahun-tahun sebelumnya, Olimpiade selalu menjadi ajang yang mengagumkan bagi saya. Namun saya enggan memikirkannya saat ini,” kata dia.

Serena tercatat telah mengoleksi empat medali emas Olimpiade sejak debut di Olimpiade 2000 Sydney ketika turun di nomor ganda putri bersama sang kakak, Venus Williams.

Kesuksesan mereka berlanjut di Olimpiade 2008 Beijing. Bahkan petenis berusia 39 tahun itu sukses menambah koleksi medalinya saat ia meraih dua emas dari tunggal putri dan ganda putri di Olimpiade 2012 London.

Sebelum Serena Williams, petenis top lainnya seperti Rafael Nadal dan Dominic Thiem juga telah memutuskan mundur dari Olimpiade Tokyo. Sementara itu, Roger Federer masih berkeinginan bisa bertanding di Olimpiade, namun ia baru akan memutuskan keikutsertaannya setelah Wimbledon.

Baca Juga: BWF Rilis Jadwal Bulu Tangkis untuk 2021, Ada Tiga Kejuaraan di Bali

Berita terkait

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

22 jam lalu

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, dan Justin Hubner dinilai pelatih Roberto Mancini layak bermain di Serie B Italia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

2 hari lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

4 hari lalu

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

Ilham Rio Fahmi akan berusaha membalas kepercayaan dari pelatih kepala Shin Tae-yong apabila diturunkan dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

4 hari lalu

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

Olympic Phryge, maskot Olimpiade Paris 2024, diangkat sebagai simbol kebebasan danrepresentasi alegori Republik Prancis.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

7 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

Shin Tae-yong yakin para pemain Timnas U-23 Indonesia bisa tampil baik melawan Irak di Piala Asia U-23 2024 dan meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

8 hari lalu

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

Jarak lari maraton sejauh 42 kilometer tidak lepas dari sejarah Yunani Kuno, perhelatan Olimpiade pertama, hingga campur tangan Kerajaan Inggris.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

9 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

9 hari lalu

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah berlaga di Olimpiade Melbourne pada 29 November 1956. Maulwi Saelan cs berhasil melaju hingga perempat final.

Baca Selengkapnya

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

10 hari lalu

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah menjadi perbincangan era 1950-an kala melawan Uni Soviet di perempat final Olimpiade Melbourne 1956 pada 29 November 1956.

Baca Selengkapnya

Daftar Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024: 18 Lewat Kualifikasi, 2 Lewat Wild Card

15 hari lalu

Daftar Atlet Indonesia yang Sudah Lolos ke Olimpiade 2024: 18 Lewat Kualifikasi, 2 Lewat Wild Card

Indonesia kembali menambah atlet yang lolos ke Olimpiade 2024, yakni atlet dayung putra La Memo.

Baca Selengkapnya